Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Motor Tabrak KA Batara di Sukoharjo, Satu Orang Terluka

Motor Tabrak KA Batara di Sukoharjo, Satu Orang Terluka Petugas mengevakuasi sepeda motor yang menabrak KA Batara di Sukoharjo. ©2023 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - KA Batara Kresna (KA 636) relasi Solo-Wonogiri mengalami kecelakaan di KM 16+4/5 petak jalan Sukoharjo-Pasarnguter, Selasa (28/2). Seorang pengendara luka ringan setelah motornya menabrak bodi kereta perintis tersebut.

Manajer Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Franoto Wibowo membenarkan kejadian itu. Menurutnya, KA Batara Kresna (KA 636) tertempar sepeda motor. Kejadian bermula ketika pengendara tidak berhati-hati saat hendak menyeberang perlintasan liar.

"Korban sudah dievakuasi oleh Awak KA Batara Kresna dan Unit Pengamanan. Sekarang sudah ditangani oleh pihak kepolisian," ujar dia.

Akibat kejadian tersebut, lanjut dia, KA Batara Kresna masih dapat berjalan namun mengalami kelambatan 6 menit.

"Kami minta maaf atas kelambatan yang terjadi. Kami mengimbau agar pengguna jalan yang hendak melewati perlintasan sebidang selalu berhati hati," katanya.

"Jangan lupa menerapkan slogan #Berteman yaitu 'Berhenti, Tengok Kanan Kiri, Aman, Jalan'," sambungnya.

Fran juga meminta agar para pengguna jalan tertib berlalu lintas dan menaati aturan yang berlaku di perlintasan sebidang agar keselamatan baik pengguna jalan maupun utamanya perjalanan kereta api dapat terjaga dengan baik.

"Ada maupun tidak, ada pintu di pelintasan sebidang, pengguna jalan wajib berhenti sejenak dan menoleh kanan kiri untuk memastikan tidak ada kereta yang akan melintas. Jika ada kereta yang akan melintas, maka pengendara wajib mendahulukan perjalanan kereta api," tegas Franoto.

Aturan tersebut, lanjut dia, juga sesuai oleh UU Nomor 23 Tahun 2007 tentang Perkeretaapian, yakni Pasal 124 yang menyatakan bahwa pada perpotongan sebidang antara jalur kereta api dan jalan, pemakai jalan wajib mendahulukan perjalanan kereta api.

(mdk/yan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kejar-kejaran Polisi dan Warga dengan Maling Motor Berujung Kecelakaan

Kejar-kejaran Polisi dan Warga dengan Maling Motor Berujung Kecelakaan

Saksi warga dan pelaku N karena mengalami luka-luka langsung dibawa ke Rumah Sakit Mitra Husada.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Puncak Libatkan 5 Mobil

Kecelakaan di Puncak Libatkan 5 Mobil

Terekam akibat kecelakaan tersebut sejumlah kendaraan nampak ringsek dan berada di sisi-sisi jalan.

Baca Selengkapnya
Kereta Api KPJR Sambar Motor di Semarang, Balita Tewas dan Ibunya Kritis

Kereta Api KPJR Sambar Motor di Semarang, Balita Tewas dan Ibunya Kritis

Kecelakaan terjadi di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Sadewo, Semarang, Kamis (29/2). Seorang balita tewas dan ibunya kritis dalam peristiwa itu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor milik temannya ini dibawa pengendara lain yang memiliki jenis sama. Apakah kunci motornya sama?

Baca Selengkapnya
KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak

KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak

Calon penumpang yang telah memiliki tiket, bisa melakukan pembatalan tiket di loket stasiun. Nantinya akan dikembalikan 100 persen di luar bea pesan.

Baca Selengkapnya
Menhub Minta Warga Tak Mudik Naik Motor: Penyebab 70 Persen Kecelakaan

Menhub Minta Warga Tak Mudik Naik Motor: Penyebab 70 Persen Kecelakaan

Menteri Perhubungan Budi Karya melarang masyarakat mudik menggunakan sepeda motor karena rentan mengalami kecelakaan lalu lintas.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, 12 Kantung Jenazah Dibawa ke RSUD Karawang

Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, 12 Kantung Jenazah Dibawa ke RSUD Karawang

Lebih lanjut, Aan belum menyimpulkan penyebab kecelakaan.

Baca Selengkapnya
Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia

Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia

Diduga, truk kehilangan kendali sehingga terguling dalam perjalanan dari arah Cianjur menuju Bandung barat.

Baca Selengkapnya
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

Ketika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya