Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bocoran IIMS Hybrid 2022: Dari Model Baru hingga Promo Diskon Besar

Bocoran IIMS Hybrid 2022: Dari Model Baru hingga Promo Diskon Besar Pekan pertama kegiatan Road to IIMS Hybrid 2022. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Pekan pertama Road to IIMS Hybrid 2022 telah berlangsung bersama sejumlah exhibitor yang meramaikan sesi brand review, yakni DFSK, Wuling, Hyundai, Prestige, dan Royal Enfield.

Program Road to IIMS Hybrid 2022 ini tayang pada setiap akhir pekan hingga Maret tahun ini dan dapat ditonton di laman resmi IIMS: indonesianmotorshow.com.

Merek motor bergaya klasik, Royal Enfield, meluncurkan seri terbaru guna memperingati hari jadi ke-120, yaitu Royal Enfield All-New Classic 350.

Sepeda motor ini mengusung mesin silinder tunggal 349 cc berpendingin udara. Berkat mesin tersebut, All-new Classic 350 menghadirkan tingkat kenyamanan, kehalusan, dan penyempurnaan baru dalam pengalaman berkendara.

Royal Enfield All-New Classic 350 tersedia dalam empat varian dan sembilan kombinasi warna. Semua varian dilengkapi dengan dual channel ABS dan dual disc brake. Para penggemar Royal Enfield dapat melakukan test ride, melakukan kustomisasi All New Classic 350 mereka melalui Aplikasi Royal Enfield, di situs royalenfield.com atau di Royal Enfield Store terdekat.

Sementara DFSK Indonesia menyuguhkan program unggulan pada kuartal I. Promo yang disajikannya, setiap pembelian unit DFSK akan mendapat dua jenis air purifier, yakni model portable untuk di mobil dan satu lagi untuk di rumah. DFSK juga menawarkan program test drive di rumah calon konsumen. Pada perhelatan IIMS Hybrid 2022 nanti, DFSK akan memamerkan semua kendaraan dengan rentang harga variatif mulai 100 jutaan.

Program Wuling, Hyundai, dan Prestige

new wuling almaz rs

©2021 Merdeka.com

Wuling Motors Indonesia juga akan menampilkan semua line-up mobil pada IIMS Hybrid 2022 dan mengenalkan mobil listrik mereka. Selama IIMS Hybrid 2022, Wuling akan memberikan berbagai program menarik, salah satunya subsidi PPnBM berlaku untuk semua varian dan undian berhadiah.

Untuk subsidi PPnBM ada 2 kategori, yakni untuk FIN 2021 PPnBM sebesar 100 persen dan untuk FIN 2022 PPnBM sebesar 50 persen, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Untuk pembelian Wuling di IIMS Hybrid 2022, berhak mendapat undian berhadiah dan diskon hingga Rp 25 juta yang dilakukan secara random atau pengundian.

Sementara Hyundai Motors Indonesia (HMID) menawarkan program untuk model Hyundai Creta. Pada program Hyundai Replacement Guarantee, HMID memberikan jaminan penggantian mobil baru dengan spesifikasi sama, terhitung dalam kurun setahun sejak tanggal serah terima kendaraan dengan syarat kerusakan minimal 75 persen.

Sedangkan program Resale Value Guarantee memberikan jaminan nilai harga jual kembali Hyundai Creta dengan nilai jual 70 persen dari harga beli, bila pemilik hendak melakukan trade-in yang berlaku untuk seluruh produk Hyundai pada tiga tahun kepemilikan Hyundai Creta.

Selain itu, HMID menyediakan program Hyundai Creta Home Test-Drive. Pada perhelatan IIMS Hybrid 2022, Hyundai akan hadir dengan booth yang besar di Hall A JIExpo Kemayoran dan akan menampilkan Hyundai Creta, Palisade, Staria, Santa Fe, lini produk listrik dan tentunya Hyundai juga akan menyematkan Produk baru yang wajib ditunggu Sobat IIMS.

Dalam program Road to IIMS Hybrid 2022, Prestige memamerkan taxi terbang EHang 216 dan Tesla Model 3. Pada IIMS Hybrid 2022, Prestige akan menampilkan Cyber Truck hingga line-up Tesla dari seri S, X, dan Y. Prestige juga akan meluncurkan Tesla model terbaru secara ekslusif, hanya di IIMS Hybrid 2022. Menariknya, Prestige akan memberikan program khusus kepada para pengunjung, yang mana setiap pembelian Tesla Model 3 akan mendapat diskon Rp 75 juta.

Jangan lewatkan minggu kedua Road to IIMS Hybrid 2022 karena terdapat banyak program menarik dan kejutan lainnya. 

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024

Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024

IIMS 2024 siap digelar dan menandai kemajuan yang signifikan dalam pertumbuhan positif industri otomotif di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Dewa 19 dan Kahitna Meriahkan IIMS 2024, Pesertanya Lebih 23 Merek Otomotif

Dewa 19 dan Kahitna Meriahkan IIMS 2024, Pesertanya Lebih 23 Merek Otomotif

Dyandra Promosindo umumkan deretan program pendukung di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 15 - 25 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran.

Baca Selengkapnya
10 Mobil Hybrid Paling Laris 2023, Irit Bensinnya Bikin Takjub

10 Mobil Hybrid Paling Laris 2023, Irit Bensinnya Bikin Takjub

Mobil hybrid makin populer di Indonesia sejak era elektrifikasi. Volume penjualannya tumbuh hingga mencapai hampir 70 ribu unit di tahun ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Say No to Ordinary, CRETA Alpha Dikenalkan Hyundai Motors Indonesia di IIMS 2024

Say No to Ordinary, CRETA Alpha Dikenalkan Hyundai Motors Indonesia di IIMS 2024

HMID kenalkan CRETA Alpha, kendaraan dengan segudang fitur canggih dan performa tinggi.

Baca Selengkapnya
Berikut Harga Mobil Wuling Almaz RS Pro Hybrid, Lengkap dengan Spesifikasinya

Berikut Harga Mobil Wuling Almaz RS Pro Hybrid, Lengkap dengan Spesifikasinya

Harga dan spesifikasi mobil Wuling Almaz RS Hybrid. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) merilispara pemenang setiap kategori Forwot Cars dan Motorcycle of the Year 2023, kemarin.

Baca Selengkapnya
Tes Konsumsi BBM Innova Zenix Hybrid: 4 Hari Keliling Bali Tanpa Isi Bensin

Tes Konsumsi BBM Innova Zenix Hybrid: 4 Hari Keliling Bali Tanpa Isi Bensin

Konsumsi BBM Innova Zenix Hybrid super irit dibanding mobil di kelasnya

Baca Selengkapnya
Tanpa Rangka e-SAF, AHM Luncurkan Skuter Honda Giorno Plus Besok?

Tanpa Rangka e-SAF, AHM Luncurkan Skuter Honda Giorno Plus Besok?

Di pengujung tahun ini, PT Astra Honda Motor (AHM) dikabarkan meluncurkan produkterbarunya besok, Kamis (21/12). Patut diduga motor baru itu Honda Giorno+.

Baca Selengkapnya
Lima Mobil Termahal di IIMS 2024, Lengkap dengan Foto dan Spesifikasinya

Lima Mobil Termahal di IIMS 2024, Lengkap dengan Foto dan Spesifikasinya

BMW masih memimpin daftar mobil termahal dalam ajang pameran otomotif IIMS 2024.

Baca Selengkapnya