Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tinggalkan RWD, All New Toyota Avanza Adopsi FWD, Ini Plus-Minus Mobil FWD

Tinggalkan RWD, All New Toyota Avanza Adopsi FWD, Ini Plus-Minus Mobil FWD Bocor gambar All New Toyota Avanza Veloz 2021. ©2021 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - All New Toyota Avanza dan Veloz akan melakukan world premiere secara daring pada 10 November nanti di Indonesia.

Ini generasi ketiga dari mobil yang pernah menjadi mobil terlaris di pasar Indonesia sejak dirilis 2004 hingga 2019. Bersama kembarannya, Daihatsu Xenia, Toyota Avanza merajai segmen Low MPV hingga mendapat julukan "mobil sejuta umat".

Menariknya, generasi ketiga Avanza dan Veloz ini banyak mengusung teknologi baru. Misalnya transmisi CVT, varian GR Sport, mesin hybrid, hingga sistem penggerak roda depan atau front wheel drive (FWD).

Ya, kabarnya All New Avanza meninggalkan sistem rear wheel drive (RWD) yang dipakai sejak generasi pertamanya. Mobil-mobil Toyota terkini memang banyak mengadopsi FWD, seperti All New Raize.

Lantas, mengapa Avanza yang terkenal jago tanjakan karena mengadopsi RWD, kini lebih memilih FWD?

Disarikan dari berbagai sumber, berikut ini plus dan minus mobil FWD:

Plus mobil sistem FWD

1. Sistem penggerak roda depan (FWD) banyak dipakai oleh mobil kompak atau perkotaan, yang mana tenaga dari mesin langsung disalurkan melalui kedua roda depan. Sistem ini memiliki manfaat terbesar efisiensi. Sebab posisi mesin, girboks, as roda searah, dan semuanya berada di bagian depan kendaraan. Alhasil, respons mesin disalurkan lebih optimal, sehingga membuat konsumsi bensin lebih irit lantaran tenaga mesin tidak banyak "hilang" akibat komponen penggeraknya lebih sedikit.

2. Karena konstruksi sistem FWD lebih ringkas dan kompak, maka bobot keseluruhan mesin hingga as roda dapat dipangkas alias lebih ringan. Selain itu, posisi mesin pada penggerak roda depan umumnya melintang (tranverse) sehingga berdampak pada ruang mesin yang lebih kompak supaya membuat kabin lebih lega. Situasi ini sangat sulit dilakukan pada mobil RWD. Alhasil, kabin mobil FWD lebih luas dan nyaman. Tidak adanya poros penerus tenaga ke as roda belakang, lebih dikenal as kopel, membuat lantai kabin rata dan lebih senyap karena minim vibrasi.

Minus Sistem FWD:

1. Sistem penggerak roda depan tetap memiliki kekurangan. Pertama, beban kerja area kaki-kaki depan mulai dari roda, kemudi, hingga suspensi lebih berat lantaran bertugas sebagai penggerak sekaligus kemudi termasuk menahan beban mobil ketika pengereman. Kondisi tersebut berpengaruh pada usia pakai beberapa komponen penggerak roda depan, terutama as roda yang mudah termakan usia.

2. Perkara pengendalian/handling, mobil FWD cenderung mengalami understeer alias mobil sulit berbelok karena bobot mobil bertumpu di depan.

3. Tantangan di jalan tanjakan. Di kondisi jalan menanjak, bobot mobil berpindah ke as roda belakang sehingga ban depan sulit mendapatkan traksi optimal. Sehingga publik banyak berpersepsi mobil FWD tidak kuat menanjak.

Demikian plus dan minus sistem FWD yang bakal diadopsi oleh All New Toyota Avanza, semoga bermanfaat.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) merilispara pemenang setiap kategori Forwot Cars dan Motorcycle of the Year 2023, kemarin.

Baca Selengkapnya
Inilah Finalis Mobil dan Sepeda Motor Terbaik Indonesia versi Forwot

Inilah Finalis Mobil dan Sepeda Motor Terbaik Indonesia versi Forwot

Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) kembali bikin pemilihan mobil dan sepeda motor terbaik, setelah hiatus 3 tahun akibat pandemi.

Baca Selengkapnya
Kehadiran Avanza Hybrid Makin Dinanti, Toyota Carbon Fighter Ungkap Keunggulannya

Kehadiran Avanza Hybrid Makin Dinanti, Toyota Carbon Fighter Ungkap Keunggulannya

Hasil kolaborasi, salah satunya menggelar edukasi mengenai teknologi kendaraan elektrifikasi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Intip Mobil Diesel Bekas yang Murah, Simak Rekomendasinya Berikut Ini

Intip Mobil Diesel Bekas yang Murah, Simak Rekomendasinya Berikut Ini

Mobil diesel bekas cocok untuk Anda yang ingin memiliki mobil dengan budget minim. Namun, tetap memperhatikan kualitas dan performa mobil.

Baca Selengkapnya
Yuk Hindari, Lima Faktor Bikin Mobil Anda Jadi Boros Bahan Bakar

Yuk Hindari, Lima Faktor Bikin Mobil Anda Jadi Boros Bahan Bakar

Teknologi mobil saat ini sudah semakin canggih, apalagi sekarang sistem pembakarannya sudah menggunakan injeksi yang dikendalikan komputer.

Baca Selengkapnya
Top 3 Mobil Hybrid Toyota Paling Laris Tahun Ini

Top 3 Mobil Hybrid Toyota Paling Laris Tahun Ini

Total penjualan mobil hybrid Toyota mencapai 33.603 unit per November, meraih pangsa pasar 54,3 persen di pasar otomotif Indonesia.

Baca Selengkapnya
Berkonsep ‘Exciting City Car’, Generasi Terbaru dari All-New Agya Hadir Sebagai Solusi di 2 Segmen Berbeda

Berkonsep ‘Exciting City Car’, Generasi Terbaru dari All-New Agya Hadir Sebagai Solusi di 2 Segmen Berbeda

Toyota memperkenalkan dua model mobil terbarunya, yaitu Agya dan Agya GR Sport.

Baca Selengkapnya
Tes Konsumsi BBM Innova Zenix Hybrid: 4 Hari Keliling Bali Tanpa Isi Bensin

Tes Konsumsi BBM Innova Zenix Hybrid: 4 Hari Keliling Bali Tanpa Isi Bensin

Konsumsi BBM Innova Zenix Hybrid super irit dibanding mobil di kelasnya

Baca Selengkapnya
Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Baca Selengkapnya