Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3.600 TNI-Polisi Disebar Amankan Kunjungan Jokowi ke Lumbung Jagung di Papua Besok

3.600 TNI-Polisi Disebar Amankan Kunjungan Jokowi ke Lumbung Jagung di Papua Besok Danrem PWY Brigjen TNI J.O Sembiring. Richard Icahd

Merdeka.com - 3.600 Personel gabungan TNI dan polisi disebar untuk mengamankan kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Papua, Senin (19/3) besok. Pasukan gabungan ini akan ditempatkan di setiap titik di Jayapura, Kabupaten Jayapura dan Keerom.

"Karena kegiatan Presiden sangat padat, ya tentunya di mana pun beliau ada, kita harus mengamankan dan melancarkan kunjungannya," kata Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI J.O Sembiring saat memimpin apel gelar Pasukan Pengamanan (PAM) VVIP yang diikuti sebanyak 3.600 personel gabungan TNI-Polri dan Pemerintah Daerah, bertempat di lapangan Denzipur 10/KYD, Waena, Kota Jayapura, Minggu (19/3).

Brigjen J.O Sembiring selaku Komandan Satgas Pengamanan Wilayah (Dansatgas Pamwil) menambahkan, kunjungan Presiden Jokowi ke Papua sudah berulang kali selama masa kepemimpinannya. Menurut dia, kunjungan Presiden Jokowi akan membawa dampak positif dalam rangka pemberdayaan masyarakat Papua dan peningkatan infrastruktur.

"Saya yakin kunjungan kali ini juga adalah bagian dari komitmen Presiden yang begitu besar mencurahkan perhatian untuk mewujudkan perdamaian, kedamaian dan peningkatan kesejahteraan di Tanah Papua," ucap dia.

Jokowi Tengok Lumbung Pangan

Dia mengatakan, Presiden Jokowi akan meninjau lokasi lumbung jagung sebagai program ketahanan pangan Nasional dan meresmikan gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) di Kabupaten Keerom.

Gedung PYCH merupakan sebuah gedung yang megah, yang didalamnya akan menampung atau menjadi wadah pemuda-pemudi Papua untuk menyalurkan bakat dan kreativitas mereka melalui Komunitas Papua Muda Inspiratif (PMI).

Selain mengunjungi lokasi lumbung pangan, Presiden Jokowi juga akan melakukan video conference dengan pemuda-pemudi lainnya dari beberapa kabupaten di Papua yang kini telah membuka usaha seperti peternakan babi, ikan dan usaha di bidang pertanian.

"Usaha ini sudah dikerjakan yang diprakarsai Badan Intelijen Negara (BIN) dan di lapangan berkolaborasi dengan TNI-Polri mulai dari Polda hingga ke Polsek juga Kodam hingga ke tingkat Koramil di wilayah," tutur dia.

Dia melanjutkan agar seluruh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan terlebih pemuda di apua untuk bersama-sama mensukseskan kunjungan kerja Presiden Jokowi.

"Sangat disayangkan jika masih ada sekelompok orang yang menolak kunjungan Presiden. Padahal kunjungan ini sangat bermanfaat dan memberikan dampak positif kepada masyarakat di tlTanah Papua. Kami TNI-Polri telah berkomitmen untuk melakukan mitigasi atau pencegahan terhadap gangguan sekecil apapun," tandasnya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Dijadwalkan Keluar Negeri Saat HUT PDIP Pekan Depan
Jokowi Dijadwalkan Keluar Negeri Saat HUT PDIP Pekan Depan

Jokowi dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke sejumlah negara di Asia Tenggara atau ASEAN pada pekan depan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kunjungan ke Jateng saat Gibran Kampanye, Istana Tegaskan Tak Terkait Pemilu 2024
Jokowi Kunjungan ke Jateng saat Gibran Kampanye, Istana Tegaskan Tak Terkait Pemilu 2024

Istana menegaskan kunjungan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Jawa Tengah tak terkait kampanye Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Usulan kenaikan pangkat Prabowo ini merupakan usulan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Sebut ASN hingga TNI-Polri Pindah ke IKN Mulai Juli 2024
Jokowi Sebut ASN hingga TNI-Polri Pindah ke IKN Mulai Juli 2024

Jokowi mengatakan pemerintah terus mengejar agar pembangunan hunian untuk ASN dan personel hankam bisa rampung pada November 2024.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Sumbu Kebangsaan IKN, Presiden Jokowi Lakukan Penanaman Pohon Bersama
Kunjungi Sumbu Kebangsaan IKN, Presiden Jokowi Lakukan Penanaman Pohon Bersama

Presiden Jokowi melakukan kunjungan ke IKN guna meninjau kembali progres pembangunan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Janjikan Tunjangan Kinerja Petugas KPU Selesai Januari: Urusan Sensitif Jangan Ganggu Pemilu
Jokowi Janjikan Tunjangan Kinerja Petugas KPU Selesai Januari: Urusan Sensitif Jangan Ganggu Pemilu

Jokowi menyebut Pemilu 2024 sangatlah kompleks karena melibatkan 204.807.222 orang, di 38 provinsi, 514 kabupaten/kota, 7.277 kecamatan, 83.771 desa.

Baca Selengkapnya
Jokowi Perintahkan Panglima TNI Segera Selesaikan Dampak Ledakan Gudang Amunisi di Ciangsana Bogor
Jokowi Perintahkan Panglima TNI Segera Selesaikan Dampak Ledakan Gudang Amunisi di Ciangsana Bogor

Kasus kebakaran dan ledakan Gudang Munisi Daerah (Gudmurah) di Desa Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat menjadi perhatian Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Baca Selengkapnya