Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Para Pencari Suaka Demo UNHCR di Medan

Para Pencari Suaka Demo UNHCR di Medan Demi pencari suaka di medan. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Seratusan pencari suaka berunjuk rasa dekat Lippo Plaza, Jalan Imam Bonjol, Medan, Kamis (22/8). Para pengungsi ini menyampaikan kekesalannya kepada pihak United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR), yang berkantor di sana, karena tidak kunjung memberangkatkan mereka ke negara ketiga.

Para pengunjuk rasa berasal dari berbagai negara, seperti Palestina, Sudan, Irak, Afganistan, Ethiopia, dan Srilanka.

"Saya sudah tujuh tahun tinggal di sini. Tapi sampai sekarang belum ada kejelasan dari UNHCR," kata Ishaq Bahar, seorang imigran asal Sudan.

Dalam aksinya, para pencari suaka ini berbaris tepat di pintu gerbang dengan membentang spanduk. Salah satu di antaranya bertuliskan "Terima Kasih Pemerintah Indonesia, Komunitas Indonesia, Masyarakat Indonesia dan Semua yang Mendukung Kami".

Perwakilan pengungsi bergantian melakukan orasi dalam Bahasa Inggris menggunakan pengeras suara. Mereka mendesak UNHCR untuk segera memproses keberangkatannya ke negara ketiga.

Para pencari suaka mengaku saat ini hidupnya seakan terpenjara. Bukan hanya tak diberangkatkan, mereka juga mendapat banyak batasan dan tidak diizinkan bekerja di Indonesia.

Sejauh ini pengungsi hanya mengandalkan dana bantuan dari PBB yang dikelola lembaga nonpemerintah, International Organization for Migration (IOM) dan UNHCR. Seorang pengungsi mendapat bantuan biaya hidup antara Rp 500 ribu hingga Rp 1,5 juta per bulan.

"Bosan hidup seperti ini. Kami hanya makan, tidur," kata Ibrahim Basim, asal Palestina.

Bukan hanya soal kehidupan sehari-hari, pengunjuk rasa juga menyatakan anak-anak mereka tidak bisa mendapat pendidikan formal. Mereka pun kerap kebingungan jika mendapat masalah kesehatan.

Para pengungsi ini berharap segera diberangkatkan ke negara ketiga seperti Australia, Selandia Baru, Amerika dan Kanada. "Kalau terus tinggal di sini kami tak memiliki masa depan. Kami minta segera diberangkatkan. Diproses," kata Aiman Nasir, imigran asal Irak.

(mdk/rhm)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
UNHCR Singkatan dari United Nations High Commissioner of Refugees, Ketahui Tugasnya

UNHCR Singkatan dari United Nations High Commissioner of Refugees, Ketahui Tugasnya

UNHCR memiliki tanggung jawab dalam perlindungan pengungsi di dunia.

Baca Selengkapnya
UNHCR Blak-blakan Buka Suara soal Penyelundupan Rohingya di Aceh

UNHCR Blak-blakan Buka Suara soal Penyelundupan Rohingya di Aceh

Satu orang sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus penyelundupan Rohingya ke Aceh.

Baca Selengkapnya
3 Imigran Rohingya Kembali Kabur dari Tempat Penampungan Sementara, Ini Fakta di Baliknya

3 Imigran Rohingya Kembali Kabur dari Tempat Penampungan Sementara, Ini Fakta di Baliknya

Tiga pengungsi rohingya kabur dari gedung Balee Meuseuraya di Aceh saat salat subuh pada Selasa (22/1).

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Heboh UNHCR Minta Pulau Kosong untuk Tampung Pengungsi Rohingya, Cek Faktanya

Heboh UNHCR Minta Pulau Kosong untuk Tampung Pengungsi Rohingya, Cek Faktanya

Beredar unggahan di media sosial mengatasnamakan UNHCR Indonesia yang meminta pengungsi Rohingya diberi KTP Indonesia hingga pulau kosong

Baca Selengkapnya
Punya Kartu Identitas UNHCR, Ini 6 Fakta Kedatangan 156 Pengungsi Rohingya ke Sumatra Utara

Punya Kartu Identitas UNHCR, Ini 6 Fakta Kedatangan 156 Pengungsi Rohingya ke Sumatra Utara

Sebanyak 156 pengungsi Rohingya mendarat di Desa Karang Gading, Labuhan Deli, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).

Baca Selengkapnya
Kini Sukses di Tanah Rantau, Begini Kisah Transmigran Asal Kebumen yang Tinggal di Sulbar

Kini Sukses di Tanah Rantau, Begini Kisah Transmigran Asal Kebumen yang Tinggal di Sulbar

Hidup di lokasi transmigrasi memang berat, tapi Pak Tumiran membuktikan bahwa ia bisa hidup sejahtera asal mau bekerja keras

Baca Selengkapnya
VIDEO: Wapres Ma'ruf Tegas Ingatkan TKI Ilegal Tak Akan Dapat Perlindungan Pemerintah

VIDEO: Wapres Ma'ruf Tegas Ingatkan TKI Ilegal Tak Akan Dapat Perlindungan Pemerintah

Wapres Ma'ruf mengingatkan agar masyarakat yang ingin bekerja di luar negeri, melalui jalur resmi.

Baca Selengkapnya
Menelusuri Jejak Rohingnya di Camp Cox's Bazar Bangladesh, Cari Tahu Alasan Dimobilisasi ke Indonesia

Menelusuri Jejak Rohingnya di Camp Cox's Bazar Bangladesh, Cari Tahu Alasan Dimobilisasi ke Indonesia

Kedatangan delegasi ke Camp Cox's Bazar untuk mencari tahu dan memastikan pihak yang memobilisasi pengungsi Rohingya ke Indonesia, khususnya ke Aceh.

Baca Selengkapnya
Lama Tak Terdengar Kabar, Begini Kondisi Terbaru RS Indonesia di Gaza Setelah Diserang & Dijadikan Markas Tentara Israel

Lama Tak Terdengar Kabar, Begini Kondisi Terbaru RS Indonesia di Gaza Setelah Diserang & Dijadikan Markas Tentara Israel

Kondisi terkini Rumah Sakit (RS) Indonesia di Gaza, Palestina.

Baca Selengkapnya