Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembentukan Papua Barat Daya Genjot Kemajuan Ekonomi Indonesia Timur

Pembentukan Papua Barat Daya Genjot Kemajuan Ekonomi Indonesia Timur Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama. antara

Merdeka.com - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menyetujui pemekaran wilayah Papua. Kini, Papua Barat Daya menjadi provinsi ke-38 di Indonesia.

Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama menilai pembentukan provinsi Papua Barat Daya sangat strategis untuk dilakukan karena bisa mendorong perekonomian yang lebih maju.

"Pembentukan Provinsi Papua Barat Daya sangat strategis untuk dilakukan karena bisa mendorong agar wilayah tersebut bisa lebih maju, baik ekonomi, pendidikan, kesehatan, serta indeks pembangunan manusia yang semakin baik," kata Haris, seperti dikutip Antara, Minggu (18/12).

Haris mengatakan bahwa pengalaman empiris telah menunjukkan pemekaran wilayah bisa membawa perubahan yang signifikan terhadap kemajuan suatu wilayah.

Lebih lanjut, Ketum DPP KNPI ini juga mengatakan bahwa penting untuk memperhatikan aspirasi masyarakat Papua secara umum dalam pembentukan provinsi baru. Sebab, aspirasi masyarakat Papua secara umum penting untuk mendorong berbagai kemajuan yang semakin baik.

"Saya sepakat bahwa pembentukan provinsi baru tersebut tetap harus memperhatikan aspirasi masyarakat Papua secara umum untuk mendorong berbagai kemajuan yang semakin baik," kata Haris.

Ketika DPP KNPI menggelar Rapat Pleno 4 pada tanggal 4 Desember 2022 di Jakarta, KNPI telah memutuskan mengenai Pembentukan DPD KNPI Pemekaran Daerah/Wilayah baru, sesuai dengan Peraturan Organisasi Nomor 8 tentang pembentukan DPD KNPI Pemekaran Daerah/Wilayah.

Dengan demikian, di bawah Jois Kambu sebagai ketua dan Carstensz Inigo Ortens Malibela sebagai sekretaris dalam Kepengurusan Karetaker DPD KNPI Provinsi Papua Barat Daya, terdapat sejumlah tugas yang harus dilaksanakan.

Adapun tugas-tugas yang dimaksud adalah mempersiapkan dan melaksanakan Musyawarah Provinsi I Pemuda/KNPI Provinsi Papua Barat Daya, melakukan verifikasi keberadaan organisasi kemasyarakatan pemuda tingkat Provinsi Papua Barat Daya sebagai acuan kepesertaan OKP dalam pelaksanaan Musyawarah Provinsi I Pemuda/KNPI Provinsi Papua Barat Daya.

Selanjutnya, kepengurusan karetaker DPD KNPI Provinsi Papua Barat Daya juga diberikan wewenang untuk mempersiapkan pembentukan DPP KNPI kabupaten/kota se-provinsi Papua Barat Daya, serta mengerahkan kepengurusan tersebut setelah melaksanakan Musda I Pemuda/KNPI Provinsi Papua Barat Daya.

Tugas berikutnya adalah mempersiapkan pelaksanaan Musyawarah Provinsi I Pemuda/KNPI Provinsi Papua Barat Daya.

"Kepengurusan karetaker DPD KNPI Provinsi Papua Barat Daya harus senantiasa mengadakan konsultasi dan koordinasi dengan DPP KNPI, dalam hal ini sehari-harinya melalui Bidang Koordinasi Organisasi DPP KNPI," kata Haris.Oleh : Putu Indah Savitri

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sambut Tahun 2024, Bupati Tamba Optimis Jembrana Emas 2026 Bakal Terwujud
Sambut Tahun 2024, Bupati Tamba Optimis Jembrana Emas 2026 Bakal Terwujud

Indikatornya antara lain adalah Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang mencapai Rp 700 Miliar.

Baca Selengkapnya
Dirjen Imigrasi Siap Memperjuangkan Kenaikan Tunjangan Kerja Petugas Daerah Perbatasan
Dirjen Imigrasi Siap Memperjuangkan Kenaikan Tunjangan Kerja Petugas Daerah Perbatasan

“Saya sudah mengusulkan untuk sedang diproses mengenai peningkatan daripada tunjangan dari pegawai imigrasi yang berada di pulau terluar,"

Baca Selengkapnya
Timses 02: Kebijakan Pro Petani dari Presiden Jokowi akan Dilanjutkan dan Ditingkatkan Prabowo-Gibran
Timses 02: Kebijakan Pro Petani dari Presiden Jokowi akan Dilanjutkan dan Ditingkatkan Prabowo-Gibran

Politikus PAN ini mengajak para petani yang hadir untuk ikut mensosialisasikan program kerja Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu

Masyarakat Indonesia patut bersyukur dan bersuka cita karena telah melewati proses Pemilu 2024

Baca Selengkapnya
Penerimaan Pajak hingga Pertengahan Maret Tembus Rp342,88 Triliun
Penerimaan Pajak hingga Pertengahan Maret Tembus Rp342,88 Triliun

Mayoritas jenis pajak utama tumbuh positif sejalan dengan ekonomi nasional yang stabil.

Baca Selengkapnya
Harapan Petani Tembakau ke Presiden Terpilih: Jaga Keberlangsungan Mata Pencaharian Kami
Harapan Petani Tembakau ke Presiden Terpilih: Jaga Keberlangsungan Mata Pencaharian Kami

Samukrah mengingatkan bahwa terdapat jutaan masyarakat yang menggantungkan hidupnya di sektor pertembakauan.

Baca Selengkapnya
Momen Ribuan Warga Blitar Naik Kereta Menuju Sumatra, Diminta Pindah dari Pulau Jawa dengan Iming-iming Lahan Pertanian Luas
Momen Ribuan Warga Blitar Naik Kereta Menuju Sumatra, Diminta Pindah dari Pulau Jawa dengan Iming-iming Lahan Pertanian Luas

Minimnya lapangan pekerjaan dan upah buruh yang rendah membuat warga Blitar rela meninggalkan kampung halamannya

Baca Selengkapnya
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara

Kabupaten Penajam Paser Utara menjadi salah satu contoh perkembangan yang sangat cepat di bidang ekonomi salah satunya UMKM.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Klaim Reformasi Birokrasi 2023 Berhasil, Buktikan dengan Turunnya Angka Kemiskinan
Pemerintah Klaim Reformasi Birokrasi 2023 Berhasil, Buktikan dengan Turunnya Angka Kemiskinan

Melalui rencana aksi reformasi birokrasi di sektor ini, pemerintah mengklaim berhasil menekan angka inflasi sebesar 2,61 persen di 2023.

Baca Selengkapnya