Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Blusukan ke Asmat, Jokowi naik motor listrik dengan Iriana

Blusukan ke Asmat, Jokowi naik motor listrik dengan Iriana Jokowi naek motor listrik. ©2018 Merdeka.com/Liputan6.com/Andri Haryanto

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Kabupaten Asmat, Papua, pada Kamis (12/4). Dalam kunjungannya kali ini, Jokowi mengendarai motor listrik.

Pantauan di lokasi, Jokowi mengawali blusukannya dari Pelabuhan Agats, Asmat, Papua. Jokowi terbang dari Tembagapura dengan menggunakan Helikopter Kepresidenan.

Jokowi tak canggung mengendarai motor listrik. Bahkan ia turut membonceng Ibu Negara Iriana Jokowi di atas motor berwarna merah dan putih itu. Motor tersebut dilengkapi dengan pelat nomor RI-1.

Seluruh penduduk Kabupaten Asmat ini menggunakan motor listrik sebagai transportasi utama di dalam pulau. Warga sekitar menyebutnya sepeda listrik, namun bentuk dan ukurannya mirip dengan motor.

Usai dari dari Pelabuhan Agats, Jokowi melanjutkan perjalanannya ke Gedung Serbaguna Widya Mandala. Di tempat itu, Jokowi dan rombongan bertemu dan berbincang dengan ibu-ibu dan anak-anak suku Asmat.

Dalam kesempatan ini, Jokowi menanyakan tentang perkembangan gizi bagi ibu-ibu hamil dan anak. Sebab, beberapa waktu lalu Kabupaten Asmat sempat dilanda Kejadian Luar Biasa (KLB) gizi buruk dan campak.

"Kita perlu gizi, kesehatan bagi ibu-ibu atau mama-mama dan anak-anak kita di sini. Itu tadi yang saya kira-kira saya sampaikan. Dan pak Bupati melakukan secara rutin, misalnya di kota ada 320 ibu-ibu dan anak yang setiap hari diberikan telur, kacang hijau, buah, ikan, dan lain-lain, supaya gizi anak terjaga," terang Jokowi, Kamis (12/4).

Usai bertemu dengan Ibu-ibu di Kabupaten Asmat, Jokowi kemudian melanjutkan perjalanannya ke proyek penampungan air hujan. Di tempat itu, Jokowi dan rombongan terlihat memantau proyek tersebut. Blusukan Jokowi kemudian berlanjut memantau proyek pembangunan rumah untuk rakyat.

"Total pembangunan rumah ada 1000. Saat ini tinggal 150 rumah lagi. Memang kesulitannya memindahkan dari distrik ke tempat-tempat baru seperti ini," ucap Jokowi.

Menurut Jokowi, sejumlah fasilitas sudah tersedia di rumah tersebut. Misalnya listrik dan air. "Jadi tinggal jembatan penghubungnya yang kita bangun. Agar mereka tidak usah naik speedboat lagi. Rencana Agustus 2018 selesai," kata mantan wali kota Solo itu.

Usai blusukan ke sejumlah tempat di Asmat, Jokowi kemudian bertolak Pelabuhan Agats. Namun di sela-sela perjalannya mantan Gubernur DKI Jakarta itu membagikan buku ke anak-anak suku Asmat.

Tak hanya itu, Jokowi juga membagi-bagikan kaos bergambar kartun untuk anak-anak.

Reporter: Hans Jimenez Salim

Sumber: Liputan6.com

(mdk/did)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Dilaporkan ke Bawaslu Buntut Salam 2 Jari  di Jateng, Begini Reaksi Istana

Jokowi Dilaporkan ke Bawaslu Buntut Salam 2 Jari di Jateng, Begini Reaksi Istana

Momen Jokowi diduga mengacungkan dua jari dari mobil kepresidenan terjadi saat kunjungan kerja ke Salatiga, Jawa Tengah, Selasa (23/1).

Baca Selengkapnya
Saat Jokowi Mendarat di Australia: Dijemput Mobil Listrik dan Didoakan WNI Usai Selfie

Saat Jokowi Mendarat di Australia: Dijemput Mobil Listrik dan Didoakan WNI Usai Selfie

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat ini tengah berada di Melbourne, Australia guna menghadiri Konfrensi Tingkat Tinggi atau KTT ASEAN-Australia.

Baca Selengkapnya
Buka IIMS 2024, Jokowi Minta Semua Perusahaan Otomotif Dunia Produksi Mobil Listrik di Indonesia

Buka IIMS 2024, Jokowi Minta Semua Perusahaan Otomotif Dunia Produksi Mobil Listrik di Indonesia

Jokowi menyampaikan, pemerintah terus berupaya mendorong penggunaan kendaraan listrik di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara

Hari Pertama Jadi Menteri, AHY Ikut Jokowi Blusukan ke Sulawesi Utara

Perjalanan dinas itu dilakukan dalam rangka menemani Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Lolak di Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Buka Peluang Bertemu Ketum Parpol, Termasuk Megawati dan Cak Imin

Jokowi Buka Peluang Bertemu Ketum Parpol, Termasuk Megawati dan Cak Imin

Sebelumnya, Jokowi telah melakukan pertemuan dengan Ketum NasDem Surya Paloh di Istana Negara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Isi Obrolan dengan Prabowo Saat Makan Bakso Pinggir Jalan di Magelang

Jokowi Ungkap Isi Obrolan dengan Prabowo Saat Makan Bakso Pinggir Jalan di Magelang

Jokowi makan bakso pinggir jalan bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di daerah Magelang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK

Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK

Pihak Istana masih menunggu pembuktian atas tuduhan yang disampaikan persidangan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Presiden Joko Widodo bertemu dengan sejumlah ketua umum partai. Mulai dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto, lalu Ketum PAN Zulkifli Hasan hari ini.

Baca Selengkapnya