Merdeka.com - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman memimpin serah terima jabatan strategis di lingkungan TNI AD, Senin (30/1). Salah satunya jabatan Komandan Pusat Polisi Militer AD (Danpuspomad) yang ditinggalkan Letjen TNI Chandra W. Sukotjo.
Serah terima jabatan ini berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/48/I/2023, tanggal 16 Januari 2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan TNI.
Dalam sambutannya, Dudung mengatakan, seorang prajurit tidak akan pernah mengakhiri pengabdiannya. Tetapi akan terus berlangsung selama hayat di kandung badan, dan itu bisa diaktualisasikan di luar bidang kemiliteran.
"Karena masyarakat dan bangsa Indonesia masih menunggu karya-karya dan gagasan-gagasan dari para purnawirawan yang sudah dipastikan kaya akan pengalaman dan pengetahuan," kata Dudung.
Tak lupa, jenderal bintang satu ini berpesan kepada para pejabat baru yang melaksanakan serah terima dan menduduki jabatan baru untuk menjalankan tugas dan kepercayaan serta amanah yang diberikan Pimpinan TNI.
Selain itu juga dapat memberikan masukan-masukan positif kepada pimpinan Angkatan Darat dalam mengambil suatu kebijakan.
"Saya berpesan bahwa jabatan yang kita emban bukan hanya status semata, melainkan amanah yang harus dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan kepada rakyat Indonesia, Negara, dan Tuhan Yang Maha Kuasa," ujarnya.
Dudung juga menekankan kepada anggotanya untuk tetap mensyukuri apapun yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha kuasa, termasuk umur, jabatan maupun karunia Tuhan lainnya.
"Syukuri apapun yang Tuhan berikan kepada kita, apapun kesulitannya, apapun masalahnya, anugerah-anugerah Tuhan itu akan selalu ada. Dibalik kesulitan akan ada kebahagiaan. Yang penting kita pandai bersyukur dan jangan lupa berbahagia," pungkasnya.
Diketahui, enam jabatan yang diserahterimakan terdiri dari jabatan Koordinator Staf Ahli Kasad (Koorsahli Kasad) dari Letjen TNI Afini Boer kepada Letjen TNI Ignatius Yogo Triyono, Komandan Komando Doktrin, Pendidikan, dan Latihan Angkatan Darat (Dankodiklatad) kepada Letjen TNI Arif Rahman.
Selanjutnya jabatan Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri (Danpussenif) yang sebelumnya dijabat Letjen TNI Arif Rahman, diserahterimakan kepada Mayjen TNI Anton Nugroho.
Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad) juga diserahterimakan dari Mayjen TNI Anton Nugroho, kepada Brigjen TNI Ketut Duara. Direktur Keuangan TNI Angkatan Darat (Dirkuad) dari Brigjen TNI Garanta Singkali kepada Kolonel Cku Ari Yulistiyo.
Kepala Dinas Psikologi Angkatan Darat (Kadispsiad) dari Brigjen TNI Tagar Pujasembada, kepada Kolonel Inf Heny Setyono.
Lalu, Letjen TNI Chandra W. Sukotjo, yang memasuki masa purna bakti, dan akan menduduki jabatan sebagai Inspektur Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia.
Selain Letjen TNI Chandra W. Sukotjo, dua Pati lainnya yang memasuki masa purna bakti, yaitu Letjen TNI Afini Boer dan Brigjen TNI Garanta Singkali. [tin]
Baca juga:
Cerita 16 Jam Babinsa Azmiadi Urai Macet: Gadai Motor & Dipanggil Jenderal Dudung
Kisah Kopka Azmiadi Sampai Sesak Napas Dipanggil Kasad TNI Dudung ke Jakarta
Potret Pertemuan Kopka Azmiadi dengan Kasad Dudung, Langsung Naik Pangkat Luar Biasa
Kisah Kopka Azmiadi Gadai Motor Demi Urai Macet Berbuah Kenaikan Pangkat Luar Biasa
Kasad Dudung jadi Warga Kehormatan Korps Marinir TNI AL
Advertisement
Soal Cawapres Dampingi Anies Baswedan, NasDem: Ini Bagian dari Kejutan
Sekitar 7 Menit yang laluDua Lokomotif Mesin Uap Kuno Pulang Kampung ke Belanda
Sekitar 11 Menit yang laluViral Mobil Mewah Diduga Dikawal Bea Cukai Masuk Apron Bandara Soekarno-Hatta
Sekitar 22 Menit yang laluHaedar Pesan Parpol yang Usung Kader Muhammadiyah di Pilpres harus Tanggung Jawab
Sekitar 24 Menit yang laluDMI NTT Minta Volume Suara Toa Diperkecil Selama Bulan Ramadan
Sekitar 50 Menit yang laluMenteri Basuki dan Delegasi Konferensi Air PBB 2023 Luncurkan Platform GTI
Sekitar 54 Menit yang laluCium Bau Busuk, Pemuda di Gowa Temukan Mayat Bayi Dalam Rumah Kosong
Sekitar 1 Jam yang laluPerahu Tambang di Surabaya Tenggelam, Satu Penumpang Dalam Pencarian
Sekitar 1 Jam yang laluCerita Bocah SD di Papua Beri Hormat pada Rombongan Jokowi, Jadi Warga Kehormatan TNI
Sekitar 1 Jam yang laluBelasan Remaja di Solo Diringkus Saat akan Perang Sarung Jelang Sahur
Sekitar 1 Jam yang laluNasDem Sebut Khofifah Masuk Penjaringan untuk Dampingi Anies, sudah Ada Komunikasi
Sekitar 1 Jam yang laluPKS Minta Pemerintah Cabut Larangan Buka Puasa Bersama, Ini Alasannya
Sekitar 1 Jam yang laluBegini Aktivitas Gunung Merapi Selama Sepekan, Ada 160 Guguran Lava
Sekitar 2 Jam yang laluPolisi Ingatkan Ormas Dilarang Sweeping Tempat Hiburan Malam Selama Ramadan
Sekitar 3 Jam yang laluPengkhianatan 7 Perwira Polisi di Balik Pemberhentian Kapolri Soekanto
Sekitar 7 Jam yang laluVIDEO: Heboh, Istri Kabareskrim Polri Pamer Kekayaan dan Gaya Hedon di Medsos
Sekitar 22 Jam yang laluVIDEO: "Papa Kangen" Isi Surat Sambo & Putri Candrawathi ke Anak Tercinta
Sekitar 15 Jam yang laluSepucuk Surat Ferdy Sambo & Putri untuk Si Bungsu yang Ultah, Ada Pesan Haru
Sekitar 1 Hari yang laluPutra Bungsunya Ulang Tahun, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Tulis Pesan Haru
Sekitar 1 Hari yang laluVIDEO: Mahfud Duga Sambo Tak Akan Dieksekusi Mati, Hukuman Jadi Seumur Hidup
Sekitar 5 Hari yang laluLPSK Cabut Perlindungan Richard Eliezer Buntut Wawancara TV, Ini Kata Pengacara
Sekitar 2 Minggu yang laluAlasan LPSK Cabut Perlindungan Bharada Richard Eliezer
Sekitar 2 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan Terhadap Bharada Richard Eliezer
Sekitar 2 Minggu yang laluCEK FAKTA: Hoaks Permintaan Terakhir Sambo Satu Sel dengan Putri Sebelum Dihukum Mati
Sekitar 2 Minggu yang laluTOP NEWS: Harta Miliaran Rafael Terbongkar | LPSK Kecewa Berat Eliezer Langgar Aturan
Sekitar 1 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan, Bharada E akan Diperlakukan Seperti Ini oleh Polisi
Sekitar 1 Minggu yang laluVIDEO: Duduk Perkara Hingga LPSK Cabut Perlindungan Buntut Eliezer Wawancara di TV
Sekitar 1 Minggu yang laluVaksin IndoVac Sudah Bisa Digunakan Sebagai Booster Kedua Masyarakat 18 Tahun ke Atas
Sekitar 2 Minggu yang laluHoaks, Kemenkes Terbitkan Artikel Pria Tak Vaksinasi Berefek pada Kualitas Sperma
Sekitar 3 Minggu yang laluTumbangkan Bhayangkara FC, Persib Jaga Peluang Juara
Sekitar 56 Menit yang laluSwiss Open 2023 dan Ambisi Gregoria Mariska ke Panggung Final
Sekitar 1 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
AM Hendropriyono
Guru Besar Sekolah Tinggi Intelijen Negara
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami