Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hari Anak Nasional, 96 Narapidana di Sumut Terima Remisi

Hari Anak Nasional, 96 Narapidana di Sumut Terima Remisi Ilustrasi penjara. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebanyak 96 narapidana (napi) anak di Sumatera Utara menerima Remisi Anak Nasional (RAN)‎. Pemotongan masa tahanan itu diberikan pada peringatan Hari Anak Nasional (HAN), Kamis (23/7).

"Yang menerima RAN I sebanyak 96 napi anak. Sedangkan, RAN II (langsung bebas setelah pemotongan tahanan) tidak ada," kata Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumut, Josua Ginting.

‎Josua merinci ke-96 napi itu terdiri dari 68 penerima potongan masa tahanan selama 1 bulan, 10 napi mendapatkan potongan masa tahanan selama dua bulan. Sementara yang mendapatkan potongan masa tahanan selama tiga bulan berjumlah 18 orang.

Napi anak yang berhak menerima Remisi Anak Nasional harus memenuhi syarat, di antaranya berkelakuan baik selama lebih kurang tiga bulan. Untuk napi dengan perkara tindak pidana umum harus telah menjalani pidana minimal 3 bulan, dihitung sejak tanggal penahanan sampai 23 Juli 2020.

Penerima remisi belum berumur 18 tahun. "Tidak sedang menjalani tindakan disiplin dalam kurun waktu 3 bulan sebelum tanggal pemberian remisi dan ‎telah mengikuti program pembinaan yang diselenggarakan LPKA dengan predikat baik," jelas Josua sembari mengatakan SK Remisi Anak Nasional sudah diserahkan kepada masing-masing UPT di Sumut.

Saat ini jumlah penghuni Lapas dan Rutan se-Sumatera Utara hingga hari ini berjumlah 28.994 orang. Rinciannya 21.375 napi pria, 1.150 napi wanita, 6.218 tahanan pria, dan 201 tahanan wanita. "Napi anak pria berjumlah 109‎ orang dan tahanan anak pria sebanyak 26 orang," tutup Josua.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
159.557 Narapidana Terima Remisi Lebaran, 977 Langsung Bebas
159.557 Narapidana Terima Remisi Lebaran, 977 Langsung Bebas

Negara menghemat biaya makan narapidana dan anak binaan sebesar Rp81,2 miliar

Baca Selengkapnya
6.426 Narapidana di Sulsel Diusulkan Terima Remisi Hari Kemerdekaan RI
6.426 Narapidana di Sulsel Diusulkan Terima Remisi Hari Kemerdekaan RI

Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Selatan mengusulkan 6.426 narapidana menerima remisi atau pengurangan masa pidana saat momen Hari Kemerdekaan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Daftar 9 Negara yang Sudah Terapkan Program Makan Siang Gratis seperti Rencana Prabowo-Gibran
Daftar 9 Negara yang Sudah Terapkan Program Makan Siang Gratis seperti Rencana Prabowo-Gibran

Sejumlah negara ternyata sudah menerapkan kebijakan pemberian makan gratis untuk anak sekolah sejak tahun 1940-an.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bak Perkampungan di Luar Negeri, Intip Pesona Desa Nagari Pariangan di Sumatra Barat
Bak Perkampungan di Luar Negeri, Intip Pesona Desa Nagari Pariangan di Sumatra Barat

Keindahan di Desa Nagari Pariangan tidak pernah gagal dan mengecewakan sekalipun. Desa ini bahkan mirip seperti perkampungan di luar negeri.

Baca Selengkapnya
Kumpulan Komentar Sri Mulyani soal Program Makan Siang Gratis Diusung Prabowo-Gibran
Kumpulan Komentar Sri Mulyani soal Program Makan Siang Gratis Diusung Prabowo-Gibran

Usai rapat bersama Presiden Joko Widodo, Sri Mulyani menyampaikan pemerintah telah menargetkan defisit APBN 2025 maksimal di angka 2,8 persen.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ungkap Hitungan Sapi yang Harus Diimpor untuk Sediakan 82 Juta Susu bagi Anak Indonesia
Prabowo Ungkap Hitungan Sapi yang Harus Diimpor untuk Sediakan 82 Juta Susu bagi Anak Indonesia

Prabowo mengungkapkan hitung-hitungan sapi yang dibutuhkan untuk menyediakan susu gratis kepada anak-anak Indonesia.

Baca Selengkapnya
Peringatan Hari Nelayan Nasional 6 April, Ketahui Tujuannya
Peringatan Hari Nelayan Nasional 6 April, Ketahui Tujuannya

Hari Nelayan Nasional merupakan momen penting dalam menghargai dan mengapresiasi peran vital para nelayan.

Baca Selengkapnya
Cara Mencegah dan Mengatasi Anak Rewel pada Perjalanan Darat dan Udara
Cara Mencegah dan Mengatasi Anak Rewel pada Perjalanan Darat dan Udara

Pada musim liburan, banyak orangtua mengajak anak mereka untuk berlibur. Dalam perjalanan, tak jarang anak mengalami rewel. Begini cara menenangkannya.

Baca Selengkapnya
Makan Siang Gratis ala Prabowo Dijatah Rp15.000 per Anak, Ini Kandungan Gizi yang Harus Diperoleh
Makan Siang Gratis ala Prabowo Dijatah Rp15.000 per Anak, Ini Kandungan Gizi yang Harus Diperoleh

Nilai tersebut di luar dari susu gratis yang juga dijanjikan akan dibagikan ke siswa

Baca Selengkapnya