Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pertamina Sangat 'Pede' Perkuat Pasar Produk Pelumas di Australia

Pertamina Sangat 'Pede' Perkuat Pasar Produk Pelumas di Australia Pertamina Lubricants dukung tim balap Lamborghini pada 2020 dan 2021. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Australia menjadi salah satu negara tujuan ekspor yang strategis bagi PT Pertamina Lubricants, yang memiliki gol besar berjaya di pasar pelumas dunia.

Di Negeri Kangguru ini, Pertamina Lubricants bahkan memiliki kantor perwakilan, tepatnya di Sydney.

Potensi pasar produk pelumas Pertamina semakin besar, setelah pemerintah Indonesia dan Australia meneken kesepakatan perdagangan bebas atau free trade agreement (FTA) pada tahun lalu.

Imbas FTA ini adalah produk-produk Indonesia tidak dikenai beamasuk alias nol persen di Australia, begitu juga sebaliknya.

Bagaimana rencana Pertamina Lubricants memanfaatkan FTA Indonesia-Australia tersebut?

Sinung Wikantoro, Coordinator of Product Development Specialist Pertamina Lubricants, mengatakan FTA Indonesia-Australia merupakan pendorong baru bagi pasar ekspor pelumas Pertamina. Namun, Pertamina Lubs terus-terang belum bisa memaparkan strategi atau rencananya memanfaatkan FTA ini.

Namun, kata dia, Pertamina Lubs sangat siap menggarap pasar Australia dari sisi produk, teknologi, dan formulasi produk pelumasnya.

"Faktanya, kami banyak menerima permintaan dari pasar Australia soal produk pelumas, sehingga kami juga menyiapkan formula dan produk khusus untuk Australia," kata Sinung saat menjawab pertanyaan Merdeka.com dalam diskusi virtual, kemarin siang (25/7).

Bahkan, kata Sinung, Pertamina Lubs akan meluncurkan produk pelumas khusus Australia dalam waktu dekat. Jumlahnya mencapai puluhan.

Selain Australia, saat ini produk pelumas Pertamina sudah menjangkau pasar ekspor 17 negara. Seperti Singapura, Malaysia, Filipina, India, Vietnam, Kamboja, Nepal, dan Cina. Kemudian Thailand, Bangladesh, Afrika Selatan, Nigeria, Yaman, Italia, Timor Leste, dan Jepang.

Bahkan di Thailand, Pertamina Lubs memiliki pabrik sendiri yang diplot sebagai hub di Asia dengan nama Pertamina Lubricants (Thailand) Co Ltd.

Modal Besar Pertamina Lubricants

pertamina

©2019 Merdeka.com

Menurut Sinung, di pasar pelumas dunia, Pertamina berada di peringkat ke-15, setelah Petronas di peringkat 14 dan Gulf Oil (13). Sementara pemain nomor satu di dunia adalah Shell, disusul Exxon Mobil di peringkat ke-2, BP (3), Total (4), dan Chevron (5).

"Salah satu alasan yang membuat kami 'pede' masuk ke pasar global, selain kami menguasai domestik, adalah karena kami memiliki rasional buyer di segmen industri, seperti Freeport, Holcim, Sinarmas, Mitsubishi, Honda, Toyota, dan sebagainya. Mereka melakukan studi jangka panjang sebelum membeli atau mempercayakan produk pelumas Pertamina, seperti efisiensi bahan bakar, performa mesin, dan sebagainya," katanya.

Modal besar lain Pertamina Lubs 'pede' ke pasar global adalah sejak 2015 Pertamina menjadi technical partner pabrikan supercar asal Italia, Automobili Lamborghini. Produk pelumas Pertamina, seperti merek Fastron, digunakan di ajang balap GT3 dan Super Trofeo Championship tahun 2020 dan 2021.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertamina Temukan Sumber Minyak Baru di Tambun-Bekasi

Pertamina Temukan Sumber Minyak Baru di Tambun-Bekasi

Penemuan sumber migas baru di Tambun, Bekasi ditajak pada 18 Agustus 2023 lalu.

Baca Selengkapnya
Wamen BUMN Apresiasi Satgas Nataru Pertamina dalam Menjaga Kelancaran Distribusi Energi

Wamen BUMN Apresiasi Satgas Nataru Pertamina dalam Menjaga Kelancaran Distribusi Energi

Wamen BUMN juga menjelaskan, produksi migas hulu Pertamina saat ini telah mencapai lebih dari 1 juta barrel per hari.

Baca Selengkapnya
Pertamina Raih Penghargaan Best Investor Relations Energy Company

Pertamina Raih Penghargaan Best Investor Relations Energy Company

Kinerja positif PT Pertamina di bidang pengelolaan investor berhasil meraih penghargaan tingkat internasional.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pertamina Cek Kesiapan Satgas RAFI, Pastikan Pasokan, Kualitas dan Kuantitas Produk

Pertamina Cek Kesiapan Satgas RAFI, Pastikan Pasokan, Kualitas dan Kuantitas Produk

Pertamina berkomitmen memastikan pasokan dan distribusi BBM maupun LPG selama masa Ramadan dan Idulfitri aman dan lancar.

Baca Selengkapnya
Di Forum CERAWeek, Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda Untuk Penuhi Energi Nasional

Di Forum CERAWeek, Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda Untuk Penuhi Energi Nasional

Nicke menguraikan alokasi belanja Perusahaan untuk menjawab strategi pertumbuhan ganda tersebut.

Baca Selengkapnya
Mobil Tangki Pertamina Ternyata Capai 3.200 Unit, Bagaimana Pemeliharaannya?

Mobil Tangki Pertamina Ternyata Capai 3.200 Unit, Bagaimana Pemeliharaannya?

Mobil tangki yang dioperasikan di lingkungan PT Pertamina Patra Niaga memiliki beberapa merk.

Baca Selengkapnya
Awali Tahun 2024, Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga Pertamax Series & Dex Series

Awali Tahun 2024, Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga Pertamax Series & Dex Series

Penyesuaian ini mengikuti tren fluktuasi harga rata-rata publikasi minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Satgas Pertamina Sukses Amankan Pasokan Energi Natal dan Tahun Baru

Satgas Pertamina Sukses Amankan Pasokan Energi Natal dan Tahun Baru

PT Pertamina (Persero) sukses mengamankan pasokan energi nasional selama masa Natal dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Pertamina Perkuat Komitmen Energi Transisi dan Tata Kelola

Pertamina Perkuat Komitmen Energi Transisi dan Tata Kelola

Pertamina Group melakukan berbagai inisiatif penurunan emisi, serta membuka diri untuk kolaborasi global bersama seluruh pihak guna mencapai target.

Baca Selengkapnya