Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada acara pelepasan Kapolda Metro, hindari Jalan Gatot Subroto

Ada acara pelepasan Kapolda Metro, hindari Jalan Gatot Subroto Kapolda Metro Jaya. ©2012 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Hari ini Polda Metro Jaya menggelar acara pisah sambut terkait pergantian Kapolda Metro Jaya yang lama dengan yang baru. Acara yang digelar di lapangan lalu lintas Polda Metro Jaya itu bertajuk 'Farewell and Welcome parade Kapolda Metro Jaya dari Irjen Untung S Rajab kepada Irjen Putu Bayuseno.'

Akibat kegiatan tersebut, ruas jalan dari arah Pancoran menuju Slipi terhambat. Pantauan merdeka.com, kepadatan terjadi lantaran sejumlah pengendara mobil yang ingin mengurus administrasi kendaraan mereka tidak bisa memasuki kawasan Polda Metro lantaran terdapat 3 buah traffic cone yang melintang untuk menutupi akses masuk mobil ke dalam lapangan Polda Metro.

"Saya tadi dari arah Pasar Minggu mau ke Polda, tapi dari pancoran udah macet. Biasanya kalau siang begini lancar," ujar Boy, salah satu pengendara yang hendak mengurus administrasi sepeda motornya.

Di antara pengendara terlihat ada yang menghentikan laju kendaraannya saat tepat berada di pintu masuk Polda Metro. "Pak saya mau ngurus BPKB, ini harus parkir di mana," ujar salah satu pengendara mobil saat bertanya kepada petugas lalu lintas di depan pintu masuk Polda Metro.

"Pelayanan masih tetap buka seperti biasa, tapi Ibu parkir saja di pintu 5 senayan," terang petugas tersebut.

Di samping itu, kepadatan juga terjadi lantaran terdapat sejumlah anggota polisi yang datang dengan menggunakan taksi. Terlihat taksi mereka berhenti tepat di pintu masuk Polda Metro. Langsung saja hal itu membuat para pengendara yang lain tidak sabaran dan lantas membunyikan klakson.

Salah satu petugas lalu lintas yang sedang berjaga tepat di depan pintu masuk Polda mengatakan, dia mendapat instruksi untuk kendaraan roda empat yang boleh memasuki kawasan Polda Metro hanya anggota yang berpangkat AKBP ke atas.

"Instruksinya mobil milik AKBP ke atas saja yang boleh parkir di dalam (Polda Metro), selebihnya parkir di luar," imbuh petugas yang enggan disebutkan namanya.

Sementara itu, bagi anggota berpangkat AKBP ke bawah dan juga para pengendara kendaraan roda empat untuk hari ini bisa memanfaatkan sisi bahu jalan untuk memarkirkan kendaraan mereka.

"Untuk pengguna kendaraan roda empat bisa memanfaatkan sisi bahu jalan, yang penting diparkir secara teratur. Tapi agar lebih aman bisa siparkir di Pintu 5 senayan," tutur petugas tersebut lagi.

Bagi pengguna kendaraan roda dua, masih bisa memarkirkan kendaraan mereka di dalam Polda Metro Jaya. "Motor masih bisa parkir di dalam. Tapi tidak parkir di lapangan Lantas karena akan ada acara nanti," ucapnya lagi.

(mdk/ren)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapolda Metro Tegaskan Penitipan Kendaraan Pemudik di Kantor Polisi dan Pos TNI Gratis

Kapolda Metro Tegaskan Penitipan Kendaraan Pemudik di Kantor Polisi dan Pos TNI Gratis

Karyoto mengharapkan dibukanya markas polisi dan TNI sebagai tempat penitipan tersebut masyarakat yang ingin berpegian ke luar kota merasa aman dan nyaman.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Pulangkan 16 Pendemo yang Ditangkap saat Rusuh di DPR dan KPU

Polda Metro Pulangkan 16 Pendemo yang Ditangkap saat Rusuh di DPR dan KPU

Polda Metro Jaya memulangkan 16 pendemo yang ditangkap saat demo berujung ricuh di depan KPU dan DPR/MPR RI

Baca Selengkapnya
Tegas! Kapolda Metro Irjen Karyoto Beri Sinyal Jemput Paksa Firli Bahuri

Tegas! Kapolda Metro Irjen Karyoto Beri Sinyal Jemput Paksa Firli Bahuri

Firli Bahuri kerap mangkir pemeriksaan bikin Gerah Kapolda Metro

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kata Kapolda Metro soal Berkas Firli Bahuri yang Tidak Kunjung Rampung

Kata Kapolda Metro soal Berkas Firli Bahuri yang Tidak Kunjung Rampung

Sebelumnya Kejati kembali memulangkan berkas tersangka Firli Bahuri ke Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Minta Pemprov DKI Cabut Fasilitas KJP Pelajar Tawuran!

Polda Metro Minta Pemprov DKI Cabut Fasilitas KJP Pelajar Tawuran!

Kapolda Metro mengeluarkan maklumat melarang sejumlah kegiatan masyarakat yang bisa berdampak negatif, selama Ramadhan 1445.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Usut Kasus Pengemudi Fortuner Arogan Catut Pelat Dinas Marsda Purn TNI Asep Adang

Polda Metro Usut Kasus Pengemudi Fortuner Arogan Catut Pelat Dinas Marsda Purn TNI Asep Adang

Polda Metro Jaya menerima laporan yang dilayangkan Marsekal Muda Purn TNI Asep Adang Supriyadi soal plat dinasnya yang dicatut oleh pengemudi Fortuner arogan.

Baca Selengkapnya
Daftar Lengkap Kapolsek hingga Kasat Lantas Baru di Wilayah Polda Metro Jaya per 5 Januari 2024

Daftar Lengkap Kapolsek hingga Kasat Lantas Baru di Wilayah Polda Metro Jaya per 5 Januari 2024

Hal itu tertuang dalam surat telegram nomor ST/4/I/KEP./2024 tanggal 4 Januari 2024 yang ditandatangani Karo SDM Polda Metro Jaya Kombes Langgeng Purnomo.

Baca Selengkapnya
Marak Kasus Tawuran Berkedok Bukber, Kapolda Metro Jaya: Adik-Adik Ini Energinya Terlalu Besar

Marak Kasus Tawuran Berkedok Bukber, Kapolda Metro Jaya: Adik-Adik Ini Energinya Terlalu Besar

Marak Kasus Tawuran Berkedok Bukber, Kapolda Metro Jaya: Adik-Adik Ini Energinya Terlalu Besar

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Alat Peraga Kampanye yang Masih Mengumuhkan Wajah Jakarta

FOTO: Penampakan Alat Peraga Kampanye yang Masih Mengumuhkan Wajah Jakarta

Polda Metro Jaya mendorong masyarakat untuk melaporkan ke pihak berwajib apabila menemukan Alat Peraga Kampanye (APK) melanggar aturan.

Baca Selengkapnya