Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Elza Syarief mengaku tak pernah ada perselisihan dengan Akbar Faizal

Elza Syarief mengaku tak pernah ada perselisihan dengan Akbar Faizal Elza Syarief. ©2017 merdeka.com/yunita

Merdeka.com - Pengacara Elza Syarief menemui biro hukum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) guna membahas perlindungan saksi terhadap dirinya. Konsultasi itu dilakukan Elza buntut pelaporan politisi NasDem Akbar Faizal terkait dugaan pencemaran nama baik olehnya ke Bareskrim Polri.

Pelaporan yang dilakukan Akbar itu terkait BAP Elza Syarief dalam sidang Miryam S Haryani atas kasus e-KTP. Jaksa KPK di sidang (21/8) lalu, mengungkap BAP Elza yang menyebut bahwa Akbar Faizal bersama sejumlah orang lainnya menekan Miryam.

Laporan itu membuat Elza tertekan hingga menemui biro hukum KPK. Usai bertemu biro hukum KPK, Elza mengatakan terlebih dahulu ditanya perihal kedekatannya dengan Akbar Faizal.

Kepada biro hukum KPK, Elza mengaku hubungannya dengan Akbar sebagai teman sesama politikus. Dia juga ditanya soal adanya perselisihan dengan politisi NasDem itu.

"(Ditanya) sebelumnya ada perselisihan dengan Akbar Faizal. Saya bilang tidak pernah ada perselisihan apapun dengan Akbar Faizal malah justru dia teman saya," kata Elza di gedung KPK, Kuningan Mulya, Jakarta Selatan, Selasa (29/8).

Pengacara yang pernah bergabung dengan kantor pengacara OC Kaligis itu juga mengatakan meski berteman, tidak ada komunikasi secara intens. Bahkan jika bertemu, keduanya sekedar menyapa tanpa berbincang-bincang jauh.

Dia meyakini laporan Akbar ke Bareskrim karena kesaksiannya dalam persidangan Miryam S Haryani. Dalam sidang di BAP-nya menyebut Akbar dan beberapa anggota DPR menekan Miryam yang berbuntut pencabutan berita acara pemeriksaan.

"Jadi kemarahan dia semata-mata setelah saya memberikan keterangan di persidangan," tandasnya.

Sebelumnya, pada persidangan untuk terdakwa Miryam S Haryani, jaksa penuntut umum KPK mengonfirmasi berita acara pemeriksaan Elza. Dalam BAP itu, disebutkan Miryam melakukan pertemuan dengan sejumlah anggota DPR.

"Pernah dikumpulkan oleh Setya Novanto. Miryam merasa diadili pada pertemuan tersebut dan disebut pengkhianat. Di situ ada Setya Novanto, Chairuman Harahap, Akbar Faisal, Markus Nari, Jamal Aziz. Disebut bahwa bisa dapat pengetahuan dari KPK," ucap Kresno membacakan BAP Miryam di tengah-tengah proses persidangan di Pengadilan Negeri Tipikor, Jakarta Pusat, Senin (21/8).

Usai dibacakan, Elza membenarkan sebagian BAP tersebut. Namun dia mengaku lupa siapa inisiator pertemuan tersebut.

"Itu sebagian benar ada yang lupa. Memang ada cerita itu benar. Soal pengumpulan itu saya ragu-ragu," jawab Elza.

"Tapi ada cerita itu?" Cecar jaksa lagi.

"Ada. Tapi saya enggak ingat. Yang marah ke Miryam seingat saya Akbar Faizal dan Jamal Aziz," ucapnya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Dikonfrontasi, Firli Bahuri Diperiksa Sendirian di Bareskrim Besok
Tak Dikonfrontasi, Firli Bahuri Diperiksa Sendirian di Bareskrim Besok

Pemeriksaan ini berbeda dengan SYL pada pekan lalu.

Baca Selengkapnya
Fahri Hamzah Hembuskan Kabar Menteri NasDem dan PKB Mundur Pekan Ini
Fahri Hamzah Hembuskan Kabar Menteri NasDem dan PKB Mundur Pekan Ini

Mundur demi memantapkan posisi sebagai oposisi dalam Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
Sempat Berseteru, Hubungan Persahabatan Sederet Artis Ini Kembali Akrab dan Saling Memaafkan
Sempat Berseteru, Hubungan Persahabatan Sederet Artis Ini Kembali Akrab dan Saling Memaafkan

Saat mengalami masalah ini, ada yang mudah memaafkan, ada juga yang butuh waktu beberapa lama untuk saling memaafkan dan kembali akrab.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kembali Diperiksa Kasus Pemerasan, SYL Bakal Dikonfrontir dengan Eks Anak Buah Firli Bahuri
Kembali Diperiksa Kasus Pemerasan, SYL Bakal Dikonfrontir dengan Eks Anak Buah Firli Bahuri

Kembalinya SYL diperiksa, diketahui merupakan lanjutan dari pemeriksaan yang sudah dilakukan penyidik pada Kamis (11/1) kemarin.

Baca Selengkapnya
8 Foto Ustaz Abiazkakia Saat Ingatkan Bayar Zakat Pada Penonton KapanLagi Buka Bareng 2024
8 Foto Ustaz Abiazkakia Saat Ingatkan Bayar Zakat Pada Penonton KapanLagi Buka Bareng 2024

Ustaz Abiazkakia mengatakan kalau seandainya lupa membayar zakat, 30 hari puasa yang dijalankan, pahalanya bakal hangus.

Baca Selengkapnya
Putra Eks Kasau Tepis Sukses jadi Perwira Polisi karena Anak Jenderal 'Menjadi Perintis Lebih Gagah dari Pewaris'
Putra Eks Kasau Tepis Sukses jadi Perwira Polisi karena Anak Jenderal 'Menjadi Perintis Lebih Gagah dari Pewaris'

Iptu Hafiz Akbar menepis kesuksesan dirinya lantaran anak jenderal.

Baca Selengkapnya
Azizah Salsha Pernah Mau Kabur dari Rumah Gara-Gara Dilarang Pacaran Beda Agama
Azizah Salsha Pernah Mau Kabur dari Rumah Gara-Gara Dilarang Pacaran Beda Agama

Ancaman itu dilontarkan agar orangtuanya merestui dia menjalin hubungan dengan pacarnya.

Baca Selengkapnya
Jadi Salah Satu Sajian Lebaran, Ini Makna Filosofis Hidangan Lepet
Jadi Salah Satu Sajian Lebaran, Ini Makna Filosofis Hidangan Lepet

lepet menjadi salah satu kudapan yang diperkenalkan Sunan Kalijaga. Biasanya lepet disajikan pada tanggal 1 Syawal.

Baca Selengkapnya
Barisan Artis Meriahkan Kampanye Akbar Anies Baswedan-Cak Imin di JIS, Ada Ratu Dangdut hingga D'Masiv
Barisan Artis Meriahkan Kampanye Akbar Anies Baswedan-Cak Imin di JIS, Ada Ratu Dangdut hingga D'Masiv

Kampanye akbar akan digelar pada Sabtu 10 Desember 2024 mendatang

Baca Selengkapnya