Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembentukan Posko Sudah 50 Persen Lebih, Kasus Covid-19 di 4 Daerah Ini Naik Tajam

Pembentukan Posko Sudah 50 Persen Lebih, Kasus Covid-19 di 4 Daerah Ini Naik Tajam Wisma Ragunan Kembali difungsikan dan Merawat 117 Pasien Covid-19. ©2021 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan kasus Covid-19 di empat kabupaten dan kota di Indonesia mengalami kenaikan sangat signifikan dalam sepekan terakhir. Padahal, empat daerah tersebut sudah membentuk posko Covid-19 lebih dari 50 persen.

Daerah pertama yaitu Jepara, Jawa Tengah mengalami kenaikan kasus Covid-19 hingga 241 persen dengan bed occupancy rate (BOR) atau keterpakaian tempat tidur rumah sakit rujukan Covid-19 capai 73,33 persen.

"Posko yang terbentuk sudah mencapai 87 persen atau 158 kelurahan yang sudah membentuk posko dari 181 total kelurahan," jelas juru bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Bakti Bawono Adisasmito dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube BNPB Indonesia, Selasa (15/6).

Berikutnya, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta mengalami kenaikan kasus Covid-19 hingga 74 persen dengan BOR 67,37 persen. Sementara posko Covid-19 yang sudah terbentuk mencapai 81 persen atau 70 kelurahan dari total 86 kelurahan.

Selanjutnya Kota Bandung, Jawa Barat mengalami kenaikan kasus Covid-19 sebesar 60 persen dengan BOR mencapai 86,86 persen. Posko yang sudah terbentuk di Kota Bandung mencapai 61 persen atau 90 kelurahan dari total 146 Kelurahan.

"Terakhir Grobogan di Jawa Tengah mengalami kenaikan kasus paling tinggi yaitu 2.803 persen dengan BOR hingga mencapai 93,65 persen. Namun ternyata posko yang terbentuk sudah mencapai 70 persen atau 180 kelurahan yang sudah membentuk posko dari 257 total kelurahan," jelasnya.

Selain empat daerah tersebut, Wiku juga membeberkan kenaikan kasus Covid-19 dan BOR di 11 kabupaten dan kota dengan pembentukan posko di bawah 50 persen. Berikut daftarnya:

Jakarta Barat

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 167 persen

- BOR 77,33 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 25 persen

Jakarta timur

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 103 persen

- BOR 58,02 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 46 persen

Jakarta Selatan

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 85 persen

- BOR 78,08 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 1,5 persen

Kota Depok

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 111 persen

- BOR 66,16 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 32 persen

Jakarta Utara

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 128 persen

- BOR 81,21 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 38 persen

Jakarta Pusat

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 159 persen

- BOR 86,9 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 19 persen

Kota Bekasi

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 192 persen

- BOR 73,82 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 18 persen

Demak

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 485 persen

- BOR 82,7 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 43 persen

Bangkalan

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 715 persen

- BOR 86,88 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 26 persen

Kota Semarang

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 64 persen

- BOR 93,38 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 47 persen

Bandung Barat

- Mengalami kenaikan kasus Covid-19 56 persen

- BOR 88,33 persen

- Posko yang sudah terbentuk baru mencapai 48 persen.

(mdk/ded)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.

Baca Selengkapnya
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Tjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Cerita Prabowo Subianto saat masih menjadi Danjen Kopassus dan memimpin operasi penting di Papua.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Covid-19 varian JN.1 dilaporkan berkaitan erat dengan varian BA.2.86 dan dikhawatirkan dapat mempengaruhi pola penularan dan tingkat keparahan penyakit.

Baca Selengkapnya
Pemudik Diprediksi Meningkat, Polda Jabar Siapkan Skema One Way dan Contra Flow

Pemudik Diprediksi Meningkat, Polda Jabar Siapkan Skema One Way dan Contra Flow

Pihak Kepolisian dan Pemprov Jawa Barat menyiapkan petugas, sarana prasarana, hingga rekayasa lalu lintas mengantisipasi peningkatan pemudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya