Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

20 Capim KPK Jalani Tes Kesehatan di RSPAD, Hasilnya Diserahkan ke Pansel Sore Ini

20 Capim KPK Jalani Tes Kesehatan di RSPAD, Hasilnya Diserahkan ke Pansel Sore Ini Tes Kesehatan 20 capim KPK di RSPAD Gatot Subroto. ©Liputan6.com/M. Radityo

Merdeka.com - Sebanyak 20 calon pimpinan KPK akan menjalani tes kesehatan di RS Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto, Jakarta hari ini. Ketua Pansel Capim KPK Yenti Garnasih menegaskan tes kesehatan dan menjadi pertimbangan penting bagi pansel dalam memilih para calon komisioner KPK.

"Ini tes medik, tes yang sangat penting. Lalu 27-29 (Agustus) dilanjut tes uji publik jadi mohon dibaca peraturannya, tidak boleh terlambat," jelas Yenti di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Senin (26/8).

Kepala RSPAD Mayjen TNI Terawan mengatakan akan menyerahkan hasil tes kesehatan calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Capim KPK) sore nanti kepada Pansel KPK.

"Sore ini hasilnya sudah bisa diserahkan ke pansel, karenanya kenyamanan peserta tes kesehatan adalah prioritas kami," jelas Terawan di lokasi yang sama.

Pantauan di lokasi, tampak sejumlah dokter sudah disiapkan untuk memeriksa kesehatan total 20 orang capim KPK. Terawan menyebut, semua yang dokter yang dihadirkan adalah bagian terbaik yang independen dan memberikan data seakurat mungkin kepada Pansel KPK.

Dia menegaskan, tes kesehatan hari ini akan dilakukan setransparan mungkin. Namun dengan catatan, ada hal-hal privat terkait pemeriksaan kesehatan ini yang mungkin menjadi catatan khusus untuk hasil dari tes ini.

"Jadi kita boleh transparan tapi tak boleh 'telanjang' ada batasan etik supaya tak terganggu pemeriksaan kesehatan pada peserta. "Kami selaku panitia membantu, memberi data tepat dan benar kami siapkan semua, jadi kami harapkan semua berjalan lancar," ujar Terawan.

Pansel KPK sebelumnya mengumumkan 20 nama capim yang lolos dari tes profile assessment dan akan mengikuti tes kesehatan terdiri dari berbagai latar belakang.

Capim dengan latar belakang polisi mendominasi dengan 4 calon yakni, Irjen Antam Novambar, Irjen Firli Bahuri, Brigjen Bambang Sri Herwanto dan Brigjen Sri Handayani.

Kemudian jaksa dan mantan jaksa, Johanis Tanak, Sugeng Purnomo, Supardi dan Jasman Panjaitan. Lalu dari latar belakang KPK yakni Alexander Marwata dan Sujanarko.

Kemudian dari kalangan pengacara yakni Lili Pintauli Siregar; Hakim, Nawawi Pomolango; dan bidang lain seperti karyawan BUMN, Cahyo R. E. Wibowo, penasihat menteri, Jimmy Muhamad Rifai Gani, auditor, I Nyoman Wara, PNS, Roby Arya dan Sigit Danang Joyo, dosen, Luthfi Jayadi Kurniawan, Neneng Euis Fatimah dan Nurul Ghufron.

Reporter: M Radityo Priyasmoro

Sumber: LIputan6.com

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sekjen PDIP Sindir Kapolri: Suara-Suara Rakyat Harapkan Polri Netral Tak Dukung Paslon Tertentu

Sekjen PDIP Sindir Kapolri: Suara-Suara Rakyat Harapkan Polri Netral Tak Dukung Paslon Tertentu

Sekjen PDIP mengingatkan Kapolri banyak suara dari rakyat yang juga berharap agar Polri tetap netral di Pemilu 2024 ini.

Baca Selengkapnya
Polisi Datangi KPUD Depok Usai Viral Kisruh Hasil Hitung Cepat Sirekap & C1 Janggal

Polisi Datangi KPUD Depok Usai Viral Kisruh Hasil Hitung Cepat Sirekap & C1 Janggal

Pihak KPUD Depok juga sudah melakukan perbaikan terhadap kesalahan pembacaan dalam sistim Sirekap saat penghitungan sementara pemilihan presiden

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP: Kami Hormati Prabowo Latihan Blusukan, Ganjar Sudah Tidur di Rumah Warga

Sekjen PDIP: Kami Hormati Prabowo Latihan Blusukan, Ganjar Sudah Tidur di Rumah Warga

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menghormati capres nomor urut 2, Prabowo Subianto yang mencoba latihan blusukan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tetap Ikut Rapat Meski Masuk Rumah Sakit, Aksi Anggota KPPS Ini Bikin Salut

Tetap Ikut Rapat Meski Masuk Rumah Sakit, Aksi Anggota KPPS Ini Bikin Salut

Pemilu tinggal hitungan hari, petugas KPPS tentu tengah disibukkan dengan segala persiapan menuju hari pencoblosan.

Baca Selengkapnya
Momen Wanita Ikut Pelantikan Anggota KPPS Usai Akad Nikah, Masih Pakai Gaun Pengantin, Aksinya jadi Sorotan

Momen Wanita Ikut Pelantikan Anggota KPPS Usai Akad Nikah, Masih Pakai Gaun Pengantin, Aksinya jadi Sorotan

Demi ikut pelantikan, seorang pengantin rela meninggalkan pesta resepsi.

Baca Selengkapnya
Diumumkan 22 Desember, Ini Link dan Cara Cek Hasil Seleksi Tes PPPK Guru

Diumumkan 22 Desember, Ini Link dan Cara Cek Hasil Seleksi Tes PPPK Guru

Sejumlah instansi akan melaksanakan SKTT yang sifatnya opsional sesuai dengan Peraturan Menteri PANRB 14 Tahun 2023 tentang Mekanisme Seleksi PPPK.

Baca Selengkapnya
Sidang Paripurna, PDIP dan PKB Minta Pimpinan DPR Serius Sikapi Wacana Hak Angket Pemilu

Sidang Paripurna, PDIP dan PKB Minta Pimpinan DPR Serius Sikapi Wacana Hak Angket Pemilu

Sebab, dia menilai saat ini pengawasan DPR RI pada Pemilu 2024 tak ada marwahnya.

Baca Selengkapnya
Kapolri Minta Anggota Jaga TPS Perhatikan Kesehatan KPPS

Kapolri Minta Anggota Jaga TPS Perhatikan Kesehatan KPPS

Perintah itu guna mencegah terulangnya tragedi kelam saat Pemilu 2019.

Baca Selengkapnya
KPK Ancang-Ancang Lawan Praperadilan Mantan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

KPK Ancang-Ancang Lawan Praperadilan Mantan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

Gus Mudhlor ditetapkan KPK sebagai tersangka seteah diduga terlibat melakukan pemotongan dana insentif ASN.

Baca Selengkapnya