Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kasus Covid-19 Meningkat, Menkes Minta Masyarakat Tidak Khawatir

Kasus Covid-19 Meningkat, Menkes Minta Masyarakat Tidak Khawatir Kasus Covid-19 Meningkat, Menkes Minta Masyarakat Tidak Khawatir. ©2022 Merdeka.com/Purnomo Edi

Merdeka.com - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin angkat bicara mengenai kenaikan kasus positif Covid-19 di Indonesia. Dia menuturkan kenaikan kasus ini disebabkan karena munculnya subvarian baru Omicron BA.4 dan BA.5.

"Kasus Covid-19 memang sedang ada peningkatan dengan adanya varian baru," kata Budi Gunadi di Yogyakarta, Kamis (21/7) malam.

Meski demikian Budi Gunadi meminta masyarakat tak perlu khawatir. Hal ini dikarenakan dari beberapa negara yang terkena kenaikan kasus ini puncak penularannya hanya mencapai 30 persen dari masa puncak varian Omicron.

Puncak Kasus Sekitar 20 Ribu Kasus per Hari

Melihat dari data di negara lain, sambung Budi Gunadi, di Indonesia saat puncak Omicron penambahan kasus mencapai 60 ribu kasus dalam sehari. Sehingga saat subvarian BA.4 dan BA.5 ini mencapai puncaknya, Budi Gunadi memprediksi akan ada 18 ribu hingga 20 ribu kasus per hari.

"Kondisi kenaikan varian baru di Indonesia itu kan sekarang di angka lima ribuan per hari. Ternyata tidak pesat seperti di negara lain," ungkap Budi Gunadi.

Budi Gunadi membeberkan rendahnya penambahan kasus positif karena subvarian baru ini dikarenakan imunitas masyarakat sudah lebih kuat karena pemerataan vaksin booster di Indonesia.

Dia menambahkan, pasien yang saat ini dirawat di rumah sakit karena Covid-19 dikarenakan imun mereka atas varian baru ini rendah. Hal ini disebabkan mereka baru sekali mendapat suntikan vaksin maupun sama sekali belum divaksin.

"Menurut kami tidak perlu khawatir berlebihan. Itu masih di bawah level I WHO. Nanti jika menyentuh angka delapan ribu kasus per hari kita baru masuk level II," tutup Budi Gunadi.

(mdk/yan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Bahaya Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di Indonesia

Ini Bahaya Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di Indonesia

Zubairi menyebut, EG.5 merupakan varian baru Covid-19 yang berkaitan erat dengan subvarian Omicron XBB.

Baca Selengkapnya
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI

Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI

Saat ini, Omicron EG.5 mendominasi di tengah kenaikan kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Covid-19 varian JN.1 dilaporkan berkaitan erat dengan varian BA.2.86 dan dikhawatirkan dapat mempengaruhi pola penularan dan tingkat keparahan penyakit.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat, Penumpang Kereta Api Wajib Pakai Masker

Kasus Covid-19 Meningkat, Penumpang Kereta Api Wajib Pakai Masker

Imbauan ini seiring meningkatnya angka kasus Covid-19 di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Imbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Menkes Beberkan Data Jumlah Petugas Pemilu 2024 Meninggal Turun Dibanding 2019

Menkes Beberkan Data Jumlah Petugas Pemilu 2024 Meninggal Turun Dibanding 2019

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut, data petugas pemilu 2024 yang meninggal tahun ini turun jauh ketimbang tahun 2019.

Baca Selengkapnya