Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada Subvarian Omicron, Menparekraf Optimis 70 Persen Wisman Tetap ke Bali

Ada Subvarian Omicron, Menparekraf Optimis 70 Persen Wisman Tetap ke Bali Menparekraf Sandiaga Uno di Pesta Kesenian Bali. ©2022 Merdeka.com/Moh Kadafi

Merdeka.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengakui ada kekhawatiran kasus subvarian omicron BA.4 dan BA.5 berdampak pada pariwisata. Kasus omicron BA.4 dan BA.5 teridentifikasi di Bali.

Namun, dia tetap optimis selama masyarakat Bali disiplin protokol kesehatan varian baru itu bisa dilewati. Selain itu, dia menargetkan di akhir 2022 kunjungan wisatawan mancanegara (Wisman) ke Bali bisa mencapai 70 persen.

"Tentunya kekhawatiran selalu ada. Tapi, saya optimis, ketika kita disiplin dan mengikuti arahan pemerintah kita bisa melewati varian baru ini. Seperti kita juga melewati varian-varian sebelumnya," kata Sandi, saat ditemui di Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-44, di Denpasar, Bali, Minggu (12/6).

Dia menyebut, untuk saat ini kunjungan wisatawan Nusantara ke Bali sudah mencapai 70 persen. Sedangkan kunjungan Wisman sudah 30 persen.

"Ini saya akan genjot di akhir tahun wisatawan Nusantara ke Bali (bisa) 100 persen (seperti) sebelum pandemi di tahun 2019. Dan mudah-mudahan bisa mencapai 50 sampai 70 persen untuk wisatawan mancanegara dan harapannya 1,1 juta lapangan kerja tercipta sebagai bagian daripada kepulihan ekonomi kita," katanya.

Sementara, terkait ditemukannya varian baru, dia menyebutkan hingga saat ini sedang mengevaluasi dan menunggu hasil identifikasi dari para ahli Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dan Satgas Covid-19.

"Sedang menunggu. Kita harus jaga momentum kebangkitan ini dengan memastikan kewaspadaan kita sesuai arahan pemerintah. Kita tunggu bagaimana varian baru ini, harus kita sikapi agar pandemi tetap terkendali," ujarnya.

Seperti yang diberitakan, Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bali, menerangkan adanya empat kasus subvarian omicron baru BA.4 dan BA.5 yang teridentifikasi di Pulau Bali.

Empat kasus tersebut, rupanya ditemukan saat kegiatan Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) yang digelar pada tanggal 23 hingga 28 Mei 2022, di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali.

"Memang ditemukan empat kasus itu. Kasus sebenarnya yang kita kirim itu waktu ada perserta delegasi GPDRR yang datang ke Nusa Dua, Bali," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, I Nyoman Gede Anom saat dihubungi, Jumat (10/6) malam.

Sementara, empat orang tersebut yaitu satu warga negara Indonesia (WNI) dan tiga warga negara asing (WNA). Untuk yang WNI berstatus sebagai panitia di GPDRR dari Jakarta. Sementara, tiga orang lainnya adalah Warga Negara Asing (WNA) dan mereka peserta di GPDRR di Bali yang berasal dari Amerika, Brazil dan Mauritius.

"Satu orang panitia itu dari Jakarta dan tiga orang itu adalah WNA. Waktu itu, (mereka) diceks di bandara, karena waktu itu kita tidak tau (varian baru) dan hasil PCR-nya positif dan langsung kita karantina di hotel. Lalu, spesimen yang positif itu kita kirim ke Kemenkes tanggal 26 Mei 2022 dan diceks lagi virusnya dan ternyata ada empat orang ditemukan varian baru," ungkapnya.

Namun, oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) hasil tersebut baru dirilis tanggal 9 Juni 2022 dan yang terpapar subvarian omicron baru satu orang BA.4 dan tiga orang BA.5.

Dia juga menyebutkan setelah kasus terkonfirmasi positif Covid-19, mereka tidak mengikuti kegiatan dan dikarantina selama lima hari di hotel. Setelah itu, mereka diperiksa kembali dan dinyatakan negatif Covid-19, lalu langsung dipulangkan.

"Acara selesai, dicek ulang lagi sudah negatif, iya pulang ke negaranya," ujarnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
18 Wisata di Bali yang Menarik Disambangi, Ini Rekomendasinya
18 Wisata di Bali yang Menarik Disambangi, Ini Rekomendasinya

Salah satu daya tarik utama Bali adalah pantainya yang memukau.

Baca Selengkapnya
11 Wisata Malam Bali yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi
11 Wisata Malam Bali yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Pulau Bali tampaknya masih menjadi destinasi wisata favorit para pelancong dari dalam hingga luar negeri.

Baca Selengkapnya
Peta Wisata Bali yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Jadi Pilihan Libur Akhir Pekan
Peta Wisata Bali yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Jadi Pilihan Libur Akhir Pekan

Peta wisata Bali dapat menjadi penuntun Anda saat hendak berlibur ke sana bersama keluarga, sahabat, ataupun sendirian.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Baru 40 Persen Wisman Bayar Pungutan, Dispar Bali Akan Lakukan Sidak di Obyek Wisata
Baru 40 Persen Wisman Bayar Pungutan, Dispar Bali Akan Lakukan Sidak di Obyek Wisata

Sidak ini untuk memastikan wisatawan asing yang ke Bali ini telah membayar PWA atau belum.

Baca Selengkapnya
Turis Asing Masuk Indonesia 11,6 Juta di Tahun 2023, Masih di Bawah Pra Pandemi
Turis Asing Masuk Indonesia 11,6 Juta di Tahun 2023, Masih di Bawah Pra Pandemi

Jumlah kunjungan wisman meningkat hampir dua kali lipat dibandingkan tahun 2022.

Baca Selengkapnya
Bukan Kelebihan Wisatawan, Tapi Bali Sedang Alami Kondisi Ini
Bukan Kelebihan Wisatawan, Tapi Bali Sedang Alami Kondisi Ini

Kemenparekraf memiliki tugas penting agar wisatawan juga mengenal Bali secara luas.

Baca Selengkapnya
Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini
Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Pungutan sebesar Rp150.000 bagi wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Bali akan digunakan utamanya untuk menangani permasalahan sampah.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Lebaran di Indonesia yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga
10 Wisata Lebaran di Indonesia yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga

Selama musim Lebaran di Indonesia, ada sejumlah destinasi wisata yang menawarkan pengalaman yang indah dan menakjubkan bagi wisatawan.

Baca Selengkapnya
9 Destinasi Wisata Bali yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi
9 Destinasi Wisata Bali yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Destinasi wisata Bali memang selalu menarik untuk dikunjungi.

Baca Selengkapnya