Dirjen PHU: 108 Ribu Calon Haji Belum Lunasi Bipih

Jumat, 27 Januari 2023 05:01 Reporter : Eko Prasetya
Dirjen PHU: 108 Ribu Calon Haji Belum Lunasi Bipih Pantauan Masjidil Haram dari Ketinggian. ©2022 REUTERS/Mohammed Salem

Merdeka.com - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Hilman Latief mengatakan sekitar 108 ribu calon anggota jemaah haji belum melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih). Hilman mengatakan tahun ini Indonesia akan memberangkatkan 221 ribu calon haji, yang mana 108 ribu orang di antaranya belum melunasi Bipih.

"Dari angka (221 ribu orang) ini yang belum lunas 108 ribu (calon anggota jemaah haji)," ujar dia, Kamis (26/1).

Ia merinci dari 221 ribu orang tersebut sebanyak 203 ribu orang merupakan jemaah haji reguler. Mereka terdiri atas tiga kelompok, yaitu kelompok yang sudah lunas tahun 2020 tapi tidak bisa berangkat karena pandemi Covid-19.

Kemudian, calon haji yang menjadi cadangan pada penyelenggaraan ibadah haji 2022 dan terakhir calon haji yang baru akan melunasi.

2 dari 2 halaman

Terkait dengan keberangkatan, Kemenag terus berkoordinasi dengan Komisi VIII DPR, utamanya perihal skema pembiayaan 70 persen dari Bipih dan 30 persen dari nilai manfaat yang dikelola BPKH.

"Dengan nilai yang kemarin dibebankan kepada masyarakat itu adalah Rp69.193.733,60," kata dia.

Ia berharap, dalam rapat ini dapat mencari titik temu untuk penyesuaian harga yang lebih proporsional.

Sebelumnya, Hilman menyebut komposisi Bipih dan nilai manfaat harus proporsional, jika tidak, nilai manfaat yang dikelola Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) akan cepat tergerus.

"Hal ini dimaksudkan untuk menjaga agar nilai manfaat yang menjadi hak seluruh jemaah haji Indonesia, termasuk yang masih mengantre keberangkatan, tidak tergerus habis," ujar dia. [eko]

Baca juga:
Kemenkes Siapkan Anggaran Kesehatan Haji 2023 Rp389,8 Miliar
Kemenag Ungkap 108 Ribu Calon Jemaah Reguler Belum Melunasi Biaya Haji
BPKH Ungkap Aset Dana Haji Tumbuh Rp20 T Akibat Tidak Ada Haji 2019-2021
Berangkat ke Saudi, Kemenag Nego Harga Hotel untuk Calon Jemaah Haji

Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini