Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peran Strategis Media Sebagai Penyalur dan Penyaji Gagasan

Peran Strategis Media Sebagai Penyalur dan Penyaji Gagasan Wapres Maruf Amin dalam Pembukaan Asia Media Summit (AMS) di Bali. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebagai mata dan telinga bagi masyarakat, media memiliki fungsi penting diantaranya sebagai sumber informasi, gagasan, pendidikan, maupun hiburan. Khususnya, di tengah berbagai tantangan global termasuk gempuran arus informasi yang begitu besar, media harus dapat memaksimalkan fungsi-fungsi penting ini tidak hanya sebagai pemberi informasi, tapi juga sebagai pemberi ide-ide baru yang mendatangkan kebaikan bagi seluruh stakeholdernya.

“Apalagi pascahantaman aneka krisis yang saling berkelindan seperti sekarang. Media harus mampu mengoptimalisasikan peranannya sebagai penyalur sekaligus penyaji gagasan yang segar, yang dapat menjadi solusi sekaligus membangun paradigma kolaborasi yang saling menguntungkan,” kata Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin pada acara Pembukaan Asia Media Summit (AMS) ke-18 Tahun 2023 di Grand Hyatt Bali, Kawasan Wisata Nusa Dua BTDC, Jl. Nusa Dua, Benoa, Kabupaten Badung, Bali, Selasa (23/5).

Dalam acara yang bertema “Media Enhanching Economic Sustainability” ini, lebih lanjut dia menyampaikan, membangun kolaborasi yang saling menguntungkan dapat ditunjukkan melalui kontribusi dalam mengawal kebijakan dan program pemerintah agar tepat sasaran.

“Media juga memainkan peran koreksi atas arsitektur kebijakan negara agar terus berada di jalur yang tepat, adil, dan memihak kepada masyarakat,” ujarnya.

Salah satunya, dalam upaya global untuk mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan.

“Peran media sangat strategis dalam meningkatkan literasi di level individu, masyarakat, maupun institusi negara agar terbangun kesadaran kolektif,” tambah Ma’ruf.

Sementara dari sisi menjaga perdamaian, dia pun mengingatkan, media memiliki andil sebagai jembatan perdamaian. Dimana, peran ini sangat penting dalam terciptanya lingkungan yang kondusif, yang dalam jangka panjang merupakan kunci dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan.

“Kehadiran media memberikan andil sebagai jembatan perdamaian dalam membangun nilai, sistem, dan aksi-aksi damai yang berkelanjutan, baik di level nasional, regional, hingga global,” imbuhnya.

“Sebagaimana yang kita yakini, lingkungan yang damai adalah kunci bagi pembangunan ekonomi berkelanjutan,” pungkas Ma’ruf.

Sebelumnya, Direktur Utama Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI, Iman Brotoseno, menyampaikan bahwa konten yang didiseminasikan melalui media adalah materi yang dapat memberikan dampak kuat bagi yang melihat dan mendengarnya. Oleh karena itu, ia meyakini, pemilihan tema pada AMS ke-18 Tahun 2023 ini sangat tepat seiring dengan kekuatan yang dimiliki media untuk menyebarluaskan informasi strategis kepada masyarakat, salah satunya tentang isu ekonomi berkelanjutan.

“AMS ke-18 Tahun 2023 menjelajahi setiap prospek menarik untuk industri penyiaran untuk maju dengan layanan baru, terutama di era konvergensi untuk meningkatkan keberlanjutan ekonomi di Asia Pasifik,” ungkap Iman.

“Acara ini mengajak semua peserta untuk berpikir masa depan media berkelanjutan, berorientasi pada teknologi ramah lingkungan hijau, sehingga benar-benar bermanfaat bukan hanya bagi kita tetapi juga generasi masa depan,” tutupnya.

