Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dimulai di Central Park Jakarta, Hyundai Service Point Akan Sambangi 7 Kota

Dimulai di Central Park Jakarta, Hyundai Service Point Akan Sambangi 7 Kota New Hyundai Santa Fe. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Hyundai Motors Indonesia (HMID) melanjutkan rangkaian program Hyundai Service Point, yakni layanan before-service atau praservis dengan beragam manfaat untuk para pelanggan dan berlaku bagi semua jenis mobil Hyundai. Inisiatif ini bagian dari program layanan purnajual "Hyundai Datang Ke Mana Saja".

SungJong Ha, Presiden Direktur HMID, menyatakan Hyundai Service Point adalah inisiatif kami dalam membawa layanan terbaik Hyundai agar dapat lebih dekat dengan pelanggan.

"Hyundai ingin memastikan pelanggan selalu mendapatkan kualitas pelayanan terbaik dan informasi tentang program pemeliharaan kendaraan yang tepat terkait mobil kesayangan mereka. Sehingga para pelanggan dapat merasakan perjalanan yang lengkap bersama Hyundai, tidak hanya dari sisi produk, tapi juga dari sisi layanan yang disiapkan bagi mereka,” ujar SungJong Ha dalam rilisnya, kemarin.

Menurutnya, Hyundai ingin memastikan agar mobil Hyundai pelanggan dalam kondisi prima sebelum pelanggan melakukan kunjungan ke diler Hyundai untuk jadwal servis rutin. Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati berbagai fasilitas di lokasi Hyundai Service Point, seperti ruang tunggu nyaman, makanan ringan dan minuman yang disediakan, TV, dan koneksi internet.

Putra Samiaji, Head of Before Service Department HMID, menambahkan Hyundai memiliki banyak pelanggan setia yang tersebar di berbagai lokasi di Indonesia. Karena itu pihaknya selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi semua pelanggan kapan pun dan di mana pun mereka berada. Penyelenggaraan Hyundai Service Point yang terintegrasi dengan program "Hyundai Datang Ke Mana Saja" ini merupakan wujud realisasi dari komitmen tersebut.

Hyundai Service Point digelar di Laguna Lobby, Central Park Mall Jakarta, dan beroperasi sejak 9–13 Juni tahun ini. Selanjutnya, Hyundai Service Point akan digelar di 12 titik lokasi yang tersebar di 7 kota; Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang, Makassar, Balikpapan, dan Pekanbaru.

Program Hyundai Service Point mencakup beberapa layanan, antara lain gratis pengecekan Multi Inspection Point, gratis pengecekan Hyundai Global Diagnostic System (Scanning), gratis 2 liter penggantian oli, dan vocer potongan harga 20 persen untuk suku cadang (maksimum Rp 1 juta) untuk kunjungan servis berikutnya.

Bagi pelanggan yang ingin pengecekan kendaraannya di Hyundai Service Point di Laguna Lobby, Central Park Mall Jakarta, dapat melakukan reservasi terlebih dahulu melalui tautan http://bit.ly/HyundaiServicePoint-CP atau di nomor WhatsApp 0818-789-186. Informasi mengenai lokasi Hyundai Service Point selanjutnya akan diinformasikan secara berkala di situs resmi Hyundai Motors Indonesia www.hyundai.com/id/id.

(mdk/sya)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Stasiun Kereta Api Melayani Mudik Motor Gratis 2024
Daftar Stasiun Kereta Api Melayani Mudik Motor Gratis 2024

Setiap masyarakat ingin membawa motor saat mudik melalui transportasi kereta api bisa mendaftar di semua stasiun tersebut.

Baca Selengkapnya
AHM Hadirkan Paket Lengkap Garansi 5 Tahun dan Cek Rangka Gratis Sebagai Upaya Tingkatkan Pelayanan Bagi Konsumen
AHM Hadirkan Paket Lengkap Garansi 5 Tahun dan Cek Rangka Gratis Sebagai Upaya Tingkatkan Pelayanan Bagi Konsumen

Dalam rangka memaksimalkan pelayanan, AHM berikan paket lengkap garansi 5 tahun dan cek rangka gratis.

Baca Selengkapnya
Apresiasi Pelanggan Setia, IM3 Selenggarakan Seremoni Penyerahan Hadiah kepada Pemenang Program Pesta Hadiah
Apresiasi Pelanggan Setia, IM3 Selenggarakan Seremoni Penyerahan Hadiah kepada Pemenang Program Pesta Hadiah

Ada beragam hadiah yang diberikan salah satunya mobil listrik Hyundai Ioniq 5.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Daftar Alamat dan Telepon Toyota Posko Siaga 24 Jam selama Liburan Natal-Tahun Baru
Daftar Alamat dan Telepon Toyota Posko Siaga 24 Jam selama Liburan Natal-Tahun Baru

PT Toyota-Astra Motor (TAM) hadirkan program “Layanan Siaga Toyota” melalui total 302 titik layanan servis selama liburan Natal dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

Baca Selengkapnya
Cara Mengisi Air Wiper Mobil, Ini Dia Langkah-langkahnya
Cara Mengisi Air Wiper Mobil, Ini Dia Langkah-langkahnya

Air wiper merupakan bagian penting yang berperan dalam membersihkan kaca mobil ketika hujan. Oleh sebab harus tetap tersedia. Simak cara mengisi air wiper mobil

Baca Selengkapnya
Yuk Hindari, Lima Faktor Bikin Mobil Anda Jadi Boros Bahan Bakar
Yuk Hindari, Lima Faktor Bikin Mobil Anda Jadi Boros Bahan Bakar

Teknologi mobil saat ini sudah semakin canggih, apalagi sekarang sistem pembakarannya sudah menggunakan injeksi yang dikendalikan komputer.

Baca Selengkapnya
Hyundai Tarik 500 Ribu Mobil Listriknya di Korsel dan Eropa, Bagaimana di Indonesia?
Hyundai Tarik 500 Ribu Mobil Listriknya di Korsel dan Eropa, Bagaimana di Indonesia?

Sebab, ditemukan masalah sistem baterai, model terpengaruh menggunakan platform e-GMP

Baca Selengkapnya
Dewa 19 dan Kahitna Meriahkan IIMS 2024, Pesertanya Lebih 23 Merek Otomotif
Dewa 19 dan Kahitna Meriahkan IIMS 2024, Pesertanya Lebih 23 Merek Otomotif

Dyandra Promosindo umumkan deretan program pendukung di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 15 - 25 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran.

Baca Selengkapnya
Kejutan Hyundai Bawa IONIQ 5 Edisi Terbatas Bareng 3 Model Terbaru di IIMS 2024
Kejutan Hyundai Bawa IONIQ 5 Edisi Terbatas Bareng 3 Model Terbaru di IIMS 2024

Pola Batik Kawung ini mencerminkan persatuan dan harmoni sejalan dengan visi global Hyundai.

Baca Selengkapnya