Kesal Kambingnya Dimangsa, Pria di Aceh Timur Racuni Harimau

Selasa, 28 Februari 2023 14:37 Reporter : Alfath Asmunda
Kesal Kambingnya Dimangsa, Pria di Aceh Timur Racuni Harimau Tersangka pelaku di Aceh Timur. ©2023 Merdeka.com/HO-Polres Aceh Timur

Merdeka.com - Seorang pria di Aceh Timur inisial SY (38) ditangkap polisi karena diduga meracun harimau sumatera hingga mati. Pelaku membunuh harimau itu karena kesal lantaran empat ekor kambing miliknya telah dimangsa satwa buas dilindungi itu.

Kasat Reskrim Polres Aceh Timur AKP Arief Sukmo Wibowo mengatakan pelaku merupakan warga Gampong Peunaron Lama, Kecamatan Peunaron, Aceh Timur.

"Pelaku SY ditangkap di rumah saudaranya di Pasir Putih, Kecamatan Rantau Peureulak, Aceh Timur pada Rabu 22 Februari 2023 lalu,” katanya, Selasa (28/2).

Arief mengatakan, dalam pemeriksaan polisi, SY mengakui telah menabur racun hama di bangkai kambing yang telah dimangsa harimau. Satwa dilindungi itu kemudian mati tak jauh dari ditemukannya bangkai hewan ternak tersebut.

2 dari 2 halaman

Tindakan SY meracuni harimau Sumatra ini terbongkar ketika BKSDA Aceh dan kepolisian menyisir lokasi tempat ditemukannya bangkai kambing yang disebut mati karena dimangsa harimau, pada Rabu (22/2) lalu.

Sebelum mengubur hewan ternak tersebut, petugas melakukan penyisiran lokasi. Tak jauh dari sana, petugas menemukan satu kantong benda diduga racun dan seekor harimau sumatera yang telah mati.

Polisi kemudian melakukan penyelidikan di lapangan dan mengarah ke SY sebagai pelaku yang telah meracun harimau. Pria itu pun ditangkap.

"SY mengaku kesal dan emosi karena empat kambingnya dimangsa oleh harimau, sehingga dia menabur racun di bangkai kambing yang telah dimangsa oleh harimau tersebut," ujar Arief.

Pelaku kini telah ditahan di Mapolres Aceh Timur. Dia dijerat Pasal 21 ayat (2) huruf a Juncto pasal 40 ayat (2) Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya. [yan]

Baca juga:
Harimau Ditemukan Mati di Aceh Timur Diduga Racun, di Lokasi Ada Serbuk Hitam
Harimau Mangsa Tiga Ekor Kambing dalam Kandang, Warga Aceh Timur Resah
Harimau yang Terkam Petani di Aceh Selatan Ditangkap
Sedang Berkebun, Dua Petani Diserang Harimau sampai Kritis
Diserang Harimau Sumatera, Pekerja HTI di Inhil Nyaris Tewas
Vonis Hukuman Masih Lemah, STFJ Sorot Kasus Kejahatan Satwa di Sumut dan Aceh

Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini