Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Banjir Meluas, Kota Samarinda Kembali Diguyur Hujan Deras

Banjir Meluas, Kota Samarinda Kembali Diguyur Hujan Deras Banjir di Samarinda. ©2020 Merdeka.com/Saud Rosadi

Merdeka.com - Banjir besar di Samarinda, Kalimantan Timur, dalam 4 hari ini semakin meluas. Tidak kurang 22 ribu jiwa terdampak banjir. Bahkan siang ini, kawasan banjir kembali diguyur hujan deras.

Hujan mengguyur mulai pukul 12.30 Wita. Termasuk di kawasan banjir parah seperti di kawasan Bengkuring, Lempake dan Gunung Lingai. Warga korban banjir pun dibuat pasrah.

"Gunung Lingai hujan deras. Bingung sudah kalau begini karena banjir masih tinggi di rumah ini," kata Amin, warga Gunung Lingai, kepada merdeka.com, Senin (25/5).

Kekhawatiran warga lantaran hujan deras di kawasan utara, bisa menambah debit Bendung Benanga, sehingga berimbas membuat Sungai Karang Mumus (SKM) semakin meluap.

"Dari malam takbiran, lebaran kemarin, sampai sekarang, kami dibuat tidak bisa nyenyak tidur. Meski mengungsi, saya terus memantau kondisi rumah," ujar Amin.

Sejak pagi tadi, banjir meluas ke 2 kelurahan baru. Seperti, permukiman penduduk di kelurahan Bandara. "Sementara, ada 8 kelurahan terendam banjir di 3 kecamatan Samarinda Utara, Sungai Pinang dan Samarinda Ulu," kata salah seorang koordinator relawan Info Taruna Samarinda (ITS), Joko Iswanto.

Dari penyisiran relawan, ada 116 RT di 8 kelurahan itu terdampak banjir. "Dihuni sekitar 6.325 kepala keluarga (KK), sekitar 22.137 jiwa dengan ketinggian air satu meteran. Ini masih data sementara per jam 11.20 siang ini," ujar Joko.

Catatan merdeka.com, bagi warga, banjir kali ini akibat hujan deras Jumat (22/5) lalu, mengulang momen banjir besar H+3 lebaran Mei 2019 lalu. Saat itu, hingga 2 pekan, tidak kurang 50 ribu jiwa jadi korban banjir. "Tingginya air begini, persis banjir lebaran 2019, dan baru surut 15 hari," kata salah seorang korban banjir Jalan Dr Soetomo, Desi (28).

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir

Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir

Sejumlah ruas jalan di Jakarta Utara tergenang banjir akibat hujan deras yang melanda wilayah ibu kota.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ngeri! Ini Penampakan Luapan Kali Mampang sampai Banjiri Kawasan Kemang Setinggi Pinggang Orang Dewasa

FOTO: Ngeri! Ini Penampakan Luapan Kali Mampang sampai Banjiri Kawasan Kemang Setinggi Pinggang Orang Dewasa

Ketinggian air banjir yang melanda kawasan tersebut mulai dari 20 sampai 90 centimeter.

Baca Selengkapnya
Hujan Disertai Angin dan Petir, Depok Dilanda Banjir hingga Pohon Tumbang

Hujan Disertai Angin dan Petir, Depok Dilanda Banjir hingga Pohon Tumbang

Hujan deras yang melanda Kota Depok menyebabkan banjir di sejumlah titik

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sungai Meluap, Sembilan Kecamatan di Cirebon Tiga Hari Teredam Banjir

Sungai Meluap, Sembilan Kecamatan di Cirebon Tiga Hari Teredam Banjir

Sembilan Kecamatan di Kabupaten Cirebon terdampak banjir setelah hujan deras yang melanda kawasan itu.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antisipasi Banjir di Musim Hujan, Pengerukan Lumpur di Kali Ciliwung Terus Dikebut

FOTO: Antisipasi Banjir di Musim Hujan, Pengerukan Lumpur di Kali Ciliwung Terus Dikebut

Ancaman banjir masih terus membayangi Ibu Kota Jakarta, terlebih ketika musim penghujan tiba.

Baca Selengkapnya
Banjir Semarang Ganggu Arus Mudik Lebaran 2024

Banjir Semarang Ganggu Arus Mudik Lebaran 2024

Selain itu, kemacetan panjang juga terjadi di Jalan Arteri Yos Sudarso akibat kendaraan yang mengantre.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Deras Sejak Malam, Ini Titik-Titik Banjir di Hari Pencoblosan Pemilu

Jakarta Diguyur Hujan Deras Sejak Malam, Ini Titik-Titik Banjir di Hari Pencoblosan Pemilu

BPBD melaporkan sejumlah wilayah terdampak banjir akibat hujan lebat yang mengguyur Ibu Kota semalam.

Baca Selengkapnya
Banjir Besar Terjang Braga Bandung, Rumah-Rumah Warga Terendam hingga Satu Meter Lebih

Banjir Besar Terjang Braga Bandung, Rumah-Rumah Warga Terendam hingga Satu Meter Lebih

Banjir besar menerjang kawasan Braga, Kecamatan Sumurbandung, Bandung

Baca Selengkapnya
Banjir di Braga Bandung Dipicu Tanggul Sungai Cikapundung Jebol, Terakhir Diperbaiki 2004

Banjir di Braga Bandung Dipicu Tanggul Sungai Cikapundung Jebol, Terakhir Diperbaiki 2004

Banjir Braga, Kecamatan Sumurbandung akibat tanggul jebol dari Sungai Cikapundung.

Baca Selengkapnya