Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bisnis startup berbasis teknologi untuk raih masa depan

Bisnis startup berbasis teknologi untuk raih masa depan Bobby Badjeber saat menjadi pembicara The Future Talks. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Meski bukan hal mudah, tetapi ternyata bukan perkara sulit juga untuk merintis bisnis startup berbasis teknologi sebagai karir di masa depan. Hal ini seperti yang dirasakan web creative, Bobby Badjeber.

Untuk merintis usaha yang baru muncul (startup) menurutnya, kita perlu setup potensi diri sendiri. Kemudian introspeksi atas kesalahan-kesalahan terdahulu.

"Tentunya dari situ, potensi yang kelihatan adalah yang akan digali dan lebih baik fokus terhadap apa yang telah dipilih," ujar Bobby Badjeber saat menjadi pembicara The Future Talks ‎yang dipersembahkan oleh Universitas Gunadarma bersama KapanLagi Networks (KLN) bertema 'Startup Berbasis Teknologi' di SMKN 50 Jakarta Timur, Selasa (19/12) kemarin.

Bobby menambahkan, startup berbasis teknologi merupakan korporasi yang di dalamnya berisi media experience. Misalnya website, aplikasi atau sosial media.

Di hadapan siswa kelas XII SMKN 50, Bobby menceritakan pengalamannya merintis startup suka.studio. Kata Bobby, dirinya sempat merenung sebelum mantap mendirikan startup, mengingat belum berpengalaman sebelumnya.

bobby badjeber saat menjadi pembicara the future talks

Bobby Badjeber saat menjadi pembicara The Future Talks ©2017 Merdeka.com

"Ternyata, jawabannya adalah tidak bisa," ungkapnya. Namun Bobby tak patah arang. Dirinya terus membangun mimpinya tersebut.

"Rasakan prosesnya, nikmati prosesnya, nikmati kegagalannya, tingkatkan semua keahlian-keahlian teknis yang diperlukan," kata dia menasihati.

Karenanya Bobby mengajak para siswa tak mudah menyerah dalam mewujudkan cita-citanya. Jangan pula berpuas diri dengan hasil yang telah dicapai. Ini karena dua hal tadi akan membuat kita sulit berkembang.

"Kebetulan digital ini hal yang selalu berubah. Jadi, di situ hal yang baru banyak banget. Yang harus ditingkatkan, inovasinya juga," jelas jebolan Universitas Bina Nusantara itu.

Meski demikian, dia yakin, siswa SMKN 50 dapat berkembang. Hal ini karena mereka bisa melakukan sesuatu meski terlihat kecil, seperti membuat video dan mengurus administrasi kantor.

Di sisi lain, Bobby mengapresiasi The Future Talks. Alasannya, menjadi sarana bagi generasi muda menggali potensinya.

"Dari situ, dia bisa mencoba berkarir menentukan pilihan, kira-kira lima tahun ke depan saya mau fokus di bidang apa dan menjadi apa," ucap dia.

Pengakuan senada diutarakan Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas SMKN 50, Kusumahati Endah. Bahkan, katanya, acara itu merupakan kegiatan pertama di sekolahnya.

bobby badjeber saat menjadi pembicara the future talks

Bobby Badjeber saat menjadi pembicara The Future Talks ©2017 Merdeka.com

"Kami berharap, untuk yang ke depan lebih baik lagi, dalam arti persentase siswa yang hadir lebih banyak lagi, karena memang ini kegiatan pas. Kebetulan pada saat menjelang penerimaan rapor, jadi kelihatan tidak begitu efektif," inginnya.

Endah pun berharap kegiatan ke depannya tak sekadar memberikan motivasi semata. Tetapi, lebih konkret, seperti perekrutan atau dunia kerja buat siswa-siswa.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bobby Nasution Didemo Mahasiswa tentang Proyek Mangkrak, Pendemo Malah Dikuliahi, ‘Berasa Dapat 3 SKS’

Bobby Nasution Didemo Mahasiswa tentang Proyek Mangkrak, Pendemo Malah Dikuliahi, ‘Berasa Dapat 3 SKS’

Wali Kota Medan Bobby Nasution menerima mahasiswa yang demo menuntut pengentasan kemiskinan dan pembangunan yang mangkrak.

Baca Selengkapnya
Miliki Kebun dan Produk Lemon, SMAN di Sumedang Ini Latih Para Siswa jadi Entrepreneur

Miliki Kebun dan Produk Lemon, SMAN di Sumedang Ini Latih Para Siswa jadi Entrepreneur

Sekolah ingin para siswa memiliki kemampuan bertani untuk menghadapi isu ketahanan pangan di masa mendatang.

Baca Selengkapnya
Prabowo-Gibran Bakal Bikin Kartu Start-Up Milenial Gen Z, Ini Fungsinya

Prabowo-Gibran Bakal Bikin Kartu Start-Up Milenial Gen Z, Ini Fungsinya

Semua program kesejahteraan era Jokowi juga tetap akan dilanjutkan dan disempurnakan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Terungkap, Ini Alasan Zenius Tutup Usai Beroperasi 20 Tahun di Indonesia

Terungkap, Ini Alasan Zenius Tutup Usai Beroperasi 20 Tahun di Indonesia

Kabar startup edutech Zenius tutup membuat warganet bernostalgia di media sosial.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Bobby Sangka, Pria Asal Makassar Lulusan Amerika yang Punya Perusahaan IT

Mengenal Sosok Bobby Sangka, Pria Asal Makassar Lulusan Amerika yang Punya Perusahaan IT

Setelah lulus sarjana dari Amerika, pria asal Makassar ini kembali ke Tanah Air dan mendirikan perusahaan IT

Baca Selengkapnya
Industri Startup Masih Terancam Tumbang di 2024, Ini Alasannya

Industri Startup Masih Terancam Tumbang di 2024, Ini Alasannya

Fenomena tech winter yang masih akan berlangsung di industri teknologi maupun startup dipengaruhi oleh sejumlah faktor.

Baca Selengkapnya
35 Startup ini Dorong Ekonomi Hijau, Berikut Daftarnya

35 Startup ini Dorong Ekonomi Hijau, Berikut Daftarnya

Berikut adalah nama-nama pendiri dan perusahaan rintisan yang terpilih untuk mengikuti program GEN.

Baca Selengkapnya
Zenius, Startup Edutech Tutup Operasional

Zenius, Startup Edutech Tutup Operasional

Startup Zenius mengumumkan pihaknya menutup operasional sementara setelah 20 tahun beroperasi.

Baca Selengkapnya
Girangnya Elon Musk Uji Coba Tanam Implan di Otak Manusia Akhirnya Sukses

Girangnya Elon Musk Uji Coba Tanam Implan di Otak Manusia Akhirnya Sukses

Uji coba ini adalah yang ditunggu-tunggu Elon Musk terhadap startup besutannya.

Baca Selengkapnya