Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pemprov Sumbar Pertimbangkan Gunakan Asrama Haji Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid-19

Pemprov Sumbar Pertimbangkan Gunakan Asrama Haji Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid-19 Ruang Isolasi Corona. ©2020 Merdeka.com/klikdokter.com

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat mempertimbangkan menggunakan Asrama Haji Padang sebagai tempat isolasi pasien Covid-19. Langkah ini untuk mengantisipasi lonjakan kasus positif di Sumatera Barat.

"Asrama haji punya 200 tempat tidur. Untuk sementara mungkin bisa dimanfaatkan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19," kata Gubernur Sumbar Irwan Prayitno di Padang, Sabtu (17/10).

Irwan mengatakan, beberapa hari terakhir penambahan kasus positif harian terus melonjak. Tambahan terbanyak terjadi Jumat (16/10), yaitu 506 orang.

Menurutnya, lonjakan yang terjadi berpotensi membuat ruang isolasi di Rumah Sakit (RS) penuh, sehingga perlu antisipasi mempersiapkan tempat isolasi lain sebagai penopang RS.

Asrama Haji Padang dinilai salah satu tempat yang memungkinkan, karena memiliki ruang yang cukup banyak serta dipisahkan dinding pagar dengan lingkungan sekitar.

"Kita juga sudah minta bupati/wali kota untuk melakukan antisipasi serupa di daerah," terangnya seperti dilansir dari Antara.

Sementara itu, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman mengatakan, tambahan 547 orang terkonfirmasi positif pada Jumat (16/10) adalah rekor tertinggi harian di provinsi itu. "Biasanya paling tinggi hanya 300-an per hari. Kemarin terjadi lonjakan," ucapnya.

Ia menerangkan, hingga hari ini, total warga Sumbar yang positif terpapar COVID-19 mencapai 10.294 orang. dari jumlah tersebut, 5.501 orang dinyatakan telah sembuh dan meninggal 201 orang.

"Positivity Rate Sumbar saat ini 5,45 persen," tutupnya.

Jasman mengimbau masyarakat terus mematuhi protokol kesehatan agar penyebaran virus tersebut bisa dikendalikan.

(mdk/fik)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sampah Sisa Perayaan Tahun Baru di Jakarta Capai 130 Ton, Terbesar setelah Pandemi Covid

Sampah Sisa Perayaan Tahun Baru di Jakarta Capai 130 Ton, Terbesar setelah Pandemi Covid

jumlah sampah yang terkumpul selama malam perayaan tahun baru 2024 di Jakarta mencapai 130 ton.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Petasan Meledak di Tangan ASN Pinrang Sulsel

Detik-Detik Petasan Meledak di Tangan ASN Pinrang Sulsel

Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Wahidin Makassar usai kejadian.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Musim Hujan, Daftar Hewan ini Harus Diwaspadai karena Ada yang Mengancam Nyawa

Musim Hujan, Daftar Hewan ini Harus Diwaspadai karena Ada yang Mengancam Nyawa

Beberapa hewan yang biasanya mencari tempat perlindungan di dalam rumah.

Baca Selengkapnya
Begini Cara Agar Anak Tak Gampang Sakit di Musim Hujan, Orangtua Wajib Tahu

Begini Cara Agar Anak Tak Gampang Sakit di Musim Hujan, Orangtua Wajib Tahu

Di musim hujan, anak-anak rentan sakit. Karenanya sebagai orangtua, Anda wajib mengantisipasi dan melakukan pencegahan.

Baca Selengkapnya
Penyebaran Covid-19 Varian JN.1 di Indonesia Naik Jadi 41 Kasus

Penyebaran Covid-19 Varian JN.1 di Indonesia Naik Jadi 41 Kasus

Penemuan kasus yang dihimpun per tanggal 6-23 Desember 2023 sebanyak 5 kasus.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Menkes soal Kenaikan Kasus Covid-19 JN.1

Blak-blakan Menkes soal Kenaikan Kasus Covid-19 JN.1

Hingga 19 Desember 2023, jumlah kasus Covid-19 JN.1 mencapai 41 kasus.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Lagi, Penumpang Pesawat di Bandara Diimbau untuk Pakai Masker

Kasus Covid-19 Naik Lagi, Penumpang Pesawat di Bandara Diimbau untuk Pakai Masker

Bandara sebagai pintu masuk pertama perlu melakukan persiapan terkait mitigasi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya