Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KPK sebut anak bos Sentul City enggan disidik

KPK sebut anak bos Sentul City enggan disidik James Fredrich Kumala. ©2014 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Komisi Pemberantasan Korupsi mengungkap fakta terkait pemeriksaan James Frederich Kumala alias James Frederich. Menurut keterangan lembaga penegak hukum itu, James yang diketahui merupakan anak dari Direktur Utama PT Sentul City sekaligus tersangka suap alih fungsi hutan di Kabupaten Bogor, Kwee Cahyadi Kumala alias Sui Teng (KCK) ternyata enggan memberikan kesaksian di depan penyidik buat dicatat dalam Berita Acara Pemeriksaan.

"Yang bersangkutan memang menolak untuk diperiksa," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha, kepada awak media di Gedung KPK, Jumat (7/11).

Namun, Priharsa tidak membeberkan alasan penolakan James buat diperiksa penyidik. Ditengarai, James menggunakan haknya diatur dalam pasal 168 Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana. Salah satunya mengatur saksi memiliki tingkat hubungan kekerabatan tingkat satu seperti berstatus anak, istri, orang tua boleh memilih tidak memberikan kesaksian.

James Frederich Kumala alias James Frederich hari ini mestinya menyelesaikan diperiksa sebagai saksi dalam perkara turut serta memberi suap dalam penerbitan rekomendasi alih fungsi hutan di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Tetapi, pemuda yang disebut-sebut sebagai anak Direktur Utama PT Sentul City itu malah kabur menghindari awak media.

James yang mengenakan kemeja polo abu-abu dipadu celana panjang krem itu menyelesaikan pemeriksaan di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi pukul 14.54 WIB. Sosoknya sudah ditunggu oleh awak media, selepas menjalani pemeriksaan hampir empat jam.

Namun, dia sempat berusaha kucing-kucingan dengan para pewarta dengan memilih keluar melalui pintu tamu umum. Tetapi, awak media dengan sigap mencegatnya.

Kendati demikian, James langsung menerobos barisan awak media sudah berjejer. Dia memilih bungkam ketika ditanya ihwal pemeriksaan hari ini. Tangannya juga berusaha menutupi wajahnya dari sorotan kamera. Saat ditanya apakah benar dia anak dari Sui Teng, James hanya menjawab singkat.

"Enggak, enggak," kata James.

James lantas langsung berlari mencoba menghindari awak media. Tetapi, beberapa pewarta tetap mengejarnya. Sampai di lahan parkir samping Gedung KPK, James memperlambat langkah, dan kembali didekati awak media. Meski begitu, dia tetap enggan menjawab pertanyaan soal hubungannya dalam perkara ini.

"Sudah, sudah," ujar James sembari menutupi wajahnya dari para pewarta foto.

Dalam kasus sama, hari ini KPK juga memeriksa beberapa saksi lain. Mereka adalah penjaga malam PT Fajar Abadi Masindo, Agus, Stella Issabella Djohan alias Koey Ming dan Roselli Tjhung alias Shirley Tjung dari piha swasta, serta seorang konsultan bernama Motinggo Soputan.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jaksa Agung Ingatkan Anak Buah Pentingnya Etika Selaku Penegak Hukum
Jaksa Agung Ingatkan Anak Buah Pentingnya Etika Selaku Penegak Hukum

Burhanuddin menegaskan, menjadi seorang jaksa pun tidak boleh sembarangan dalam berpenampilan.

Baca Selengkapnya
Anak SYL Diperiksa KPK Soal Aliran Duit dan Dugaan Jual Beli Jabatan
Anak SYL Diperiksa KPK Soal Aliran Duit dan Dugaan Jual Beli Jabatan

Syahrul Yasin Limpo meminta pungutan di Kementan buat bayar cicilan Alphard hingga Kartu Kredit.

Baca Selengkapnya
Ditangkap Polisi, Petugas Damkar Jaktim yang Cabuli Anak Kandungnya Ditetapkan Tersangka
Ditangkap Polisi, Petugas Damkar Jaktim yang Cabuli Anak Kandungnya Ditetapkan Tersangka

Pelaku berhasil ditangkap di kawasan Jakarta Timur, Selasa (2/4) siang hari tadI

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Dibacok Ibu Kandung sampai Tewas, Anak 8 Tahun Ucapkan Kalimat Terakhir: Perut Aku Sakit
Dibacok Ibu Kandung sampai Tewas, Anak 8 Tahun Ucapkan Kalimat Terakhir: Perut Aku Sakit

Istrinya tengah menjalani rawat jalan sejak mengidap ODGJ enam bulan lalu.

Baca Selengkapnya
Pesan Jenderal Polisi Bintang Dua ke Anak Buahnya untuk Pengamanan TPS di Jakarta
Pesan Jenderal Polisi Bintang Dua ke Anak Buahnya untuk Pengamanan TPS di Jakarta

“Bersama-sama kita mempersiapkan hal ini dengan baik guna mencegah terjadinya potensi gangguan keamanan," katanya

Baca Selengkapnya
Sadis! Anak Bacok Jari Ibu Kandung hingga Putus, Ini Hukum Dunia yang Didapat
Sadis! Anak Bacok Jari Ibu Kandung hingga Putus, Ini Hukum Dunia yang Didapat

Polisi telah memeriksa lima saksi dalam kasus pembacokan

Baca Selengkapnya
PKS Bakal Kembali Gulirkan Isu Hak Angket Masa Sidang Selanjutnya
PKS Bakal Kembali Gulirkan Isu Hak Angket Masa Sidang Selanjutnya

Muzzammil menyadari F-PKS tidak bisa sendiri dalam mengajukan hak angket karena terbentur dengan syarat pada UU Nomor 17 Tahun 2014.

Baca Selengkapnya
Bos Jalan Tol Jusuf Hamka Tiba-tiba Datangi Rumah Alm Kolonel Gunawan, 'Waktu Zaman Jahiliyah Aku Sering Ditangkap Polisi'
Bos Jalan Tol Jusuf Hamka Tiba-tiba Datangi Rumah Alm Kolonel Gunawan, 'Waktu Zaman Jahiliyah Aku Sering Ditangkap Polisi'

Bukan orang sembarangan, ternyata sosok mendiang kolonel Gunawan memiliki peranan penting bagi Jusuf Hamka, terlebih saat sang bos jalan tol masih remaja.

Baca Selengkapnya
Anak Buah Letjen Maruli Simanjuntak Naik Jabatan, Ini Sosoknya Langsung Diselamati Sang Jenderal
Anak Buah Letjen Maruli Simanjuntak Naik Jabatan, Ini Sosoknya Langsung Diselamati Sang Jenderal

Momen Pangkostrad berikan selamat pada anggotanya yang baru saja mendapat kenaikan jabatan.

Baca Selengkapnya