Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hambatan Penetrasi Bank Syariah Indonesia ke Petani di Desa

Hambatan Penetrasi Bank Syariah Indonesia ke Petani di Desa Bank Syariah Indonesia. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Direktur Utama PT Pemalang Agro Wangi, Raeti menilai, Bank Syariah Indonesia (BSI) membutuhkan pegawai atau pekerja di lapangan yang memahami hukum syariah ketika bertemu langsung dengan masyarakat.

Alasannya, banyak petani binaan Raeti yang sangat religius dan tertarik dengan konsep yang ditawarkan BSI sebagai perbankan syariah. Namun, ketika bertemu dengan pegawai BSI di lapangan urung ikut program pembiayaan karena utusan yang dikirim dianggap kurang memahami hukum syariah.

"Mitra kami ini banyak yang muslim ortodoks, jadi kalau ada yang bilang BSI ini syariah tapi SDM-nya kurang mengerti tentang fiqih syariah, ini malah bikin mitra kami balik kanan karena kurang meyakinkan SDM-nya," tutur Raeti dalam Webinar Dapatkan Pendanaan USaha Bersama Bank Syariah Indonesia, Jakarta, Jumat (15/10).

Selain itu, masyarakat meragukan karena model perbankan syariah yang membatasi instrumen dan produknya. Bahkan, kata Raeti, masih dibatasi UU Perbankan Indonesia seperti adanya denda, asuransi dan lain-lain.

"Hal ini menimbulkan keragu-raguan akan keabsahan syariahnya sehingga banyak juga mitra petani yang religius sekalipun enggan bergabung," kata mitra usaha BSI ini.

Kurang Sosialisasi

Raeti mengatakan BSI kurang mengalokasikan dana promosi dibandingkan bank-bank konvensional lainnya. Ini membuat masyarakat desa masih ragu dengan keberadaan BSI karena sosialisasi yang belum menyentuh pada masyarakat desa.

Di daerah, kata Raeti masih banyak masyarakat yang awam tentang perbankan syariah. Bahkan kehadiran BSI sebagai peleburan 3 bank syariah BUMN belum banyak diketahui.

"Orang di desa ini BRI Syariah, atau BNI syariah, mereka enggak tahu kalau BSI ini hasil merger dari bank syariah. Jadi BSI ini dianggap bank baru," kata dia.

Maka dari itu, dia berharap agar BSI mampu membuat strategi edukasi dan sosialisasi yang dapat mengenalkan perbankan syariah kepada seluruh segmen masyarakat, khususnya bagi petani di pedesaan. Cara yang efektif bisa dilakukan dengan pendekatan tokoh-tokoh atau pengusaha yang mempunyai jaringan lebih luas dan peduli dengan sistem syariah.

(mdk/bim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bank Syariah Indonesia Masuk Top 10 Global Islamic Bank

Bank Syariah Indonesia Masuk Top 10 Global Islamic Bank

BSI secara global berada pada peringkat 10 di jajaran Global Islamic Bank.

Baca Selengkapnya
Banjir Demak, BRI Peduli Salurkan Makanan Saji Tiap Hari

Banjir Demak, BRI Peduli Salurkan Makanan Saji Tiap Hari

Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyalurkan bantuan tanggap darurat kepada warga terdampak banjir di Kabupaten Demak.

Baca Selengkapnya
BSI Siapkan Uang Tunai Rp45 Triliun untuk Penukaran Uang Baru

BSI Siapkan Uang Tunai Rp45 Triliun untuk Penukaran Uang Baru

Bank Syariah Indonesia menyiapkan dana Rp45 triliun untuk kebutuhan nasabah selama bulan Ramadan hingga lebaran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bank Indonesia Bakal Buka Penukaran Uang di Titik Jalur Mudik, Syaratnya Cuma Butuh KTP

Bank Indonesia Bakal Buka Penukaran Uang di Titik Jalur Mudik, Syaratnya Cuma Butuh KTP

Bagi masyarakat yang ingin menukarkan uang melalui pelayanan tersebut harus membawa indentitas seperti kartu tanda penduduk (KTP).

Baca Selengkapnya
Nekat Tinggalkan Jabatan Mentereng di Bank, Pria Tulungagung Ini Pilih Buka Bisnis Cukur Rambut

Nekat Tinggalkan Jabatan Mentereng di Bank, Pria Tulungagung Ini Pilih Buka Bisnis Cukur Rambut

Sesaat setelah pensiun dini dari bank, orang tuanya sempat khawatir karena dia belum bekerja lagi dan bisnis yang dijalankan belum jelas nasibnya

Baca Selengkapnya
Bukti Tak Ada Lapangan Kerja di Indonesia: Pengusaha Kecil-kecilan Menjamur, dari 100 Rumah Saja Ada 25 Warung

Bukti Tak Ada Lapangan Kerja di Indonesia: Pengusaha Kecil-kecilan Menjamur, dari 100 Rumah Saja Ada 25 Warung

Bank Dunia yang menyebut Indonesia harus bisa menyediakan lapangan kerja berkualitas agar bisa menjadi negara berpendapatan tinggi.

Baca Selengkapnya
Bank BPD Bali Ungkap Kesiapan Penyelenggaraan Pungutan Wisatawan Asing

Bank BPD Bali Ungkap Kesiapan Penyelenggaraan Pungutan Wisatawan Asing

BPD Bali memiliki peran strategis karena ditunjuk Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali sebagai bank persepsi.

Baca Selengkapnya
Nestapa Petani Kacung Supriatna, Syok Tak Pernah Ngutang Tiba-Tiba Dapat Tagihan Rp4 M dari Bank

Nestapa Petani Kacung Supriatna, Syok Tak Pernah Ngutang Tiba-Tiba Dapat Tagihan Rp4 M dari Bank

Saat dia mencocokkan data yang dibawa penagih, diduga ada praktik pemalsuan data-data tersebut diduga palsu.

Baca Selengkapnya
Cara Kreatif Polisi Ajak Warga Serang Peduli Lingkungan, Dirikan Bank Sampah dan Siapkan Emas Batangan

Cara Kreatif Polisi Ajak Warga Serang Peduli Lingkungan, Dirikan Bank Sampah dan Siapkan Emas Batangan

Warga yang menabung di sini bisa dapat emas batangan.

Baca Selengkapnya