Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aneh tapi nyata, Waluyo dikubur setahun lalu tiba-tiba muncul lagi

Aneh tapi nyata, Waluyo dikubur setahun lalu tiba-tiba muncul lagi Waluyo. ©2016 Merdeka.com/hartanto rimba

Merdeka.com - Kisah dari Yogyakarta ini benar-benar aneh. Sebagian orang mungkin menganggap hal ini mistis. Namun, ini nyata terjadi dan membuat geger warga di daerah istimewa.

Seorang kakek bernama Waluyo setahun lalu dinyatakan telah meninggal. Pria berusia 62 tahun itu dinyatakan meninggal pada 1 Mei 2015 lalu, karena kecelakaan di daerah Gading, Wonosari, Gunung Kidul, Yogyakarta. Setelah kejadian, beredar foto pria mirip Waluyo di Facebook.

Kemudian keluarga mendatangi Rumah Sakit Nurrohmah, Wonosari, untuk memastikan. Setelah melihat wajah dan ciri-cirinya, keluarga yakin jika korban adalah Waluyo.

Setelah enam hari dirawat, Waluyo akhirnya meninggal. Jenazah yang diyakini Waluyo dimakamkan di tanah kelahirannya di Suren, Patalan, Jetis, Bantul.

"Seminggu kita tunggu, dari ciri-cirinya lengkap ada tanda di leher. Jelas semua," ujar istri Waluyo, Alim, Rabu (3/8) kemarin.

Namun, tak disangka setelah setahun berlalu, tiba-tiba Waluyo muncul kembali. Dia pulang ke rumah dalam keadaan sehat pada Selasa (2/8) lalu. Kedatangan ayah dua anak itu sontak membuat keluarga dan para tetangganya geger.

Ternyata, selama satu tahun Waluyo tidak meninggal. Dia sengaja pergi dari rumah dan tak memberi kabar lantaran mengadu nasib ke Semarang. Waluyo mengaku malu selama tinggal di Kampung Suryoputran Panembahan, Kecamatan Kraton, Yogyakarta, tak bisa memberi nafkah keluarganya. Karena merasa bersalah, dia memutuskan pergi untuk mencari pekerjaan.

Hanya bermodal pakaian yang dia kenakan, Waluyo jalan kaki selama 4 hari sampai Semarang. "Saya pergi karena tidak bisa menafkahi keluarga selama satu tahun. Mei 2015 pergi ke Semarang dengan jalan kaki," ujar Waluyo.

(mdk/ary)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Mantan Pramugara Berhenti Bekerja Malah Jadi Waria, Ternyata Keluarganya Tak Sembarangan
Kisah Mantan Pramugara Berhenti Bekerja Malah Jadi Waria, Ternyata Keluarganya Tak Sembarangan

Aldioanto (67) terlahir normal sebagai laki-laki, akibat dirumahkan dari suatu perusahaan tempatnya bekerja sebagai pramugara di Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jatuh Bangun Sering Diremehkan, Pria Ini Kini Sukses Budidaya Belut dan Miliki 200 Kolam
Jatuh Bangun Sering Diremehkan, Pria Ini Kini Sukses Budidaya Belut dan Miliki 200 Kolam

Seorang pembudidaya belut mampu kembangkan hingga 200 kolam meski sempat diremehkan hingga merugi.

Baca Selengkapnya
Ingat Pak Tarno Pesulap 'Bim Salabim Jadi Apa Prok-Prok-Prok, Begini Kabarnya Sekarang
Ingat Pak Tarno Pesulap 'Bim Salabim Jadi Apa Prok-Prok-Prok, Begini Kabarnya Sekarang

Masih ingat dengan Pak Tarno? Pesulap kocak itu sudah lama tak muncul di layar kaca.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Wajah Semringah Kapolri saat Kunjungi Rumah Kelahiran ‘Gimana Ceritanya Saya Dulu Waktu Lahir?’
Wajah Semringah Kapolri saat Kunjungi Rumah Kelahiran ‘Gimana Ceritanya Saya Dulu Waktu Lahir?’

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkesempatan untuk bernostalgia sekalian berkunjung ke rumah kelahirannya di Maluku.

Baca Selengkapnya
Mengenal Uniknya Padi Salibu yang Dilirik Pemprov Jabar, Sekali Tanam bisa Panen hingga 5 Kali
Mengenal Uniknya Padi Salibu yang Dilirik Pemprov Jabar, Sekali Tanam bisa Panen hingga 5 Kali

Padi jenis ini bisa tumbuh kembali setelah dipanen, tanpa harus menanam benih baru.

Baca Selengkapnya
Aneh tapi Nyata, Telur Rebus yang Dimakan Wanita ini Tiba-Tiba Meledak Momennya Bikin Penasaran
Aneh tapi Nyata, Telur Rebus yang Dimakan Wanita ini Tiba-Tiba Meledak Momennya Bikin Penasaran

Seorang wanita mendapati pengalaman aneh. Telur rebus yang dikonsumsi tiba-tiba meledak dan membuatnya terkejut.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Berencana Bertemu Megawati Bahas Hak Angket: Mudah-mudahan Tidak Lama Lagi
Surya Paloh Berencana Bertemu Megawati Bahas Hak Angket: Mudah-mudahan Tidak Lama Lagi

Wacana hak angket kecurangan Pemilu 2024 ini pertama kali diusulkan Ganjar.

Baca Selengkapnya
Jelang Cuti, Para Taruna Akpol Tampan Ini Diberi Pesan dari Komandan, Dilarang Hidup Mewah hingga Jaga Nama Baik
Jelang Cuti, Para Taruna Akpol Tampan Ini Diberi Pesan dari Komandan, Dilarang Hidup Mewah hingga Jaga Nama Baik

Isi pesannya aykni agar tak melakukan pelanggaran hingga hidup bermewah-mewahan.

Baca Selengkapnya
Mengenal Awaloedin Djamin, Mantan Kapolri Asal Sumbar yang Lahir dari Keluarga Bangsawan
Mengenal Awaloedin Djamin, Mantan Kapolri Asal Sumbar yang Lahir dari Keluarga Bangsawan

Selama menjadi Kapolri, Awaloedin mempelopori lahirnya satpam. Tak heran hingga saat ini ia dijuluki Bapak Satpam Indonesia.

Baca Selengkapnya