Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang Valentine harga mawar naik, pengepul tetap banjir permintaan

Jelang Valentine harga mawar naik, pengepul tetap banjir permintaan Pengepul mawar di Batu Malang. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Permintaan bunga mawar menjelang Hari Valentine, 14 Februari, mengalami kenaikan berlipat. Tiga hari jelang hari kasih sayang, para pengepul kesulitan memenuhi permintaan.

Padahal harga sudah naik berkali lipat. Tetapi permintaan terus berdatangan.

"Berapapun barangnya dikirim semua. Permintaannya memang terus meningkat," kata Yuliati, pemilik Yulia Florist di Jalan Brumbung, Gunungsari, Bumiaji, Batu, Rabu (11/2).

Florist Yulia sehari-hari membeli hasil panen dari para petani mawar di dusun Brumbung, Gunungsari Kecamatan Bumiaji Kota Batu dan sekitarnya. Harga mawar bertangkai pendek dihargai Rp 2.500. Sementara yang bertangkai panjang dibeli dengan hargai Rp 3.000. Padahal hari biasa mawar bertangkai panjang Rp 1.000, sedang bertangkai pendek Rp 500.

Yuliati setiap hari mengirimkan mawar dari Batu ke Jakarta, Bali, Semarang dan Yogyakarta. Yulia selama ini menitipkan mawarnya dengan bus dari terminal Arjosari. Sementara untuk ke Jakarta menggunakan mobil Gapoktan yang sudah didesain khusus.

Mobil tersebut dilengkapi dengan pendingin yang membuat mawar bisa bertahan hingga satu minggu. Hanya saja saat dikirim ke Kalimantan tangkainya diberi kapas yang dibasahi air.

Ada berbagai macam mawar yang diminta konsumennya yakni mawar merah, salem, kuning, pink atau fanta, tisu, putih. Setiap 20 batang akan dibungkus dengan koran untuk mengurangi penguapan.

"Karena Valentine kirimnya Rp 25 ribu tangkai, tapi kalau hari biasa 10 ribu tangkai," kata Yulia yang enggan menyebutkan harga penjualan kepada para pelanggannya.

Supriyanto, ketua kelompok petani bunga mawar Maju 3 juga mengalami peningkatan permintaan. Sekali kirim biasanya hanya 1.200 batang. Namun mulai Rabu dikirim rata-rata 5.000 batang per hari, bahkan kemungkinan akan terus meningkat.

"Terus ada yang telepon memesan, tapi memang harganya sekarang harga Valentine. Kalau harga jualnya ke Bali bervariasi, ada yang sampai Rp 5 Ribu," katanya.

Sementara itu, beberapa mawar tanpa tangkai juga tetap dijual tetapi dengan harga yang lebih murah. Biasanya digunakan untuk tabur bunga dengan harga Rp 7.500 per 35 kuncup.

(mdk/dan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Curhat Pedagang: Harga Beras Bertahan Mahal Jelang Bulan Puasa, Pelanggan Terus Berkurang
Curhat Pedagang: Harga Beras Bertahan Mahal Jelang Bulan Puasa, Pelanggan Terus Berkurang

Kenaikan harga beras medium disebabkan oleh stok kiriman beras menipis.

Baca Selengkapnya
Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal
Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Ganjar pun membeli beberapa sayuran untuk dibawa pulang. Sontak itu membuat pedagang antusias melayaninya.

Baca Selengkapnya
Dagangan Tak Laku Sama Sekali, Pasangan Paruh Baya Ini Menangis Haru saat Ada Pembeli Borong Jualannya
Dagangan Tak Laku Sama Sekali, Pasangan Paruh Baya Ini Menangis Haru saat Ada Pembeli Borong Jualannya

Setiap orang memiliki besaran rezekinya masing-masing.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Minta Warga Tak Panik, Kepala Daerah Ini Ungkap Penyebab Harga Bahan Pokok Naik di Pasaran
Minta Warga Tak Panik, Kepala Daerah Ini Ungkap Penyebab Harga Bahan Pokok Naik di Pasaran

Meski harga mengalami kenaikan, Pj Wali Kota memastikan pasokan beras dan sembako masih aman.

Baca Selengkapnya
Harga Beras Meroket, Inflasi Naik Jadi 2,75 Persen di Februari 2024
Harga Beras Meroket, Inflasi Naik Jadi 2,75 Persen di Februari 2024

Harga Beras Meroket, Inflasi Naik Jadi 2,75 Persen di Februari 2024

Baca Selengkapnya
Menaker: THR Pekerja Paling Lambat Cair 7 Hari Jelang Lebaran, Tak Boleh Dicicil
Menaker: THR Pekerja Paling Lambat Cair 7 Hari Jelang Lebaran, Tak Boleh Dicicil

Sampai saat ini, Kemnaker belum menerima keluhan mengenai pengusaha yang menolak membayar THR bagi karyawannya.

Baca Selengkapnya
Selama Libur Lebaran, Gibran Ingatkan Tempat Makan Pasang Harga Normal
Selama Libur Lebaran, Gibran Ingatkan Tempat Makan Pasang Harga Normal

Komplain atau keluhan dari masyarakat terkait harga makanan yang terlalu mahal agar disampaikan langsung ke dirinya.

Baca Selengkapnya
Mendag Akhirnya Buka Suara soal Penyebab Mahalnya Harga Beras di Awal Ramadan
Mendag Akhirnya Buka Suara soal Penyebab Mahalnya Harga Beras di Awal Ramadan

Sejak 10 Maret 2024, Pemerintah menaikkan harga eceran tertinggi (HET) beras premium sebesar Rp1.000 per kilogram (kg).

Baca Selengkapnya
Dirut Bulog Bongkar Penyebab Masih Mahalnya Harga Beras
Dirut Bulog Bongkar Penyebab Masih Mahalnya Harga Beras

Sesuai data dari Badan Pusat Statistik (BPS) bulan Januari hingga Februari terjadi defisit ketersediaan beras dari petani sebesar 2,7 juta beras.

Baca Selengkapnya