Hadir dalam acara ini diantaranya, Gubernur Bali Wayan Koster, Sekretaris Jenderal ASEAN Kao Kim Hourn, Under-Secretary-General United Nations and Executive Secretary of UNESCAP Armida S. Alisjahbana, Direktur Utama Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Iman Brotoseno, CEO Asia-Pacific Institute for Broadcsating Development (AIBD) Philomena Gnanapragasam, dan Vice President AIBD Rizal Giovanni Aportadera Jr.

Sementara Wapres didampingi oleh Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pemerintahan dan Wawasan Kebangsaan Velix Wanggai, Deputi Bidang Administrasi Sapto Harjono W.S., serta Staf Khusus Wapres Masduki Baidlowi, Robikin Emhas, dan R. Gatot Prio Utomo. (NN/RJP, BPMI – Setwapres).

(mdk/fik)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Strategi Pemerintah Atasi Kelangkaan Beras, Termasuk Buka Keran Impor

Strategi Pemerintah Atasi Kelangkaan Beras, Termasuk Buka Keran Impor

Harapannya, langkah itu bisa menambah suplai untuk memenuhi permintaan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Anies Beberkan Strategi AMIN di Kampanye Akbar Hingga 7 Februari Mendatang

Anies Beberkan Strategi AMIN di Kampanye Akbar Hingga 7 Februari Mendatang

7 Februari merupakan kampanye hari terakhir jelang masa tenang pencoblosan pada 14 Februari mendatang

Baca Selengkapnya
Media Sosial Mulai Hangat Jelang Pemilu 2024, Ini Pesan Kapolri

Media Sosial Mulai Hangat Jelang Pemilu 2024, Ini Pesan Kapolri

Jenderal Bintang Empat tersebut pun mewanti-wanti pentingnya menjaga kerukunan dan perdamaian selama proses pemilu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Beda Sikap dengan Jokowi soal Presiden Boleh Kampanye dan Memihak, Ma'ruf Amin Tegaskan Netral di Pemilu

Beda Sikap dengan Jokowi soal Presiden Boleh Kampanye dan Memihak, Ma'ruf Amin Tegaskan Netral di Pemilu

Ma'ruf Amin merahasiakan pilihannya dan bakal menyoblos pada 14 Februari mendatang.

Baca Selengkapnya
Kata Ma'ruf Amin soal Debat Ketiga Pilpres 2024

Kata Ma'ruf Amin soal Debat Ketiga Pilpres 2024

Ma'ruf enggan memberikan komentar terkait substansi materi perdebatan tersebut.

Baca Selengkapnya
Debat Cawapres: Mahfud Tanya soal Tak Berani Target Ekonomi 7 Persen, Cak Imin

Debat Cawapres: Mahfud Tanya soal Tak Berani Target Ekonomi 7 Persen, Cak Imin "Ujungnya Bukan Sehat Tapi Semu dan Keropos"

Debat Cawapres: Mahfud Tanya Soal Tak Berani Target Ekonomi 7 Persen, Cak Imin "Ujungnya Bukan Sehat Tapi Semu dan Keropos

Baca Selengkapnya
Dialog Bersama Warga NTT, Mahfud Akui Pembangunan Belum Merata

Dialog Bersama Warga NTT, Mahfud Akui Pembangunan Belum Merata

Menurutnya, pertumbuhan ekonomi 80 persennya disumbang oleh wilayah barat Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kolaborasi Strategis dalam Tingkatkan Keamanan Data, Ini Contohnya!

Kolaborasi Strategis dalam Tingkatkan Keamanan Data, Ini Contohnya!

Kolaborasi antara perusahaan, lembaga pemerintah, akademisi, dan penyedia solusi teknologi menjadi kunci.

Baca Selengkapnya
TKN 02 Yakin Gibran Kuasai Debat Cawapres soal Ekonomi, Anies: Tinggal Dilihat Besok Malam

TKN 02 Yakin Gibran Kuasai Debat Cawapres soal Ekonomi, Anies: Tinggal Dilihat Besok Malam

Anies optimis dengan kemampuan Cawapres Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menghadapi debat perdana cawapres tema ekonomi besok.

Baca Selengkapnya