Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kaum Milenial cenderung pilih Gus Ipul-Puti

Kaum Milenial cenderung pilih Gus Ipul-Puti Survei Polmark Indonesia soal Pilgub Jatim. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemilih pemula atau milenial ternyata cenderung lebih memilih pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf dan Puti Guntur Soekarno ketimbang paslon Khofifah Indar Parawansa dan Emil E Dardak. Ini terlihat dari hasil survei Polmark yang dirilis, Rabu (14/3).

Berdasarkan rilisnya, Polmark memetakan kekuatan suara milenial justru secara tegas mengarah ke pasangan nomor dua yakni Gus Ipul-Puti ini. Untuk pemilih usia antara 17-21 tahun yang memilih Gus Ipul-Puti 44,2 persen sementara 30,8 persen memilih Khofifah -Emil. Sedangkan untuk pemilih usia 22-30 tahun yang memilih Gus Ipul - Puti mencapai 47,2 persen, sementara 25,5 persen memilih Khofifah - Emil.

"Kami tidak tahu apa yang menjadi faktor ini. Tapi yang pasti dari data kami secara tegas pemilih milenial lebih cocok dengan sosok Gus Ipul-Puti," kata Direktur Riset PolMark Indonesia Eko Bambang Subiantoro.

Sementara itu, dilihat dari indikator elektabilitas tertutupnya, pasangan calon Gus Ipul-Puti jauh unggul dengan perolehan tingkat elektabilitas sekitar 42,7 persen, dan pasangan calon Khofifah-Emil tertinggal dengan perolehan 27,2 persen.

Sementara pemilih yang belum menentukan (undecided voter) masih mencapai 30,1 persen. "Ini masih menjadi pekerjaan rumah setiap paslon, untuk menggaet undecided voters," tambah dia.

Dilihat dari kemantapan pilihannya, pemilih yang Gus Ipul-Puti yang mantap atau tidak bakal berpindah mencapai 29,4 persen. Sementara pemilih Khofifah-Emil sebanyak 17,3 persen.

Dibandingkan dengan hasil survei yang dilakukan PolMark pada Mei 2016 dengan survei yang dilakukan pada Februari 2018 ini, tingkat elektabilitas tertutup antara Gus Ipul maupun Khofifah sama-sama mengalami peningkatan.

Dua tahun lalu, elektabilitas Gus Ipul dari 29,2 persen naik menjadi 42,7 persen (naik 13,5 persen). Sementara cagub Khofifah, tingkat elektabilitas tertutupnya dari 11,1 persen meningkat menjadi 30,1 persen (16,1 persen).

Survei ini dilakukan pada 6-11 Februari 2018 dengan populasi warga Jawa Timur yang memiliki hak pilih, 17 tahun ke atas dengan responden sebanyak 1.200 orang.

Survei dilakukan dengan metode multistage random sampling dengan margin error sebesar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Untuk porsi jenis kelamin, laki-laki dan perempuan dibuat imbang.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemilih Didominasi Kaum Milenial, Survei Terbaru Sebut Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Pemilih Didominasi Kaum Milenial, Survei Terbaru Sebut Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Survei yang selesai mereka lakukan pada 6 Februari itu menemukan bahwa elektabilitas Prabowo-Gibran sebesar 53,5 persen.

Baca Selengkapnya
Antusiasme Pemilih Pemula di Sumsel Meningkat Pesat Menjelang Pilpres 2024

Antusiasme Pemilih Pemula di Sumsel Meningkat Pesat Menjelang Pilpres 2024

Menkominfo Budi Arie Setiadi optimis bahwa Indonesia akan dengan mudah mewujudkan cita-citanya menjadi negara maju mendatang.

Baca Selengkapnya
Incar Generasi Milenial, Cicilan Rumah Baru Ini Rp1,8 Juta per Bulan

Incar Generasi Milenial, Cicilan Rumah Baru Ini Rp1,8 Juta per Bulan

Saat ini, tren permintaan properti oleh generasi milenial tengah mengalami lonjakan. Minat generasi milenial dalam membeli rumah tapak mencapai 64,4 persen.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Gen Z dan Milenial Diajak Soroti Komitmen Capres Terkait Isu Lingkungan, Ini Alasannya

Gen Z dan Milenial Diajak Soroti Komitmen Capres Terkait Isu Lingkungan, Ini Alasannya

Sebesar 55 persen pemilih dalam pemilu 2024 merupakan pemilih muda yang terbagi atas Generasi Z dan milenial.

Baca Selengkapnya
Generasi Milenial Kini Incar Rumah dengan Cicilan Rp4 Juta-an per Bulan, Ini Buktinya

Generasi Milenial Kini Incar Rumah dengan Cicilan Rp4 Juta-an per Bulan, Ini Buktinya

Pengembang punya cara untuk memudahkan konsumen, khususnya generasi milenial.

Baca Selengkapnya
Golkar Puas Penetapan Hasil Pemilu 2024: Kami Bahagia Mengantar Prabowo Gibran Unggul

Golkar Puas Penetapan Hasil Pemilu 2024: Kami Bahagia Mengantar Prabowo Gibran Unggul

Berdasarkan statistik, sebanyak 78 hingga 80 persen para pemilih Golkar menyalurkan suaranya ke Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya

26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya

Erick Thohir menyebut, pelaku UMKM di Indonesia sangat membutuhkan pendampingan untuk mengembangkan usahanya.

Baca Selengkapnya
Optimis Prabowo-Gibran Menang Sidang Gugatan Pilpres, Gerindra: Kami Akan Buktikan Mereka Lemah!

Optimis Prabowo-Gibran Menang Sidang Gugatan Pilpres, Gerindra: Kami Akan Buktikan Mereka Lemah!

Gugatan yang diajukan adalah gugatan kepada hasil keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU), bukan antar paslon

Baca Selengkapnya
TKN Ajak Anak Muda Pilih Prabowo-Gibran di Hari Kasih Sayang 14 Februari

TKN Ajak Anak Muda Pilih Prabowo-Gibran di Hari Kasih Sayang 14 Februari

Dukungan dari generasi muda akan mempermulus langkah Prabowo Gibran menang satu putaran.

Baca Selengkapnya