Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BPBD Libatkan Ratusan Relawan Evakuasi Warga Korban Longsor di Cianjur

BPBD Libatkan Ratusan Relawan Evakuasi Warga Korban Longsor di Cianjur Ilustrasi Longsor. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cianjur, Jawa Barat, melibatkan puluhan petugas dan ratusan relawan untuk mengevakuasi serta membantu warga membersihkan material longsor yang melanda dua desa. Longsor di Desa Cibokor dan Girimulya, Kecamatan Cibeber, menyebabkan 220 kepala keluarga mengungsi ke sejumlah tempat yang dinilai aman dari longsor.

"Kami masih melakukan pendataan terkait longsor yang melanda dua desa tersebut, dua tim yang terdiri dari 12 orang petugas serta ratusan Relawan Tangguh Bencana dari kecamatan lain, sudah diturunkan untuk evakuasi dan membantu warga membersihkan material longsor," kata Sekretaris BPBD Cianjur, Irfan Sopyan, di Cianjur. Demikian dikutip dari Antara, Jumat (4/6).

Pihaknya segera berkoordinasi dengan dinas terkait untuk menurunkan alat berat guna membuka kembali jalan antardesa yang ambles akibat terbawa longsor. Namun untuk sementara aparat desa dibantu Retana sudah mulai membangun jalan sementara agar dapat dilalui kendaraan roda dua.

"Kita upayakan penanganan cepat agar warga tidak sampai terisolir dan kesulitan melakukan aktivitas. Untuk saat ini, warga masih kami imbau untuk bertahan di pengungsian, terutama kaum wanita dan anak-anak," katanya.

Sementara Palang Merah Indonesia (PMI) Cianjur langsung menurunkan puluhan relawan untuk mendirikan posko darurat serta membangun dapur umum di lokasi pengungsian yang tersebar di dua desa, termasuk menyalurkan bantuan bagi warga berupa perlengkapan bayi dan kebutuhan keluarga serta alat tidur.

Ketua PMI Cianjur, Rudi Syachdiar Hidayat, mengatakan posko darurat dan dapur umum yang didirikan sebagai upaya meringankan beban korban bencana yang sebagian besar mengungsi ke sejumlah tempat yang dinilai aman dari longsor.

"Kami juga berkordinasi dengan BPBD Cianjur, untuk melakukan penanganan tebing yang longsor agar tidak meluas dan kembali terjadi. Relawan yang diturunkan selain membantu warga membersihkan material longsor, juga mendirikan posko darurat dan dapur umum," katanya.

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
16 Korban Banjir Bandang dan Longsor di Pesisir Selatan Ditemukan Meninggal Dunia

16 Korban Banjir Bandang dan Longsor di Pesisir Selatan Ditemukan Meninggal Dunia

Tim gabungan masih berjibaku di lapangan untuk mencari korban yang masih belum ditemukan hingga sore ini.

Baca Selengkapnya
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!

Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!

BPBD meminta pengendara selalu waspada jika melintasi jalan tersebut.

Baca Selengkapnya
Empat Korban Tertimbun Longsor di Bandung Barat Ditemukan, Dua di Antaranya Anak-Anak

Empat Korban Tertimbun Longsor di Bandung Barat Ditemukan, Dua di Antaranya Anak-Anak

Longsor terjadi di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, KBB, Minggu (25/3) malam.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi

Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi

Bencana tanah longsor di Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu menyebabkan empat orang warga meninggal dan jalan provinsi terputus.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Daerah di Jateng Dilanda Bencana Longsor dan Tanah Bergerak, Telan Korban hingga Warga Harus Relokasi Rumah

Sejumlah Daerah di Jateng Dilanda Bencana Longsor dan Tanah Bergerak, Telan Korban hingga Warga Harus Relokasi Rumah

Bencana longsor di Sragen menyebabkan seorang ayah dan anak perempuannya tewas tertimbun tanah

Baca Selengkapnya
Banjir dan Longsor Terjang Pesisir Selatan, 23 Korban Meninggal Dunia & 4 Orang Hilang

Banjir dan Longsor Terjang Pesisir Selatan, 23 Korban Meninggal Dunia & 4 Orang Hilang

Banjir dan Longsor Terjang Pesisir Selatan, 23 Korban Meninggal Dunia & 4 Orang Hilang

Baca Selengkapnya
Nenek dan Cucu Korban Longsor Cipongkor Bandung Barat Ditemukan Meninggal Saling Berpelukan

Nenek dan Cucu Korban Longsor Cipongkor Bandung Barat Ditemukan Meninggal Saling Berpelukan

Hingga saat ini Tim SAR gabungan berhasil menemukan tujuh jasad korban dan tersisa tiga korban di lokasi terjadinya longsor di Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor

Baca Selengkapnya
Pemudik Lewat Tol Bocimi Arah Sukabumi Dialihkan ke Gerbang Tol Cigombong

Pemudik Lewat Tol Bocimi Arah Sukabumi Dialihkan ke Gerbang Tol Cigombong

Ini dilakukan karena sedang dilakukan perbaikan pasca peristiwa longsor yang terjadi akibat curah hujan tinggi.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Deras Sejak Malam, Ini Titik-Titik Banjir di Hari Pencoblosan Pemilu

Jakarta Diguyur Hujan Deras Sejak Malam, Ini Titik-Titik Banjir di Hari Pencoblosan Pemilu

BPBD melaporkan sejumlah wilayah terdampak banjir akibat hujan lebat yang mengguyur Ibu Kota semalam.

Baca Selengkapnya