Merdeka.com - Polisi berhasil membekuk Resi Rokhis Suhana (27), pencuri kepala mayat wanita di Pemakaman Umum Sabuk Janur Kelurahan Kebonmanis, Cilacap Utara. Pelaku ditangkap di samping perlintasan kereta Kelurahan Gunung Simping pada hari Minggu (15/12) kemarin.
Resi nekad membongkar kuburan dan mencuri kepala mayat wanita itu lantaran ada tujuan tertentu. Dia mengakui melakukan itu untuk menambah kehebatan ilmu hitam yang tengah dia dalami dan sekaligus bisa terbang.
Sejumlah barang bukti diamankan dari Resi, seperti kafan, tulang belulang, pakaian dalam dan batu. Selain itu, polisi juga telah menyita guci berukuran kecil, sangkar burung, kurungan ayam, lilin berbentuk 2 dan 4 di dekat makam wanita tersebut.
Berikut 7 cerita sosok Resi yang nekad membongkar kuburan dan mencuri kepala mayat wanita.
Resi Rokhis Suhana, nekad membongkar kuburan dan mencuri kepala mayat wanita di Pemakaman Umum Sabuk Janur Kelurahan Kebonmanis, Cilacap Utara. Pria berumur 27 tahun itu berasalan ingin mendalami ilmu hitam agar bisa terbang.
"Pengakuannya ya buat ngilmu," terang Kasat Reskrim Polres Cilacap, AKP Agus Puryadi, saat dihubungi merdeka.com, Minggu (15/12).
Menurut Agus, pengakuan Resi memang tidak bisa diterima dengan akal sehat.
"Motivasinya melakukan itu masih belum bisa diterima akal sehat, karena katanya biar bisa terbang," tambahnya.
Resi dibekuk di sebuah pos, di samping perlintasan kereta di Kelurahan Gunung Simping. Saat ini Resi masih diperiksa secara intensif.
Advertisement
Selain mengaku memiliki ilmu bisa terbang, Resi Rokhis Suhana (27) ternyata juga memiliki ilmu kekebalan. Beberapa warga yang mencoba memukuli Resi justru kesakitan.
"Saat dipukuli, malah kita sendiri yang kesakitan. Tangan saya juga sempat kesakitan saat itu. Sejak saat itu, kami berharap Resi tidak kembali lagi ke daerah sini. Karena terus terang warga selalu was-was kalau ada dia," kata kepala keamanan RW 09 Gunung Simping, Sutrisno Gendon saat ditemui merdeka.com, Minggu (15/12).
Resi seringkali membuat ulah dan resah warga sekitar. Selama ini, Resi tinggal di pinggir rel, Jalan Flores, Kelurahan Gunung Simping Kecamatan Cilacap Tengah, Jawa Tengah.
Sutrisno bercerita, pernah ada beberapa warga yang coba memukuli Resi sebagai pelajaran atas ulahnya. Namun usaha tersebut sia-sia lantaran Resi tahan banting alias kebal.
Pria 27 tahun ini menambahkan, hal-hal tak lazim itu dilakukannya sendiri tanpa bantuan orang lain. Sejauh ini, dia mengaku punya kemampuan menghilang jika berada di tempat sepi. Kemampuan inilah yang dipakainya usai beraksi membongkar beberapa makam di wilayah Cilacap.
"Kalau sepi saya bisa menghilang dan berada di Gunung Srandil. Kalau banyak orang ya,tidak bisa hilang," tambahnya.
Ditemui di tempat yang sama, Kasatreskrim Polres Cilacap, Ajun Komisaris Polisi Agus Puryadi mengatakan, semua keterangan Resi yang telah berstatus tersangka tidak sesuai akal sehat. "Kalau dikatakan tersangka mengalami gangguan jiwa, kemungkinan tidak. Tetapi, mungkin mengalami gangguan psikologis karena semua keterangannya tidak bisa di nalar," ucap Agus
Advertisement
Resi Rokhis Suhana nekad mencuri kepala mayat wanita di Pemakaman Umum Sabuk Janur Kelurahan Kebonmanis, Cilacap Utara. Pria berumur 27 tahun itu ternyata sudah malang melintang di dunia hitam. Resi ternyata pernah dua kali masuk penjara lantaran kasus pencurian sepeda motor.
"Dia (Resi) itu residivis, sudah dua kali dipenjara karena pencurian motor. Pencurian pertama dilakukan tahun 2010 kemudian tahun 2012," ujar Kepala Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) ,Polres Cilacap, AKP Agus Puryadi saat ditemui merdeka.com, Minggu (15/12).
Resi ditangkap di pinggir rel daerah Jalan Flores, Kelurahan Gunung Simping, Cilacap Tengah, sekitar pukul 07.00 WIB. Dalam pelariannya, Resi tinggal sebuah tempat persembunyian di samping tembok Perumahan Pertamina, Gunung Simping.
"Resi selama ini tinggal di sana. Dari hasil penggeledahan, ditemukan berbagai benda berupa tulang belulang hingga kain kafan ditemukan di safe house-nya. Sebenarnya, kami akan menangkap saat malam hari, tetapi karena tidak memungkinkan, tadi pagi kami langsung menangkap tersangka," ucapnya.
Pencuri kepala mayat wanita, Resi Rokhis Suhana berhasil dibekuk polisi, Minggu (15/12) kemarin. Pria berusia 27 tahun ternyata sudah malang melintang di dunia hitam. Selain pernah dua kali masuk penjara, Resi juga seringkali bikin onar dan resah warga sekitar.
Ketua RT 02/09 Gunung Simping, Trijono Kuncahyo mengatakan, Resi sering membuat onar dan memalak warga di sekitar tempat tinggal sementaranya itu. Dia juga terkenal sering beraksi di Terminal Cilacap.
"Banyak warga yang melaporkan keresahan akibat kelakuan Resi. Bahkan, banyak orang luar yang kerap melaporkan kelakuan Resi yang suka memalak," ungkap Trijono, saat ditemui merdeka.com, Minggu (15/12).
Hal senada juga disampaikan kepala keamanan RW 09, Sutrisno Gendon. Dia mengaku dibuat kewalahan menghadapi kelakuan Resi. "Dengan cara baik-baik tidak bisa. Bahkan, sampai dengan cara kekerasan kami kewalahan," ujarnya.
Advertisement
Selama pelarian, Resi Rokhis Suhana (27) bersembunyi keluar masuk perkebunan. Pencuri kepala mayat wanita itu juga kerap membawa senjata tajam.
Polisi membekuk Resi di sebuah pos, di samping perlintasan kereta di Kelurahan Gunung Simping. Saat diamankan, dari tangan pelaku polisi menyita tulang tangan, tulang rusuk, baju dan tali kain kafan serta kain kafan milik bayi yang kuburannya juga dibongkar.
"Ada juga batu dan senjata tajam," kata Kasat Reskrim Polres Cilacap, AKP Agus Puryadi, Minggu (15/12).
Kepada polisi, Resi mengaku melakukan itu karena sedang menuntut ilmu agar bisa terbang.? Saat ini dia masih diperiksa di Polres Cilacap secara intensif.
Warga Cilacap sudah tidak asing lagi dengan nama Resi Rokhis Suhana. Pria berumur 27 tahun itu nekad membongkar kuburan dan menggondol kepala mayat wanita.
Selain bikin onar dan rusuh pada warga sekitar, Resi juga sering beraksi di Terminal Cilacap. Tak tanggung-tanggung, Resi sering memalak atau memeras orang lain.
"Banyak warga yang melaporkan keresahan akibat kelakuan Resi. Bahkan, banyak orang luar yang kerap melaporkan kelakuan Resi yang suka memalak," ungkap Ketua RT 02/09 Gunung Simping, Trijono Kuncahyo saat ditemui merdeka.com, Minggu (15/12).
Hal senada juga disampaikan kepala keamanan RW 09, Sutrisno Gendon. Dia mengaku dibuat kewalahan menghadapi kelakuan Resi. "Dengan cara baik-baik tidak bisa. Bahkan, sampai dengan cara kekerasan kami kewalahan," ujarnya.
