Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Momotor.id dari Adira Finance tawarkan jual-beli motor bekas berkualitas

Momotor.id dari Adira Finance tawarkan jual-beli motor bekas berkualitas adira finance luncurkan momotor.id. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Adira Finance, perusahaan pembiayaan besar di Indonesia, ekspansi secara digital dengan meluncurkan situs e-commerce jual beli motor bekas, momotor.id. Sebelumnya Adira memiliki situs serupa untuk kendaraaan roda empat; momobil.id pada tahun lalu.

Hafid Hadeli, Direktur Utama Adira Finance, menjelaskan momotor.id merupakan inovasi digital terbaru Adira Finance untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap situs e-commerce jual beli motor bekas berkualitas. Selain itu, momotor.id juga menjadi wahana yang disediakan untuk diler dan penjual motor bekas.

"Saat ini Adira Finance memiliki ribuan mitra diler motor bekas di seluruh Indonesia yang diharapkan dapat memanfaatkan momotor.id untuk meningkatkan penjualan mereka,” ujar Hafid saat peluncuran momotor.id di satu mal di Gading Serpong, Tangerang, kemarin (22/7).

Hafid menjelaskan, di seluruh Indonesia, Adira memiliki rekanan 3.000-an diler motor bekas. Sebanyak 400-an diler berada di kawasan Jabodetabek. Dari 3.000-an diler tersebut, sekitar 25 persen sudah bergabung di momotor.id.

Saat ini Adira Finance melayani lebih dari 3,7 juta konsumen, dengan jumlah piutang yang dikelola Rp 45,6 triliun. Adira menguasai pangsa pasar 15,7 persen untuk pembiayaan sepeda motor baru dan 5,7 persen untuk mobil baru.

adira finance luncurkan momotorid

adira finance luncurkan momotor.id ©2018 Merdeka.com

Momotor.id menawarkan banyak keunggulan kepada konsumen yang ingin membeli motor bekas berkualitas, antara lain:

Pertama, Proses yang cepat.Momotor.id menawarkan fitur unggulan, yaitu Instant Approval. Artinya, setelah konsumen memilih unit, mengisi, dan unggah data diri, konsumen akan mendapatkan voucher indikasi penawaran kredit. Voucher ini adalah angka batas maksimal pembiayaan motor bekas yang bisa didapatkan oleh konsumen, sesuai dengan penilaian Adira Finance terhadap data-datayang diberikan.

Kedua, Transaksi mudah.Karena dilakukan secara online. Momotor.id juga menawarkan kemudahan lainnya, yaitu one approval for flexibility unit. Jadi jika unit motor yang diinginkan telah terjual, konsumen dapat menggunakan voucher tersebut untuk unit pengganti lainnya (dengan catatan merek, tipe, dan tahunnya harus sama).

Ketiga, Nyaman.Proses transaksi momotor.id akan dibantu oleh Personal Assistant, jadi konsumen tidak perlu khawatir jika mengalami kendala atau kesulitan saat bertransaksi.Dengan momotor.id, diharapkan dapat menjadi solusi dan pilihan terbaik bagi penjual maupun pembeli yang ingin menawarkan atau mencari motor bekas yang berkualitas.

PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) didirikan pada 1990 dan kini menjadi perusahaan terkemuka di sektor pembiayaan yang melayani beragam merek dan produk, baik untuk sepeda motor maupun mobil, baru maupun bekas serta pembiayaan durables dan multiguna. Sejak 2009, Adira Finance menjadi bagian dari Temasek Holdings melalui mayoritas kepemilikan saham sebesar 95 persen oleh Bank Danamon.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perusahaan Inggris Ciptakan Miniatur Mobil Sport yang Harganya Lebih Mahal dari Mobil Asli

Perusahaan Inggris Ciptakan Miniatur Mobil Sport yang Harganya Lebih Mahal dari Mobil Asli

Baru-baru ini, Amalgam memproduksi miniatur mobil sport yang lebih mahal dari harga mobil asli. Yuk, simak fakta lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Lebih Untung Mana Beli Motor Cash atau Kredit? Ini Perbandingannya

Lebih Untung Mana Beli Motor Cash atau Kredit? Ini Perbandingannya

Sepeda motor merupakan alat transportasi yang efektif untuk menerobos kemacetan di kota.

Baca Selengkapnya
Aksi Pria Bantu Bapak-Bapak Dorong Motor hingga Belikan Bensin Ini Viral, Banjir Pujian

Aksi Pria Bantu Bapak-Bapak Dorong Motor hingga Belikan Bensin Ini Viral, Banjir Pujian

Pria itu menawarkan bantuan untuk mendorong motor hingga membelikan bensin lantaran sang bapak tak memegang uang tunai saat itu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Peran Negara di Balik Sumber Dana Maha Besar Ekspansi Merek Otomotif China ke Indonesia

Peran Negara di Balik Sumber Dana Maha Besar Ekspansi Merek Otomotif China ke Indonesia

Merek otomotif asal China makin ekspansif ke Indonesia. Tahun ini BYD masuk, setelah merek GWM, Neta, Chery masuk ke Indonesia dalam 2 tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Diduga Minta Uang, Aksi Pengemudi Motor Ketok Kaca Mobil di Jalanan Ini Bikin Resah Warga

Diduga Minta Uang, Aksi Pengemudi Motor Ketok Kaca Mobil di Jalanan Ini Bikin Resah Warga

Aksi pemotor yang mengetok kaca mobil saat di lampu merah ini bikin resah warga Surabaya.

Baca Selengkapnya
Sulap Mobil Sedan Jadi 'Rumah', Keluarga ini Modal Nekat Keliling Indonesia

Sulap Mobil Sedan Jadi 'Rumah', Keluarga ini Modal Nekat Keliling Indonesia

Simak kisah keluarga unik berikut, nekat keliling Indonesia pakai mobil sedan.

Baca Selengkapnya
Puluhan Orang Tertipu Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Miliaran Rupiah

Puluhan Orang Tertipu Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Miliaran Rupiah

Puluhan Orang Tertipu Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Miliaran Rupiah

Baca Selengkapnya
Dibolehkan Menjual Motor yang Masih Kredit, Tapi Pelajari Dulu Syaratnya

Dibolehkan Menjual Motor yang Masih Kredit, Tapi Pelajari Dulu Syaratnya

Berikut tips cara jual motor yang masih ada cicilan yang perlu Anda ketahui. Yuk simak!

Baca Selengkapnya