Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diduga Depresi, Pria Acungkan Pisau di Kantor Polisi

Diduga Depresi, Pria Acungkan Pisau di Kantor Polisi Pria di Lumajang Acungkan Pisau di Markas Polisi. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang pria nekat membawa pisau masuk ke Mapolres Lumajang, Jawa Timur. Tidak hanya itu, pria yang diduga mengidap gangguan jiwa itu disebut juga sempat mengacungkan pisau dan menantang sejumlah polisi yang tengah berdinas di markas polisi.

Kejadian ini pun terekam dalam sebuah video amatir yang beredar di berbagai media sosial (Medsos). Dalam video berdurasi 1 menit 13 detik, tampak seorang pria tengah dikepung oleh sejumlah polisi berpakaian dinas.

Dalam pengepungan tersebut, tak terdengar jelas bentuk percakapan yang terjadi antara pelaku dan sejumlah polisi tersebut. Namun, setelah salah satu polisi itu berhasil mendekati pelaku, sejumlah anggota lainnya tampak turut memegangi pelaku.

Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno mengatakan, aksi pria tersebut dilakukan sekitar pukul 08.00 WIB. Saat itu petugas tengah apel pagi. Lalu, pria tersebut masuk ke halaman polres dan berteriak-teriak sambil mengacungkan pisau.

"Setelah personel polri apel pagi, yang bersangkutan jalan kaki masuk ke lapangan polres langsung berteriak-teriak sambil mengacungkan pisau dapur namun tidak menyerang petugas," katanya, Kamis (13/1).

Setelah ditangkap, diketahui jika pelaku berinisial R (27), merupakan warga Dusun Karangsungkup, Desa Kunir Kidul, Kecamatan Kunir, Lumajang. Dalam peristiwa ini, polisi juga mendapati keterangan jika pelaku tengah menderita depresi berat.

"Yang bersangkutan mempunyai riwayat depresi sejak kecil, pernah dirawat di Rs di Probolinggo dan sampai sekarang masih rutin minum obat yang diberikan oleh puskesmas. Pelaku akan dibawa ke RS Haryoto untuk penanganan awal dan dibuatkan rujukan ke RS Jiwa di Malang atau Surabaya, biaya ditanggung Pemkab Lumajang," katanya.

Sementara itu, Drajad Ali Fathoni, Kepala Desa Cukir Kidul yang turut dihadirkan dalam konferensi pers tersebut memohon maaf atas ulah wargnya yang dianggap meresahkan.

"Memang sejak kecil ada gejala-gejala seperti sakit jiwa, " ujarnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan, pria tersebut memang tidak nyambung saat ditanya polisi. Akhirnya, anggota melakukan penyelidikan dan diketahui jika R mengidap depresi.

Tak hanya itu, R memang rutin meminum obat untuk mengobati depresinya. Namun saat melakukan aksinya, R sedang kehabisan obat. Hal inilah yang diduga memicu R menjadi tidak terkendali.

"Pada saat kejadian yang bersangkutan memang kehabisan obat. Sekarang ini situasi sudah aman dan terkendali. Ditanya juga nggak nyambung, kemudian dilakukan lidik. Ternyata diketahui jika dia mengidap depresi," tegasnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anggota KKB yang Merampas Senjata Api di Papua Tengah Akhirnya Diringkus Polisi
Anggota KKB yang Merampas Senjata Api di Papua Tengah Akhirnya Diringkus Polisi

Jukius Tabuni terlibat dalam peristiwa perampasan senjata api anggota Pospol KP3 Udara Polres Puncak pada 1 Februari 2024

Baca Selengkapnya
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap

Akibat peristiwa itu, anggota Polres Jakpus mengalami luka robek pada bagian kepala.

Baca Selengkapnya
Diduga Sakit, Seorang Pria Ditemukan Tewas Membusuk di Kamar Mandi Kontrakan Depok
Diduga Sakit, Seorang Pria Ditemukan Tewas Membusuk di Kamar Mandi Kontrakan Depok

Tidak ditemukan tanda kekerasan dalam tubuh korban.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Perwira Polisi Ajak Anak Buah Makan Angkringan di Pinggir Jalan, Bilang ke Pedagang 'Ada yang Buat Kurus Enggak?'
Perwira Polisi Ajak Anak Buah Makan Angkringan di Pinggir Jalan, Bilang ke Pedagang 'Ada yang Buat Kurus Enggak?'

Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo ikut turun lapangan bersama anggotanya saat tengah berpatroli malam.

Baca Selengkapnya
Mayat dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat Ditemukan di OKU Timur, Diduga Korban Pembunuhan
Mayat dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat Ditemukan di OKU Timur, Diduga Korban Pembunuhan

Polisi menduga pria itu tewas akibat pembunuhan dan sengaja dibuang ke sungai.

Baca Selengkapnya
Polisi TetapkanTersangka Ibu Kandung Bunuh Anaknya Usia 5 Tahun Ditusuk 20 Kali di Bekasi
Polisi TetapkanTersangka Ibu Kandung Bunuh Anaknya Usia 5 Tahun Ditusuk 20 Kali di Bekasi

Tragis pelaku beraksi saat anaknya tengah tertidur pulas

Baca Selengkapnya
Petugas KPPS di Semarang Temukan Kertas Berlogo PKI dalam Lipatan Surat Suara, Polisi Turun Tangan
Petugas KPPS di Semarang Temukan Kertas Berlogo PKI dalam Lipatan Surat Suara, Polisi Turun Tangan

Kejadian itu ditindaklanjuti oleh aparat kepolisian.

Baca Selengkapnya
10 Saksi Kubu Anies Mendadak Mundur Jelang Beri Keterangan di Sidang Sengketa Pilpres, Ada Kepala Desa hingga Petugas Pemilu
10 Saksi Kubu Anies Mendadak Mundur Jelang Beri Keterangan di Sidang Sengketa Pilpres, Ada Kepala Desa hingga Petugas Pemilu

Ada beragam alasan yang menjadi penyebab lima saksi AMIN mengundurkan diri.

Baca Selengkapnya
Anggota Polres Sergai Sumut Ditangkap atas Dugaan Tipu Masuk Akpol Rp1,2 M
Anggota Polres Sergai Sumut Ditangkap atas Dugaan Tipu Masuk Akpol Rp1,2 M

Iptu Supriadi ditangkap karena diduga terlibat penipuan dan penggelapan Rp1,2 miliar dengan modus iming-iming bisa meloloskan calon taruna Akpol.

Baca Selengkapnya