Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Cerita Pengalaman Naik KRL di Jam Sibuk: Goyang 1 Cm Saja Enggak Bisa

Jokowi Cerita Pengalaman Naik KRL di Jam Sibuk: Goyang 1 Cm Saja Enggak Bisa Jokowi naik krl. ©2019 twitter.com/@MurtadhaOn

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menceritakan pengalamannya naik Kereta Listrik (KRL) commuter line saat jam sibuk. Jokowi mengatakan saat itu dirinya ikut berdesak-desakan dengan para penumpang lainnya.

"Kita betul-betul merasakan betul kondisi sebenarnya. Mau bergerak saja tidak bisa terutama yang dari Jakarta ke Depok itu mau bergerak saja tidak bisa," ucap Jokowi di Gerbang Tol Natar Lampung Selatan, Jumat (8/3/2019).

Jokowi saat itu naik KRL dari Statiun Tanjung Barat menuju Bogor usai menghadiri acara kepresidenan di Jakarta Selatan. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu kaget dengan kepadatan transportasi itu di jam sibuk.

"Ya tadi pas jam-jam seperti itu, coba mau goyang 1 senti saja tidak bisa. Kita bisa agak longgar itu pun masih berdiri setelah dari (statiun) Depok menuju Bogor yang turun sudah agak banyak," kata dia.

Usai berdesakan naik kereta, Jokowi mendapat masukan dari para penumpang. Mereka meminta agar pemerintah menambah kereta atau gerbong kereta.

"Di dalam gerbong banyak yang menyampaikan kepada saya, pak tambah keretanya atau Pak tambah gerbongnya Pak dan ketemu artinya memang harus tambah gerbong atau tambah kereta," jelasnya.

Kendati begitu, Jokowi masih mempertimbangkan permintaan tersebut. Masalahnya, kata dia, apabila kereta ditambah maka akan banyak persimpangan yang ditutup. Sehingga, hal itu dikhawatirkan dapat menyebabkan kemacetan.

"Oleh sebab itu pekerjaan besar di Jakarta saya adalah elevated, kereta yang elevated (layang). Itu saja memang biaya besar tapi tidak ada jalan lain selain itu," sambung Jokowi.

Capres petahana itu menyebut saat ini Jakarta telah memiliki moda transportasi lainnya yang dapat menjadi alternatif KRL, yaitu MRT dan LRT. Dua transportasi itu akan disiapkan untuk mengatasi kepadatan penumpang KRL.

"Ya transportasi massal harus kita siapkan Kenapa dibangun LRT? Kenapa dibangun MRT? Karena memang kebutuhan," tutur Jokowi.

Reporter: Lizsa Egeham

Sumber : Liputan6.com

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Jawab soal Isu akan Gabung Golkar

Jokowi Jawab soal Isu akan Gabung Golkar

Golkar menyambut baik jika benar Jokowi ingin bergabung dengan partai berlambang pohon beringin itu.

Baca Selengkapnya
Beras Langka, Jokowi Perintahkan Bapanas Tambah Stok Beras Kemasan 5 Kg

Beras Langka, Jokowi Perintahkan Bapanas Tambah Stok Beras Kemasan 5 Kg

Presiden Jokowi perintahkan Bapanas stok beras kemasan 5 kg di ritel modern tersedia.

Baca Selengkapnya
Airlangga: Pak Jokowi Nyaman dengan Golkar

Airlangga: Pak Jokowi Nyaman dengan Golkar

Sebelumnya Jokowi blak-blakan menyebut presiden dan menteri boleh berkampanye, berpihak dalam Pemilu

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Jawab Tudingan Kecurangan Pemilu 2024: Laporkan ke Bawaslu

Jokowi Jawab Tudingan Kecurangan Pemilu 2024: Laporkan ke Bawaslu

Jokowi meminta pihak yang menemukan kecurangan untuk melaporkan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Baca Selengkapnya
Jokowi: Pertama Kali ke IKN Terasa Jauh Sekali, Tapi Kalau Tol Balikpapan Selesai Cuma 30 Menit

Jokowi: Pertama Kali ke IKN Terasa Jauh Sekali, Tapi Kalau Tol Balikpapan Selesai Cuma 30 Menit

Keberadaan jalan tol ini akan memangkas waktu perjalanan dari Balikpapan menuju IKN, dari 2 jam menjadi hanya 30 menit saja.

Baca Selengkapnya
Jokowi Cek Lokasi Banjir di Demak, Pastikan Tanggul Jebol Sudah Diperbaiki

Jokowi Cek Lokasi Banjir di Demak, Pastikan Tanggul Jebol Sudah Diperbaiki

Jokowi ingin memastikan tanggul jebol yang menjadi penyebab banjir di Demak sudah diperbaiki dan ditangani dengan baik.

Baca Selengkapnya
Isu Jokowi Merapat ke Golkar, Waketum: Kami Senang Semoga Bergabung Beneran

Isu Jokowi Merapat ke Golkar, Waketum: Kami Senang Semoga Bergabung Beneran

Golkar akan menanti bagaimana langkah yang akan diambil Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Suya Paloh, Kubu Ganjar Duga Upaya Ajak NasDem Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Jokowi Bertemu Suya Paloh, Kubu Ganjar Duga Upaya Ajak NasDem Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Jokowi bertemu Suya Paloh pada Minggu (18/2) kemarin.

Baca Selengkapnya