Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Tangkap Pemotor yang Nyaris Tabrak Mobil Presiden Jokowi di Makassar

Polisi Tangkap Pemotor yang Nyaris Tabrak Mobil Presiden Jokowi di Makassar Pemotor Viral Nyaris Tabrak Mobil Presiden. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Satuan Resmob Polda Sulawesi Selatan bersama Jatanras Polrestabes Makassar menangkap tiga pelaku menghalangi dan menerobos rombongan Presiden Jokowi. Pelaku ditangkap di Jalan Batua Raya 5, Kelurahan Paropo, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Kamis (30/3).

Kepala Unit Resmob Polda Sulsel, Komisaris Dharma Negara mengatakan telah menangkap tiga orang yang menerobos iring-iringan mobil Presiden Joko Widodo saat melakukan kunjungan di Pasar Terong Makassar. Tiga orang diamankan JDA (18), MH (25), dan MF (23).

"Setelah dilakukan penyelidikan, terduga pelaku teridentifikasi di Jalan Barawaja, Kecamatan Tallo. Di situ kami mengamankan MF dan MH," ujarnya melalui pesan WhatsApp, Kamis (30/3).

Dari pengembangan terhadap MF dan MH, terungkap pemotor yang nyaris tabrak mobil Presiden Jokowi yakni JDA. JDA ditangkap di Jalan Batua Raya 5, Kecamatan Panakkukang, Makassar.

"JDA mengakui dan membenarkan telah memotong jalur rombongan Presiden RI menggunakan sepeda motor merek Mio Sporty Racing di Jalan Gunung Bawakaraeng," bebernya

Sementara pelaku MF merupakan pemilik sepeda motor Mio Sporty yang digunakan oleh JDA. Sementara MH, membantu MF membongkar motor Mio Sporty yang viral di medsos.

"MF dan MH langsung membongkar sepeda motor Mio Sporty Racing dengan melepaskan kap, mesin, ban, knalpot, dan rangka," sebutnya.

Sementara Kasatreskrim Polrestabes Makassar, Ajun Komisaris Besar Ridwan JM Hutagaol membenarkan telah menangkap pelaku pengendara motor yang nyaris tabrak mobil Presiden Jokowi. Hanya saja Ridwan enggan menjelaskan kronologi.

"Sebentar jam 5 sore kita rilis," ujarnya singkat.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara
Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara

Perjalanan dinas itu dilakukan dalam rangka menemani Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Lolak di Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya
Polisi Sergap Rombongan Pemotor yang Masuk Tol Jagorawi
Polisi Sergap Rombongan Pemotor yang Masuk Tol Jagorawi

Akibatnya mobil yang berada di lajur satu terpaksa berhenti sesaat.

Baca Selengkapnya
Kaesang soal Pose 2 Jari dari Mobil Kepresidenan Diduga Iriana: Dicek Lagi Kebenarannya
Kaesang soal Pose 2 Jari dari Mobil Kepresidenan Diduga Iriana: Dicek Lagi Kebenarannya

Para warga pun meneriakkan nama calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Presiden Singgung Jalan Solo-Purwodadi Rusak, Hasto: Bagus Jokowi Bantu Kepemimpinan Ganjar
Presiden Singgung Jalan Solo-Purwodadi Rusak, Hasto: Bagus Jokowi Bantu Kepemimpinan Ganjar

Seharusnya jalan yang bergelombang memang semestinya dibeton.

Baca Selengkapnya
Paspampres Tertinggi & Gagah Bertemu Perwira yang Dibanting Kapolri, Ngajak Ngopi Bareng
Paspampres Tertinggi & Gagah Bertemu Perwira yang Dibanting Kapolri, Ngajak Ngopi Bareng

Momen pertemuan Lettu Windra Sanur dengan Kombes Yudhi Sulistianto Wahid.

Baca Selengkapnya
Jokowi Benar-Benar Tak Ikut Kampanye, Ini Respons Ganjar
Jokowi Benar-Benar Tak Ikut Kampanye, Ini Respons Ganjar

Calon Presiden nomor urut 03 Ganjar Pranowo mengapresiasi sikap Presiden Jokowi yang tidak langsung terlibat dalam kampanye salah satu paslon Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Diusulkan Pimpin Koalisi Besar, Ini Respons Airlangga dan Zulkifli Hasan
Jokowi Diusulkan Pimpin Koalisi Besar, Ini Respons Airlangga dan Zulkifli Hasan

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menanggapi kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) diusulkan memimpin koalisi besar Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Jokowi Teken Keppres Pemberhentian Mahfud Md dari Jabatan Menko Polhukam
Jokowi Teken Keppres Pemberhentian Mahfud Md dari Jabatan Menko Polhukam

Presiden Jokowi telah menandatangani Keppres tentang pemberhentian dengan hormat Mahfud Md dari jabatan Menko Polhukam.

Baca Selengkapnya
Sisi Lain 4 Kepala Daerah di Jatim yang Dapat Penghargaan Bergengsi dari Jokowi, Bupati Terkaya hingga Istri Menteri
Sisi Lain 4 Kepala Daerah di Jatim yang Dapat Penghargaan Bergengsi dari Jokowi, Bupati Terkaya hingga Istri Menteri

Mereka menerima penghargaan bersamaan dengan menantu dan putra Presiden RI

Baca Selengkapnya