Baca juga:
Cerita polisi tangkap Resi si pencuri mayat di Cilacap
Ini lokasi persembunyian Resi, pencuri kepala mayat di Cilacap
Pencuri kepala mayat wanita punya nama gaib
Alasan pelaku curi kepala mayat wanita agar punya ilmu terbang
Ini pelaku dan barang bukti pencurian kepala mayat di Cilacap
Advertisement
Tips untuk Jemaah Agar Tak Mudah Buang Air Kecil Meski Banyak Minum saat di Armuzna
Sekitar 6 Menit yang laluPrabowo akan Deklarasi Capres, PKB Matangkan Diduetkan dengan Cak Imin
Sekitar 24 Menit yang laluGanjil Genap Puncak Bogor Permanen, Simak Waktu Penerapannya Berikut Ini
Sekitar 1 Jam yang laluGerindra-PKB Berkoalisi, PDIP: Pendukung Pemerintah Harus Rukun
Sekitar 1 Jam yang laluPuan Maharani: Bung Karno Arsitek Pembangunan Jembatan Antar Bangsa
Sekitar 1 Jam yang laluRamainya Ajang Balap Motor ala Putra SBY Usai 2 Tahun Berpuasa Akibat Pandemi
Sekitar 1 Jam yang lalu91.106 Jemaah Haji Indonesia Sudah Berada di Tanah Suci, 2 Kloter Akhir Tiba Hari Ini
Sekitar 2 Jam yang laluTak Minta Jatah & Masih Berduka, PDIP Serahkan Pengganti Menpan Tjahjo ke Jokowi
Sekitar 2 Jam yang laluBupati Sumedang: Sektor Pertanian Penggerak Ekonomi dan Membuka Lapangan Pekerjaan
Sekitar 2 Jam yang laluMenparekraf Sandi Bantu Pemuda Kulon Progo Sulap Limbah Jagung jadi Kerajinan Unik
Sekitar 2 Jam yang laluTanggapi Gerindra Deklarasi Prabowo Capres, Djarot: PDIP Nunggu Bu Ketum, Ojo Kesusu
Sekitar 2 Jam yang laluTerbuka Opsi Perppu Revisi UU Pemilu, Dampak Pemekaran Papua
Sekitar 3 Jam yang laluMengenang Menteri PAN RB Tjahjo Kumolo, Sosok Kakek yang Hangat dan Dekat dengan Cucu
Sekitar 2 Hari yang laluCerita Reshuffle Kabinet Jokowi
Sekitar 2 Minggu yang laluLuhut Bongkar Rahasia, Kisah di Balik Jokowi Sering Merotasinya Sebagai Menteri
Sekitar 1 Minggu yang laluMomen Jokowi Lupa Sapa Zulkifli Hasan dan Hadi Tjahjanto di Sidang Kabinet Paripurna
Sekitar 1 Minggu yang laluCerita Reshuffle Kabinet Jokowi
Sekitar 2 Minggu yang laluBeda Gaya Jokowi Bertemu Dua Seteru, Putin dan Zelenskyy
Sekitar 7 Jam yang laluIndonesia dan UAE Sepakati IUAE-CEPA, Ini Isinya
Sekitar 1 Hari yang laluJokowi Bertemu Presiden MBZ di Istana Al Shatie
Sekitar 1 Hari yang laluAlasan Jokowi Tak Pernah Pakai Rompi Antipeluru saat Kunjungi Negara Perang
Sekitar 1 Hari yang laluUpdate Kasus Covid-19 Hari Ini per 2 Juli 2022
Sekitar 20 Jam yang laluPeneliti Jurnal Lancet: Covid-19 Kemungkinan Berasal dari Laboratorium AS
Sekitar 1 Hari yang laluWNA Jadi Salah Satu Penyebab Kenaikan Kasus Covid-19 di Bali
Sekitar 1 Hari yang laluMenghapus Subsidi BBM yang Tinggal Janji
Sekitar 3 Hari yang laluHarga BBM Shell Kembali Naik, Bagaimana dengan Pertamina?
Sekitar 4 Minggu yang laluBeda Gaya Jokowi Bertemu Dua Seteru, Putin dan Zelenskyy
Sekitar 7 Jam yang laluMPR Bandingkan Ketidakadilan terhadap Rusia dengan Israel yang Jajah Palestina
Sekitar 20 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami