Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

15.000 Kendaraan Pemudik dari Sumatera Sudah Kembali Menyeberang ke Pulau Jawa

15.000 Kendaraan Pemudik dari Sumatera Sudah Kembali Menyeberang ke Pulau Jawa Arus mudik di Pelabuhan Merak. ©2017 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Sebanyak 15.000 kendaraan melintasi gerbang tol Bakauheni Selatan menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung yang akan menyeberang ke Pulau Jawa.

Berdasarkan data PT Hutama Karya yang dilansir Antara, Sabtu (8/6), sebanyak 15.000 lebih kendaraan yang sebagian besar merupakan kendaraan golongan I dan mobil jenis minibus, telah melintas meninggalkan Pulau Sumatera melalui gerbang tol Bakauheni Selatan.

Kepala Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol HK, Aries Dewantoro mengatakan, peningkatan kendaraan pada arus balik Lebaran 2019 sudah terjadi sejak H+2 dan diprediksi akan mencapai puncaknya pada H+4 nanti.

"Pantauan kami, kendaraan melintas yang mengarah ke Pelabuhan Bakauheni tepatnya di gerbang tol Bakauheni Selatan sudah meningkat mulai kemarin yaitu pada Jumat (7/6) mulai pukul 16.00 WIB dan menimbulkan antrean pada gerbang tol tersebut," ujar Aries.

Pihaknya memastikan gardu keluar yang melayani pengguna jalan tol dapat beroperasi dengan baik dan transaksi perjalanan (mobile reader) juga siap membantu. Ini sebagai langkah antisipasi penumpukan kendaraan.

"Di gerbang tol Bakauheni Selatan ada tiga gardu tol untuk melayani pengguna jalan tol. Kami juga telah menyiapkan dua unit mobile reader yang akan siaga untuk mengurai kepadatan kendaraan jika terjadi penumpukan. Di samping itu, petugas-petugas di gerbang tol juga telah kami siagakan terutama jika terjadi kendala dengan pembayaran menggunakan e-money," kata Aris.

Pengelola tol juga telah menyiapkan strategi lain jika tetap terjadi penumpukan kendaraan di gerbang tol Bakauheni Selatan. Caranya dengan melakukan pengalihan lalu lintas ke gerbang tol terdekat.

"Jadi walaupun antrean kendaraan di gerbang tol telah meningkat, namun kendaraan yang mengantre di gerbang tol Bakauheni Selatan masih terlihat pada Km 0+150 atau masih dalam batas normal. Nah, jika panjang antrean kendaraan nanti sudah mencapai Km 0+400, akan kami keluarkan dari tol menghindari penumpukan kendaraan di dalam tol," ujarnya.

Untuk pengalihan arus lalu lintas ini, pihaknya, telah melakukan koordinasi dengan pihak Ditlantas Polda Lampung agar dapat berjalan dengan baik. Kendaraan akan dialihkan ke gerbang tol terdekat yaitu di GT Bakauheni Utara keluar dari tol melalui off ramp yang berada di KM 0+600.

Aris mengimbau kepada seluruh pemudik yang akan melintas di Jalan Tol Trans Sumatera untuk dapat mengecek kembali kesiapan kendaraan serta mengisi penuh bahan bakar sebelum melintas. Kemudian, memastikan kembali kecukupan saldo e-money, serta senantiasa berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada serta arahan dari pihak kepolisian maupun petugas lalu lintas.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gempa Susulan Berlanjut di Kepulauan Bawean, Jumlah Pengungsi Bertambah Jadi 34 Ribu Jiwa

Gempa Susulan Berlanjut di Kepulauan Bawean, Jumlah Pengungsi Bertambah Jadi 34 Ribu Jiwa

Gempa susulan masih terjadi di Kepulauan Bawean, Gresik, Jawa Timur. Akibatnya, banyak warga yang enggan kembali ke rumah dan lebih memilih untuk mengungsi.

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang

Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang

Petugas gabungan di Lampung kemudian membantu menenangkan pemudik asal Karawang, Jawa Barat tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Selain bagi-bagi bantuan pangan, Jokowi akan meninjau dan meresmikan infrastruktur di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Kapal ini merupakan buatan dalam negeri yang diproduksi dengan teknologi yang lebih modern.

Baca Selengkapnya
Masih Ada 40.000 Kendaraan di Lampung Belum Menyeberang ke Jawa

Masih Ada 40.000 Kendaraan di Lampung Belum Menyeberang ke Jawa

Menurut Helmy, saat ini sudah 107.000 kendaraan menyeberang ke Pulau Jawa.

Baca Selengkapnya
Mudik Lebaran 2024, Pemudik di Lampung Antre 3 Jam untuk Masuk Kapal ke Merak

Mudik Lebaran 2024, Pemudik di Lampung Antre 3 Jam untuk Masuk Kapal ke Merak

Ratusan kendaraan roda empat milik pemudik tersebut memadati Pelabuhan Bakauheni untuk menunggu antrean masuk naik ke geladak kapal.

Baca Selengkapnya
FOTO: H-4 Lebaran, Ribuan Pemudik Padati Terminal Pulo Gebang

FOTO: H-4 Lebaran, Ribuan Pemudik Padati Terminal Pulo Gebang

Sebelum Lebaran, sudah 2 ribu lebih pemudik meninggalkan Jakarta menuju kampung halaman melalui Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya
Menhub Ungkap Penyebab Arus Balik Sumatera ke Jawa Masih Landai

Menhub Ungkap Penyebab Arus Balik Sumatera ke Jawa Masih Landai

Arus balik pemudik belum menunjukkan lonjakan di Pelabuhan Bakauheni.

Baca Selengkapnya