Merdeka.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhadjir Effendy menyarankan agar kenaikan biaya perjalanan haji 2023 dilakukan secara bertahap.
"Saya sudah memberi saran kepada Pak Menteri Agama supaya biaya haji kenaikannya dilakukan secara gradual (bertahap)," kata Muhadjir di Semarang, Selasa (31/1).
Dia mengakui kenaikan biaya haji harus dilakukan. Sebab, biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) selama ini di bawah nilai yang seharusnya dibayarkan jemaah.
Artinya, pemerintah memberikan subsidi secara tidak langsung, karena jemaah membayarkan Bipih di bawah yang seharusnya dibayarkan.
"Itu bukan soal relevan atau tidak. Kenaikan itu (Bipih) harus, karena biaya haji itu selama ini di bawah nilai yang seharusnya dibayar oleh jemaah," kata Muhadjir.
Meski demikian, Muhadjir menyampaikan sebaiknya kenaikan Bipih diberlakukan secara bertahap agar tidak terlampau memberatkan jemaah.
"Kalau serta merta (kenaikan biaya haji) kan kasihan, terlalu berat," pungkasnya, dikutip dari Antara.
Kementerian Agama mengusulkan rerata Bipih Tahun 1444 Hijriah/2023 Masehi sebesar Rp69.193.733 per orang. Lebih tinggi dari biaya perjalanan ibadah haji tahun 2022 yang ditetapkan Rp39.886.009 per orang.
Dalam rapat kerja bersama Komisi VIII DPR RI pada 19 Januari 2023, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menjelaskan bahwa rerata biaya perjalanan ibadah haji yang diusulkan mencakup 70 persen dari rata-rata Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) yang diusulkan Rp98.893.909 per orang.
Nilai BPIH yang diusulkan pada tahun 2023, menurut dia, meningkat Rp514.888 jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya karena ada perubahan signifikan dalam komposisi BPIH.
"Itu usulan pemerintah. Menurut kami, itu yang paling logis untuk menjaga supaya (dana) yang ada di BPKH (Badan Pengelola Keuangan Haji) itu tidak tergerus ya dengan komposisi seperti itu," kata Menag.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo juga menyampaikan bahwa biaya perjalanan haji tahun 2023 masih dalam pengkajian dan belum final yang akan dibahas dengan DPR.
"Biaya haji masih dalam proses kajian, itu belum final. Masih dalam proses kajian, masih dalam proses kalkulasi," kata Jokowi. [tin]
Baca juga:
BPKH: Tak Sepeserpun Dana Haji untuk Biayai Infrastruktur
Pimpinan KPK: Tak Naiknya Biaya Haji Bisa Rugikan Jemaah yang Belum Berangkat
Kuota Haji Aceh Capai 4.393 Orang, Prioritaskan Jemaah Lansia
Golkar Jatim: Haji sebuah Ibadah, Jangan Memberatkan Calon Jemaah
Advertisement
BEM UI Kembali Tuntut Pengungkapan Kasus Kematian Aksyena, Ini Respons Keluarga
Sekitar 18 Menit yang laluNama Capres Koalisi Besar Sudah Dibahas Bersama Jokowi
Sekitar 48 Menit yang laluJokowi Ungkap 5 Ketum Parpol Pro Pemerintah Bahas Koalisi: Saya Hanya Mendengar
Sekitar 1 Jam yang laluPolisi Selidiki Penyebab Ledakan Kilang Minyak Pertamina Dumai
Sekitar 1 Jam yang laluNasDem dan PDIP Absen saat Jokowi Bertemu Ketum Partai Pendukung, Ini Kata Zulhas
Sekitar 2 Jam yang laluDi Bawah Komando Jokowi, Ketum PAN Puji Sosok Prabowo dan Airlangga
Sekitar 2 Jam yang laluSTR Diusulkan Seumur Hidup, Kemenkes Pastikan Kompetensi Dokter Terjaga
Sekitar 2 Jam yang laluPolres Jaksel Akui Mercy Penabrak Pelajar di Pasar Minggu Disopiri Anak Polisi
Sekitar 2 Jam yang laluPrabowo Ungkap Ada Kesepakatan KIB dan KIR Bersatu
Sekitar 2 Jam yang laluWacana KIB dan KIR Bersatu, Prabowo: Kita Masuk Timnya Pak Jokowi
Sekitar 3 Jam yang lalu345.500 Tiket KA Angkutan Lebaran di Daop 8 Surabaya Sudah Terjual
Sekitar 3 Jam yang laluJokowi Restui Poros KIB dan KIR Bergabung di Pemilu 2024
Sekitar 3 Jam yang laluJokowi: Pusing Saya Dua Minggu Ini gara-gara Bola
Sekitar 3 Jam yang laluBintang 1 Polri 'Jenderal Bersahaja' Pulang Kampung, Warga Beri Cinderamata Unik
Sekitar 6 Jam yang laluLansia Tewas di Lahan Tambang, Polda Kalsel Buru PT JGA
Sekitar 1 Hari yang laluVIDEO: Pengakuan Pemotor Terobos Mobil Jokowi, Panik & Tak Tahu
Sekitar 2 Hari yang laluIni Arahan Kapolri Usai Lantik Pejabat Utama Polri
Sekitar 2 Hari yang laluMuncul Video Sebut Pengacara Ferdy Sambo Diseret Masuk Penjara, Simak Faktanya
Sekitar 2 Hari yang laluCEK FAKTA: Hoaks Penemuan Tulang Manusia dan Bom di Ruang Rahasia Rumah Ferdy Sambo
Sekitar 5 Hari yang laluVIDEO: "Papa Kangen" Isi Surat Sambo & Putri Candrawathi ke Anak Tercinta
Sekitar 1 Minggu yang laluSepucuk Surat Ferdy Sambo & Putri untuk Si Bungsu yang Ultah, Ada Pesan Haru
Sekitar 1 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan Richard Eliezer Buntut Wawancara TV, Ini Kata Pengacara
Sekitar 3 Minggu yang laluAlasan LPSK Cabut Perlindungan Bharada Richard Eliezer
Sekitar 3 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan Terhadap Bharada Richard Eliezer
Sekitar 3 Minggu yang laluCEK FAKTA: Hoaks Permintaan Terakhir Sambo Satu Sel dengan Putri Sebelum Dihukum Mati
Sekitar 3 Minggu yang laluTOP NEWS: Harta Miliaran Rafael Terbongkar | LPSK Kecewa Berat Eliezer Langgar Aturan
Sekitar 2 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan, Bharada E akan Diperlakukan Seperti Ini oleh Polisi
Sekitar 2 Minggu yang laluVIDEO: Duduk Perkara Hingga LPSK Cabut Perlindungan Buntut Eliezer Wawancara di TV
Sekitar 2 Minggu yang laluVaksin IndoVac Sudah Bisa Digunakan Sebagai Booster Kedua Masyarakat 18 Tahun ke Atas
Sekitar 3 Minggu yang laluHoaks, Kemenkes Terbitkan Artikel Pria Tak Vaksinasi Berefek pada Kualitas Sperma
Sekitar 1 Bulan yang laluCerita Yakob Sayuri soal PSM Seperti Roller Coaster dalam 2 Musim Terakhir di BRI Liga 1
Sekitar 1 Jam yang laluDeretan Pesta Gol PSM di BRI Liga 1 2022 / 2023: Bukti Sahih Juku Eja Layak Jadi Kampiun
Sekitar 2 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami