Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

SUV DFSK Glory 560 Didesain bagi Mereka yang Aktif, Stylish, dan Berjiwa Muda

SUV DFSK Glory 560 Didesain bagi Mereka yang Aktif, Stylish, dan Berjiwa Muda SUV kompak DFSK Glory 560. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - DFSK memperluas pasarnya di Indonesia dengan meluncurkan mobil sport utility vehicle (SUV) kompak Glory 560 baru-baru ini. Mobil SUV active ini dirancang untuk menjadi pelengkap gaya hidup dan membantu mobilitas masyarakat Indonesia yang memiliki jiwa sporty, actif, dan terbuka terhadap hal-hal baru.

“DFSK Glory 560 menawarkan sejumlah keunggulan. Dimulai dari desainnya yang tangguh dengan nuansa sporty, performa kuat, dan fitur berlimpah untuk membantu berbagai kebutuhan, serta kabin luas tujuh penumpang yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan. Kami yakin DFSK Glory 560 bisa menjadi teman terbaik di segala aktivitas konsumen kami, dan menjadi bagian dari keseharian masyarakat Indonesia,” ungkap Franz Wang, Managing Director PT Sokonindo Automobile of Sales Centre, melalui keterangan resminya, kemarin.

Jika mobil kini menjadi bagian dari gaya hidup, DFSK Glory 560 contoh yang tepat. Karena didesain dengan melihat kebutuhan mobilitas masyarakat di era modern ini. Selain sebagai alat transportasi.

Lihat saja dimensinya, 4.294 milimeter x 1.772 x 1.580, cukup untuk memberikan kesan gagah kepada orang-orang yang melihat mobil tersebut. Dimensi medium ini bisa menjadi pilihan konsumen yang menginginkan kendaraan dengan aura berwibawa, sporty, dan gagah, tappi tetap bisa diandalkan ketika melesat di jalan-jalan perkotaan.

glory

Desain eksterior bertema Active Stylish Design yang sporty untuk para konsumen yang berjiwa muda. Nuansa berani coba diberikan melalui dual-banner intake grill bernuansa krom dan suspended roof yang biasa digunakan di mobil-mobil premium. Sedangkan, sentuhan sporty juga hadir melalui sentuhan hitam doff di bagian bawah, lampu utama model eagle-eye dengan LED Daytime Running Light nan agresif, roof rail, shark fin, serta pelek berukuran 17 inci yang gagah.

Bagaimana sisi interiornya?Konsep tangguh dan sporty juga diterjemahkan ke dalam kabin, tanpa mengesampingkan sisi ergonomis dan kenyamanan penumpang. Interior DFSK Glory 560 hadir dengan soft touch melalui penggunaan material premium. Balutan kulit nan lembut dan nyaman juga hadir di beberapa bagian yang dipadukan dengan benang jahitan merah.

Soal kenyamanan selama perjalanan, penumpang disuguhkan floating headunit 8 inci dengan fitur lengkap; radio, koneksi Bluetooth, GPS Navigation, mirroring smartphone (iOS dan Android), kamera belakang terintegrasi untuk memudahkan parkir, hingga aplikasi smart key yang dipadukan start/stop button untuk mempermudah pengemudi mengakses mobil.

Performa

DFSK Glory 560 yang nyaman juga ditunjang performa kuat dan mumpuni. Ini berkat penggunaan mesin 1.500 cc berteknologi turbocharged dengan tenaga 150 PS di putaran 5.600 rpm dan torsi 230 Nm di 1.800 - 4.000 rpm. Mesin spontan terasa sejak putaran mesin bawah. Tenaga yang berlimpah dan kuat ini disalurkan ke roda melalui transmisi modern, Continuously Variable Transmission (CVT), Hasilnya, proses distribusi tenaga terasa mulus dan nyaman untuk penumpang selama perjalanan.

Desain sporty juga dikombinasikan dengan fleksibilitas pengaturan kabin untuk barang bawaan, dengan jok baris kedua dan ketiga bisa dilipat dengan kondisi rata. Selain itu para penumpang bisa lebih leluasa membawa barang bawaan karena DFSK Glory 560 dilengkapi dengan 29 kompartemen penyimpanan di berbagai sisi.

Fitur keselamatan aktifnya juga tak kalah banyaknya. Sebut saja Electric Parking Brake (EPB), Anti-Lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Emergency Brake Assist (EBA), Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Control (ESP), dan Dual Airbag System.

Layanan purnajual

Pabrikan yang memiliki fasilitas perakitan di Modern Cikande Industrial Estate, Serang, Banten, memberikan perlindungan purnajual untuk menyempurnakan semuanya. DFSK Glory 560 juga mendapatkan Super Warranty selama tujuah tahun atau setara 150.000 kilometer.

Ini sebagai bentuk komitmen DFSK memberikan pelayanan terbaik dan perlindungan maksimal terhadap konsumennya di Indonesia. Garansi ini merupakan terobosan berani dari DFSK untuk menjamin kualitas produknya untuk memberikan ketenangan kepada konsumen di Indonesia selama berkendara dengan DFSK Glory 560.

“Kami mempersiapkan kehadiran DFSK Glory 560 melalui riset, perhitungan cermat, dan disesuaikan dengan masyarakat Indonesia. Bermain di segmen active medium dengan didukung fitur-fitur yang tepat, untuk menunjang konsumen kami yang berjiwa muda, penuh dengan aktivitas, berjiwa sporty yang siap berpetualang di setiap mobilitasnya,” pungkas Franz Wang.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Beli Mobil Sport Mewah, Ini Deretan Sumber Kekayaan Fuji

Beli Mobil Sport Mewah, Ini Deretan Sumber Kekayaan Fuji

Fuji baru saja membeli mobil sport mewah. Ini deretan sumber kekayaannya.

Baca Selengkapnya
Harga Datsun GO dan Spesifikasinya, Mobil MPV yang Cocok untuk Keluarga Kecil

Harga Datsun GO dan Spesifikasinya, Mobil MPV yang Cocok untuk Keluarga Kecil

Datsun GO menawarkan solusi alternatif bagi mereka yang mencari mobil MPV dengan harga yang terjangkau. Intip harga dan spesifkasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya
Simak Harga Suzuki All New Ertiga, MPV Terjangkau dengan Kenyamanan Ekstra

Simak Harga Suzuki All New Ertiga, MPV Terjangkau dengan Kenyamanan Ekstra

Identik dengan mobil keluarga, Suzuki All New Ertiga hadir menjadi salah satu mobil MVP yang diminati di Indonesia. Berikut spesifikasi dan harganya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Cari SUV Tangguh, Berikut Daftar Harga Toyota Fortuner Terbaru

Baca Selengkapnya
Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) merilispara pemenang setiap kategori Forwot Cars dan Motorcycle of the Year 2023, kemarin.

Baca Selengkapnya
Mobil Pajeronya Diserempet Truk Ugal-ugalan Hingga Lecet, Balasan Wanita Pemilik Mobil Bikin Geleng-geleng

Mobil Pajeronya Diserempet Truk Ugal-ugalan Hingga Lecet, Balasan Wanita Pemilik Mobil Bikin Geleng-geleng

Viral video Pajero baru 2 bulan diserempet truk ugal-ugalan di jalan. Sikap pengemudi emak-emak jadi sorotan

Baca Selengkapnya
Tanpa Mobil Dinas dan Suara Strobo, Jenderal Polisi ini Justru Santuy Naik Kereta 'Kalayang'

Tanpa Mobil Dinas dan Suara Strobo, Jenderal Polisi ini Justru Santuy Naik Kereta 'Kalayang'

Tak menggunakan mobil dinas dan lampu sorotan, Yehu justru memilih naik kereta seorang diri.

Baca Selengkapnya