Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jadi Warga Kehormatan Korps Marinir, Kapolri: Di Darah Saya Mengalir Darah TNI

Jadi Warga Kehormatan Korps Marinir, Kapolri: Di Darah Saya Mengalir Darah TNI Kapolri Jadi Warga Kehormatan Korps Marinir. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo diangkat menjadi Warga Kehormatan Marinir TNI Angkatan Laut (AL). Penyematan baret Warga Kehormatan Marinir TNI AL dipimpin langsung oleh Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

Prosesi pengangkatan Kapolri sebagai Warga Kehormatan Marinir dilakukan dengan rangkaian simulasi perang. Dari KRI Parang, rombongan pindah menaiki KRI Banda Aceh-593.

Usai penyematan, Kapolri mengatakan secara pribadi maupun institusi bangga diangkat menjadi Warga Kehormatan Korps Marinir. Menurutnya, seorang prajurit Marinir memiliki tugas sangat berat dalam menjaga kedaulatan Bangsa Indonesia.

Meski seorang warga dari Korps Bhayangkara, katanya, Kapolri menyebut di dalam tubuhnya mengalir darah TNI.

"Saya selalu katakan, saya menjadi polisi dan saat ini saya menjadi Kapolri. Namun di darah saya mengalir darah TNI dan itu akan memperkuat soliditas dan sinergi TNI-Polri ke depan akan semakin kokoh dan semakin baik," kata Sigit, usai upacara pembaretan di Pulau Damar, Kepulauan Seribu, Jakarta, Selasa (24/1). Demikian dikutip dari Antara.

Menurut Sigit, dengan adanya pengangkatan Warga Kehormatan Korps Marinir maka semakin melengkapi baret yang disematkan kepadanya. Sebelumnya, Sigit menjadi Warga Kehormatan Kostrad, Brevet Hiu Kencana, Baret Merah, serta Brevet Komando dari Kopassus.

Sigit menekankan penyematan ini bukan semata-mata hanya seremonial. Melainkan wujud dan bukti kokohnya sinergi antara TNI-Polri dalam menjaga keamanan, ketertiban, mempertahankan persatuan, dan kesatuan Bangsa Indonesia.

"Ini tentunya menunjukkan sinergi dan soliditas TNI-Polri semakin hari semakin kokoh dan mantap," ucap Sigit.

Jenderal bintang empat itu menambahkan sinergi dan soliditas TNI-Polri merupakan hal yang sangat penting dalam menjaga dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hal itu akan berpengaruh terhadap stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

"Ini menjadi penting untuk menjaga NKRI, stabilitas kamtibmas akan semakin mantap manakala soliditas TNI-Polri semakin kokoh," katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengatakan dalam rangka penyematan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir yang disematkan kepada Ketua MPR RI, Ketua DPR RI, Kapolri, Kasad, Kasal, dan Kasau yang siang hari ini pelaksanaannya dilaksanakan melalui simulasi serbuan amfibi.

"Sebagai tugas pokok Marinir di dalam pertempuran mulai dari pendaratan dilanjutkan gerakan serbuan di darat. Saya tekankan ini jasa-jasa sumbangsih atas kemajuan TNI, khususnya TNI AL dan di dalamnya ada Korps Marinir," kata Yudo.

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Unggahan Unik Kapolri Sigit di Media Sosial Ucapkan Harlah ke-101 NU, Ada Warga Konoha Bersarung

Unggahan Unik Kapolri Sigit di Media Sosial Ucapkan Harlah ke-101 NU, Ada Warga Konoha Bersarung

Melalui akun media sosialnya, Kapolri menyebut NU menjadi salah satu pilar bangsa dalam mengisi kemerdekaan

Baca Selengkapnya
Kapolri Tegaskan TNI-Polri Komitmen Beri Rasa Aman ke Warga yang Mudik

Kapolri Tegaskan TNI-Polri Komitmen Beri Rasa Aman ke Warga yang Mudik

Sigit memastikan, TNI-Polri dalam keadaan siap untuk menciptakan rasa aman masyarakat dari gangguan kriminalitas selama arus mudik dan balik

Baca Selengkapnya
Penjaga Rumah Dinas Kapolri Diserang, Bibir Luka-Luka

Penjaga Rumah Dinas Kapolri Diserang, Bibir Luka-Luka

Penyidik telah berkoordinasi dengan Densus 88 Antiteror. Hasilnya, pelaku dipastikan bukan bagian dari jaringan terorisme.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Istri Blak-blakan Ingin Jenderal Maruli Simanjuntak Jadi Danjen Kopassus, Sampai Menangis Curhat ke Luhut Malah Dibilang Tak Bersyukur

Istri Blak-blakan Ingin Jenderal Maruli Simanjuntak Jadi Danjen Kopassus, Sampai Menangis Curhat ke Luhut Malah Dibilang Tak Bersyukur

Istri Kepala Staf Angkatan Darat (kasad) sebut punya cita-cita suaminya jadi Danjen Kopassus.

Baca Selengkapnya
Kasus Prajurit TNI Meninggal usai Tabrak Lari, Pelaku Akhirnya Serahkan Diri usai Buron

Kasus Prajurit TNI Meninggal usai Tabrak Lari, Pelaku Akhirnya Serahkan Diri usai Buron

Diduga tak bisa mengendalikan kemudi, truk itu menambrak korban hingga membuatnya meninggal di tempat.

Baca Selengkapnya
Kapolri Komitmen Dukung dan Amankan Pembangunan IKN: Kita Harap Mengubah Paradigma Jawasentris

Kapolri Komitmen Dukung dan Amankan Pembangunan IKN: Kita Harap Mengubah Paradigma Jawasentris

Eks Kabareskim Polri ini berharap agar semuanya dapat berjalan dengan lancar.

Baca Selengkapnya
TPN Ganjar Minta Kapolri Dipanggil, Giliran TKN Prabowo-Gibran Usul Kepala BIN Dihadirkan di Sidang MK

TPN Ganjar Minta Kapolri Dipanggil, Giliran TKN Prabowo-Gibran Usul Kepala BIN Dihadirkan di Sidang MK

TKN Prabowo-Gibran mengusulkan Mahkamah Konstitusi (MK) menghadirkan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan di sidang Sengketa Hasil Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Kapolri Klaim Perayaan Tahun Baru di Indonesia Berjalan Aman dan Lancar

Kapolri Klaim Perayaan Tahun Baru di Indonesia Berjalan Aman dan Lancar

Kapolri Klaim Perayaan Tahun Baru di Indonesia Berjalan Aman dan Lancar

Baca Selengkapnya
Tak Disangka Polisi, Pria Berambut Gondrong Berkumis Tebal Beruban ini Ternyata Seniornya Reserse

Tak Disangka Polisi, Pria Berambut Gondrong Berkumis Tebal Beruban ini Ternyata Seniornya Reserse

Rambut gondrong dan kumis tebal. Sekilas, mungkin tak ada yang percaya profesi dari pria ini adalah polisi.

Baca Selengkapnya