Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Persaudaraan Alumni 212 pastikan tak ada kompromi politik saat bertemu Jokowi

Persaudaraan Alumni 212 pastikan tak ada kompromi politik saat bertemu Jokowi Jokowi bertemu alumni 212. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sekretaris Persaudaraan Alumni (PA) 212, Bernard Abdul Jabbar mengungkapkan pembahasan dilakukan Presiden Joko Widodo saat melakukan pertemuan dengan ulama yang tergabung dalam Persaudaraan Alumni 212. Menurut Bernard, salah satu pembahasan dalam pertemuan di salah satu masjid di Bogor pada Minggu (22/4) itu mengenai kriminalisasi terhadap ulama.

"Kita menyampaikan permintaan umat salah satunya janji-janji Jokowi untuk tidak mengkriminalisasi ulama," kata Bernard saat berbincang dengan merdeka.com, Rabu (25/4).

Jokowi saat itu bertemu pentolan setiap ormas yang tergabung dalam Persaudaraan Alumni 212 macam Abah Rauf, Slamet Maarif, Al Khaththath, Usamah Hisyam, Sobri Lubis, dan Yusuf Martak. Pertemuan berlangsung dua jam tersebut dilakukan setelah Salat Dzuhur.

Bernard memastikan tak ada perjanjian politik maupun meminta menghentikan kasus menimpa pentolan Front Pembela Islam (FPI) Muhammad Rizieq Shihab dalam pertemuan itu. Pertemuan sebatas membahas janji-janji Jokowi yang belum dituntaskan seperti menghentikan kriminalisasi terhadap ulama.

"Memberikan nasihat lah seperti tugas ulama bukan kompromi dengan Jokowi enggak, atau dukungan dia enggak juga. Kita ngasih nasihat seperti tugas ulama, jadi jangan disalahartikan ada kompromi politik, enggak ada kaitan dengan itu. Ketika diundang datang ketika datang disampaikan lah tentang janji-janji itu," kata dia.

Menurut dia, pertemuan itu merupakan tindak lanjut undangan diberikan Persaudaraan Alumni 212 kepada Jokowi untuk menghadiri acara satu kebangsaan. Namun saat itu Jokowi tak menghadiri undangan tersebut.

"Kita beberapa kali undang tapi mereka enggak hadir, nah kesempatan kita sampaikan pas ada undangan apa yang kemudian kita rencanakan," kata dia.

Presiden Jokowi sebelumnya mengungkap tujuannya bertemu dengan Persaudaraan Alumni 212 di salah satu masjid di Bogor. Dia mengatakan, pertemuan tersebut dalam rangka mempererat silaturahmi dan menjaga persaudaraan.

"Semangatnya adalah menjalin tali silaturahmi dengan para ulama, habib, kiai, ustaz dari seluruh provinsi yang ada di Tanah Air. Menjalin persaudaraan, ukhuwah kita dalam rangka ya menjaga persaudaraan, persatuan di antara kita," ujarnya usai acara pelepasan ekspor perdana Mobil Mitsubishi Expander tahun 2018 di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (25/4).

Jokowi menuturkan, pertemuan tersebut bukan hal baru. Sebab, belakangan ini dirinya memang sering menggelar pertemuan dengan ulama dan kiai dari pelbagai daerah.

"Hari Minggu saya kan hampir tiap hari, tiap minggu ke ponpes bertemu ulama, mengundang ulama ke Istana," ujarnya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini berharap pertemuan dirinya dengan para ulama bisa menyelesaikan banyak masalah di lingkungan masyarakat. Dia juga berharap pertemuan itu bisa mensinergikan langkah pemerintah dengan para ulama ke depannya.

"Diharapkan ulama dan umarah bisa selesaikan masalah bersama sama. Pertemuan kemarin secara garis besar arahnya pembicaraannya ada di situ," kata dia.

(mdk/gil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Demi Bertemu Guru, Jokowi Cerita Perjuangan Hadir di Kongres PGRI

Demi Bertemu Guru, Jokowi Cerita Perjuangan Hadir di Kongres PGRI

Jokowi mengatakan, tidak bisa menolak jika para guru sudah mengundangnya

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu dan Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, Anies: Biar Masyarakat Menilai

Jokowi Bertemu dan Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, Anies: Biar Masyarakat Menilai

Anies tidak banyak berkomentar saat ditanya perihal Jokowi bertemu Prabowo dan Gibran

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kritik Jokowi, Ketua BEM KM UGM Pastikan Tidak Ada Muatan Politik Praktis

Kritik Jokowi, Ketua BEM KM UGM Pastikan Tidak Ada Muatan Politik Praktis

BEM KM UGM telah membuat kajian setebal 300 halaman yang berisikan isu-isu komprehensif.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Alasan Jokowi Bagi-Bagi Bansos Beras Jelang Pilpres 2024

Ternyata Ini Alasan Jokowi Bagi-Bagi Bansos Beras Jelang Pilpres 2024

Presiden akhirnya buka suara terkait polemik pemberian bansos beras kemasan 10 kg di tahun politik.

Baca Selengkapnya
Jokowi Jawab Isu Menterinya Mundur dari Kabinet: Namanya Bulan Politik

Jokowi Jawab Isu Menterinya Mundur dari Kabinet: Namanya Bulan Politik

Menurut Jokowi kabar bohong tersebut bersinggungan dengan tahun politik 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Usulan kenaikan pangkat Prabowo ini merupakan usulan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Istana soal Presiden Jokowi Rutin Bertemu dengan Ketum Parpol dan Tokoh

Penjelasan Istana soal Presiden Jokowi Rutin Bertemu dengan Ketum Parpol dan Tokoh

Sekitar awal Januari, Jokowi mengajak Prabowo yang juga Ketua Umum Gerindra makan malam di sebuah restoran di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya
Koalisi Masyarakat Sipil Beri Somasi Kedua Kepada Jokowi Agar Minta Maaf Karena Kecurangan Pemilu

Koalisi Masyarakat Sipil Beri Somasi Kedua Kepada Jokowi Agar Minta Maaf Karena Kecurangan Pemilu

Somasi pertama dikirim oleh Koalisi Masyarakat Sipil pada tanggal 9 Februari 2024.

Baca Selengkapnya