Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masuk Tahap Produksi, Suzuki Akan Luncurkan Ertiga Hybrid pada 10 Juni 2022

Masuk Tahap Produksi, Suzuki Akan Luncurkan Ertiga Hybrid pada 10 Juni 2022 Suzuki Indonesia membagikan gambar siluet mobil baru yang segera diluncurkan.. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Kejutan dari Suzuki Indonesia. Pada hari ini, Selasa (17/5), akun resmi Instagram Suzuki Indonesia membagikan gambar siluet mobil baru yang segera diluncurkan. Masih berselimut hitam, gambar ini diberi judul "Untuk Hari yang Lebih Baik" dengan di bagian bawahnya ditulis "Segera 10.06.22".

Sepertinya angka tersebbut ini mengacu pada waktu peluncuran mobil baru ytertsebut, yakni 10 Juni 2022.

Lantas model apakah mobil baru tersebut?

Berdasatkan informasi yang dihimpun Merdeka.com, kemungkinan silut mobil baru tersebut adalah New Suzuki Ertiga versi Smart Hybrid. Hal ini sesuai dengan judul di-postingan Instagram Suzuki Indonesia yang merujuk pada teknologi baru yang gencar diperkenalkannya: Suzuki Smart Hybrid.

Apalagi PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pernah menegaskan bahwa mobil hysbru versi Suzuki adalah model lokal alias yang diproduksi di pabrik Suzuki Indonesia.

Gambar siluet mobil baru Suzuki tersebut sesuai dengan wawancara Merdeka.com dengan Mahardian Ismadi Brata, Assistant to Dept Head Design and Development PT Suzuki Indomobil Motor.

Kata Mahardian, proyek mobil "Suzuki Smart Hybrid" sudah selesai secara platform alias pengujian secara lab. Kini masuk tahap selanjutnya yakni produksi massal. Namun, Mahardian enggan menjelaskan soal kapan waktu produksinya dan model pertama yang mengusung teknologi smart hybrid.

"Sekarang tahapan persiapaan produksi massal seperti persiapan komponen dan vendornya. Kami juga mesti mempertimbangkan variabel daya beli konsumen otomotif dan harga jualnya," kata Mahardian.

Menurutnya, mobil smart hybrid dari Suzuki Indonesia ini akan sesuai dengan kebutuhan konsumen otomotif Indonesia terkini. Apalagi riset dan segala sesuatunya sudah dilakukan sejak lama.

"Mobil smart hybrid Suzuki ini, chief engineer-nya sudah lama tinggal di Indonesia. Dia lah yang meramunya dan melakukan tuning final supaya sesuai selera pasar Indonesia," jelasnya.

Apa Itu Suzuki Smart Hybrid

Teknologi anyar Suzuki Smart Hybrid terdiri dari tiga komponen utama untuk menunjang kinerja mesin pembakaran konvensional (teknologi ICE), yaitu ISG (Integrated Stater Generator), Lithium-Ion Battery, dan Regenerative Breaking. ISG merupakan pengembangan teknologi pertama yang dilakukan Suzuki untuk menciptakan kendaraan irit bahan bakar dengan harga terjangkau.

Dengan menggunakan komponen ISG dan Lithium-Ion Battery, mobil Suzuki memiliki beberapa keuntungan, seperti fitur auto-stop, restart yang halus dan senyap setelah auto-stop aktif, bantuan tenaga untuk akselerasi yang lebih ringan saat stop and go, serta kemudahan regenerasi daya baterai selama pengurangan laju kendaraan (deselerasi).

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Simak Harga Suzuki All New Ertiga, MPV Terjangkau dengan Kenyamanan Ekstra

Simak Harga Suzuki All New Ertiga, MPV Terjangkau dengan Kenyamanan Ekstra

Identik dengan mobil keluarga, Suzuki All New Ertiga hadir menjadi salah satu mobil MVP yang diminati di Indonesia. Berikut spesifikasi dan harganya.

Baca Selengkapnya
10 Mobil Hybrid Paling Laris 2023, Irit Bensinnya Bikin Takjub

10 Mobil Hybrid Paling Laris 2023, Irit Bensinnya Bikin Takjub

Mobil hybrid makin populer di Indonesia sejak era elektrifikasi. Volume penjualannya tumbuh hingga mencapai hampir 70 ribu unit di tahun ini.

Baca Selengkapnya
Dipasarkan Tiga Varian, Segini Harga Hyundai Kona Electric Terbaru

Dipasarkan Tiga Varian, Segini Harga Hyundai Kona Electric Terbaru

Harga jual Hyundai Kona Electric 2024 untuk pasar Amerika Serikat mulai US$ 32.675, setara Rp 510 juta.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Segini Jumlah Wuling BinguoEV yang Dipesan dalam Waktu Sebulan

Segini Jumlah Wuling BinguoEV yang Dipesan dalam Waktu Sebulan

Wuling Indonesia meraih volume pemesanan mobil listrik terbaru, BinguoEV, sebanyak 3.000 unit dalam waktu satu bulan sejak pre-sale dibuka 16 November.

Baca Selengkapnya