Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gara-gara Dewan Kesenian Depok, hubungan PKS dan Gerindra tegang

Gara-gara Dewan Kesenian Depok, hubungan PKS dan Gerindra tegang Ilustrasi Partai. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Hubungan politik Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) di Depok kabarnya memanas. Kemelut bersumber dari persoalan Dewan Kesenian Depok (DKD).

Saat ini, Ketua DKD dijabat oleh Nuroji merupakan politikus Partai Gerindra, sekaligus tim pemenangan pasangan Idris Abdul Shomad-Pradi Supriatna.

Sejak terpilihnya Nuroji sebagai Ketua DKD pada April lalu, Wali Kota Idris hingga hari ini belum mengesahkannya. Padahal Idris kabarnya yang memerintahkan digelarnya musyawarah luar biasa (muslub).

Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Depok, Jamaludin mengatakan, seharusnya persoalan ini segera ditindaklanjuti sehingga tidak berlarut. Sebab, polemik ini berdampak pada nama partai dan pribadi Nuroji.

"Nuroji itu DPC Partai Gerindra Depok. Dengan polemik ini, kami sangat kecewa pada wali kota-wakil wali kota yang terkesan membiarkan persoalan ini," kata Jamaludin, Kamis (9/6).

Jamaludin mengancam akan mencabut dukungan jika persoalan ini tidak segera diselesaikan. "Kami akan tegas mencabut dukungan dan balik arah, walaupun di dalamnya ada Pak Pradi," ujar Jamaludin.

Jamaludin mengingatkan, secara politik Idris-Pradi memiliki catatan sejarah. Sebab, hingga kini status Nuroji masih ketua tim sukses juga ketua tim 10.

"Dan itu belum dibubarkan. Jangan sampai wali kota melupakan orang-orang yang membuat dirinya jadi seperti sekarang ini," ucap Jamaludin.

Secara terpisah, Nuroji mengatakan, dia sudah mengingatkan supaya tidak mengabaikan persoalan ini. Menurut dia, jalan keluar persoalan ini sangat sederhana.

"Cabut Surat Keputusan (SK) Munir. Toh semenjak dilantik belum ada juga yang dikerjakan," kata Nuroji.

(mdk/ary)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gerindra Pertimbangkan Pentolan Dewa 19 Ahmad Dhani Maju Pilwakot Surabaya
Gerindra Pertimbangkan Pentolan Dewa 19 Ahmad Dhani Maju Pilwakot Surabaya

Ahmad Dhani masih fokus pada pencalonannya di Dapil Jatim I DPR RI.

Baca Selengkapnya
Sekjen Gerindra Kaget Dengar Kabar AHY akan Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN Besok
Sekjen Gerindra Kaget Dengar Kabar AHY akan Dilantik Jadi Menteri ATR/BPN Besok

Gerindra menyambut baik apa yang sudah diputuskan Presiden Jokowi dalam mengangkat siapapun menjadi menteri.

Baca Selengkapnya
Sekjen Gerindra Pastikan Hubungan dengan PDIP Baik, Pertemuan Prabowo-Megawati Sedang Diatur
Sekjen Gerindra Pastikan Hubungan dengan PDIP Baik, Pertemuan Prabowo-Megawati Sedang Diatur

Dia mengatakan, bahwa akan mengajak semua kekuatan untuk bersama.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Klaim Pemilu 2024 Lebih Baik dari Sebelumnya, Gerindra Anggap Tidak Perlu Hak Angket DPR
Klaim Pemilu 2024 Lebih Baik dari Sebelumnya, Gerindra Anggap Tidak Perlu Hak Angket DPR

Gerindra menilai hak angket itu tidak perlu dilakukan apalagi baru sebatas wacana.

Baca Selengkapnya
Gerindra Doakan Perjuangan PPP untuk Bertahan di Parlemen Melalui MK Membuahkan Hasil Positif
Gerindra Doakan Perjuangan PPP untuk Bertahan di Parlemen Melalui MK Membuahkan Hasil Positif

Untuk rencana pertemuan, hingga kini belum menemukan waktu yang pas untuk dilaksanakan.

Baca Selengkapnya
Gerindra soal Kabar Maruarar Sirait Gabung TKN Prabowo-Gibran: Sah-Sah Saja
Gerindra soal Kabar Maruarar Sirait Gabung TKN Prabowo-Gibran: Sah-Sah Saja

Dasco mengatakan, dalam panggung politik mengalihkan dukungan merupakan hal biasa.

Baca Selengkapnya
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen

Bergabungnya Partai Golkar dan PAN dalam koalisi pendukung Prabowo sebagai Calon Presiden 2024 membawa angin segara kepada pengurus Partai Gerindra di daerah.

Baca Selengkapnya
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra
Cagub DKI Jakarta Ditentukan Prabowo, Tak Mesti Kader Gerindra

Partai Gerindra tidak mengharuskan kadernya untuk maju sebagai calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Cuma PKS yang Tak Ikut Jokowi
Cuma PKS yang Tak Ikut Jokowi

Selain Gerindra, hampir semua partai besar merapat ke Pemerintahan Jokowi seperti PDIP, Golkar, Nasdem, PKB, PAN, PPP, dan Demokrat.

Baca Selengkapnya