Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Densus 88 Sebut Pandemi Covid-19 Dijadikan Bahan Motivasi Kelompok Teroris

Densus 88 Sebut Pandemi Covid-19 Dijadikan Bahan Motivasi Kelompok Teroris Densus 88. ©2012 Merdeka.com/dok

Merdeka.com - Kelompok teroris tidak meredup meski pandemi Covid-19. Bahkan aktivitas kelompok radikalisme ini semakin gencar dan menjadikan pandemi sebagai motivasi untuk melakukan aksi teror.

"Apakah dengan pandemi ini isu terorisme itu meredup, atau mereka mengurangi kegiatannya. Jawabannya sama sekali tidak," kata Kepala Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror, Polri Inspektur Jenderal Martinus Hukom dalam diskusi virtual, Selasa (31/8).

"Kenapa, kami bisa buktikan beberapa kali kami menangkap mereka baik itu kelompok Jamaah Islamiah (JI) atau kelompok ISIS mereka ini menggunakan isu-isu pandemi ini sebagai isu striger untuk memotivasi kelompoknya bergerak," tambahnya.

Martinus mencontohkan motivasi yang dipakai kelompok teroris yakni, menjadikan pandemi Covid-19 sebagai tanda akhir zaman untuk mempersiapkan dan melancarkan aksi teror secara besar- besaran.

"Di mana jemaah kelompok teroris bakal diharuskan menyiapkan diri menyambut adanya akhir zaman. Contohnya mereka mengangkat bahwa pandemi ini adalah perbuatan yang mereka sebutkan sebagai semacam akhir zaman. Lalu masyarakat atau jemaahnya ini harus mempersiapkan diri untuk menyambut akhir zaman itu," ujarnya.

Persiapan itu, dia mengungkapkan, seperti kelompok atau anggota teroris yang berhasil diringkus di Brebes, Kendal, Ambon, Sulawesi Tenggara. Sebelum ditangkap, mereka tengah menyiapkan bahan peledak atau bom.

Selanjutnya, Martinus menyebut, dari kelompok teroris JI yang berhasil ditangkap di Jawa Timur terungkap jika mereka tengah mempersiapkan pasukan-pasukan dengan membeli beberapa senjata untuk menyerang.

"Mereka membeli beberapa senjata pada saat itu. Lalu isu yang diangkat adalah bahwa kelemahan (Pandemi Covid-19) pemerintah harus dimanfaatkan. Ada juga yang memanfaatkan isu pandemi ini diakibatkan oleh negara China. Lalu mereka menargetkan pengusaha-pengusaha China di Indonesia," terangnya.

"Namun setelah operasi kami yang masif dan terus menerus, kami dapat mencegah menangkap dan sampai bulan ini. Kami sudah menangkap kurang lebih 309 orang," tambah dia.

Oleh karena itu, Martinus menegaskan jika Densus 88 akan terus melacak pergerakan para kelompok teroris ini yang di kala pandemi Covid-19 masih tetap bergerak bahkan lebih masif.

"Mungkin akan ada lagi penangkapan- penangkapan, karena walaupun kita menangkap mereka hari ini masih tetap mereka menggunakan sosial untuk mempengaruhi propaganda," tutupnya.

(mdk/fik)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Kasus Covid-19 Muncul lagi, Sekda Jateng Sebut yang Terpapar Karena Belum Booster

Terkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Ungkap Peran Tangkapan Baru Teroris Jaringan Solo Raya dan Banten

Densus 88 Ungkap Peran Tangkapan Baru Teroris Jaringan Solo Raya dan Banten

Densus 88 juga berhasil menangkap satu tersangka teroris lainnya inisial NK yang diduga terafiliasi kelompok Jaringan Anshor Daulah (JAD) di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Antiteror Amankan Sejumlah Orang Terduga Teroris di Sulteng

Densus 88 Antiteror Amankan Sejumlah Orang Terduga Teroris di Sulteng

Di Kota Palu, dikabarkan Densus 88 Antiteror mengamankan tiga orang terduga teroris.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Selesma adalah infeksi virus yang menyerang saluran pernapasan bagian atas, seperti hidung dan tenggorokan.

Baca Selengkapnya
Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia

Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia

Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Densus Tangkap 7 Terduga Teroris di Sulteng: Aksi Penegakan Hukum yang Berhasil!

Densus Tangkap 7 Terduga Teroris di Sulteng: Aksi Penegakan Hukum yang Berhasil!

Ketujuhnya kini masih menjalani pemeriksaan intensif

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kemenkeu Respons Prabowo Sebut Anggaran Kemhan Banyak Tak Direstui

VIDEO: Kemenkeu Respons Prabowo Sebut Anggaran Kemhan Banyak Tak Direstui

Staf Khusus Menkeu Yustinus Prastowo menjelaskan, sebagian anggaran Kementerian dan Lembaga diutamakan untuk penanganan pandemi covid-19

Baca Selengkapnya
Momen Antusias Masyarakat Sambut Ganjar Menginap di Rumah Warga Boyolali

Momen Antusias Masyarakat Sambut Ganjar Menginap di Rumah Warga Boyolali

Meski hujan, ratusan warga desa yang terdiri dari berbagai kalangan masih tampak antusias dan semringah menyambut Ganjar pada Jumat (29/12) malam.

Baca Selengkapnya