Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

All New Toyota Raize Bawa TSS, Ini Fitur-fitur Keamanan Cerdas nan Kerennya!

All New Toyota Raize Bawa TSS, Ini Fitur-fitur Keamanan Cerdas nan Kerennya! All New Toyota Raize. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - All New Toyota Raize baru saja meluncur di Indonesia, kemarin (1/5). Compact SUV berkapasitas 5-penumpang ini membawa nuansa sporty kuat dan fitur-fitur keamanan aktif nan cerdas di segmennya.

Sebagai produk kolaborasi, Raize memiliki saudara kembar, yakni Daihatsu Rocky.

Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), menjelaskan Indonesia adalah negara pertama di luar Jepang yang memasarkan Toyota Raize. Berbeda dengan pasar Jepang yang hanya memasarkan varian mesin 1.0 Turbo, Raize di Indonesia dipasarkan dengan dua varian mesin, yakni 1.0L Turbo dan 1.2L.

"Sebagai Compact SUV, Toyota Raize mengincar pasar anak muda sehingga konsep produknya dihadirkan secara dinamis dan stylish," ujar Anton dalam jumpa pers daring, Jumat (30/4).

Nah, berikut ini fitur-fitur yang ada di All New Toyota Raize versi Indonesia:

1. Fitur Keselamatan Aktif

Ini yang menjadi daya tarik Raize. Selain memiliki 6 airbags, Toyota Raize juga dilengkapi fitur Pedal Misoperation Control dan Toyota Safety Sense (TSS) plus BSM RCTA. Seluruh fitur keselamatan ini hanya terdapat pada varian 1.0 Turbo GR Sport CVT TSS.

Fitur TSS merupakan fitur keamanan khas Toyota yang biasanya disematkan di model premium, tapi kini hadir di compact SUV seharga Rp 200 jutaan.

Varian Raize 1.0 Turbo GR Sport CVT TSS dibanderol Rp 283,8 juta, tapi karena dapat diskon pajak 100 persen harganya menjadi Rp 263,7 juta.

Menariknya, seluruh tipe Toyota Raize dilengkapi fitur keamanan: sistem pengereman Antilock Braking System (ABS), Vehicle Stability Control (VSC), Hill Start Assist (HSA), Seatbelt Warning, Rear Parking Sensor, Rear Parking Camera, dan alarm + Immobilizer.

2. Lampu

Mobil 5-seaters ini memiliki illuminating headlamp, daytime running light (DRL), dan sequential Turn Lamp. Semuanya menggunakan LED.

3. Meter cluster

Kabinnya dilengkapi fitur dengan teknologi terdepan seperti MID dengan lebar diagonal 7 inci TFT dengan display interaktif dan memiliki 4 mode tampilan, yaitu Advanced, Exciting, Simple, dan Analog.

Selain itu, terdapat Steering Switch, Interior Illumination, dan Interactive headunit 9 inchi dengan floating design yang terkoneksi dengan smart device T-Link dan mempunyai fitur Personal Reminder, seperti pengingat aturan pelat nomor ganjil-genap dengan memasukkan data mobil ke dalam sistem.

(mdk/sya)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal All-New Yaris Cross, Hybrid EV Pertama di Segmen Medium SUV untuk Para Jiwa Muda yang Suka Tantangan

Mengenal All-New Yaris Cross, Hybrid EV Pertama di Segmen Medium SUV untuk Para Jiwa Muda yang Suka Tantangan

All-New Yaris Cross membawa konsep ‘Solid & Dynamic’, dengan tampilan outstanding berkarakter khas SUV Toyota modern.

Baca Selengkapnya
Jadi Pilihan Tepat untuk Perjalanan Mudik, Ini Ragam Keunggulan Toyota All-New Yaris Cross Hybrid EV yang Wajib Diketahui

Jadi Pilihan Tepat untuk Perjalanan Mudik, Ini Ragam Keunggulan Toyota All-New Yaris Cross Hybrid EV yang Wajib Diketahui

Dengan mengusung tema Urban SUV Meets Adventure, All-New Yaris Cross Hybrid EV jadi jawaban tepat bagi kamu yang ingin bermobilitas dengan nyaman.

Baca Selengkapnya
Berikut Harga Mobil Toyota All New Avanza Maret 2024

Berikut Harga Mobil Toyota All New Avanza Maret 2024

Lengkap harga dan spesifikasi mobil Toyota All New Avanza Maret 2024. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Top 3 Mobil Hybrid Toyota Paling Laris Tahun Ini

Top 3 Mobil Hybrid Toyota Paling Laris Tahun Ini

Total penjualan mobil hybrid Toyota mencapai 33.603 unit per November, meraih pangsa pasar 54,3 persen di pasar otomotif Indonesia.

Baca Selengkapnya
Berkonsep ‘Exciting City Car’, Generasi Terbaru dari All-New Agya Hadir Sebagai Solusi di 2 Segmen Berbeda

Berkonsep ‘Exciting City Car’, Generasi Terbaru dari All-New Agya Hadir Sebagai Solusi di 2 Segmen Berbeda

Toyota memperkenalkan dua model mobil terbarunya, yaitu Agya dan Agya GR Sport.

Baca Selengkapnya
Sakit Hati, Wanita Bermobil Tikam Pemilik Butik di Tangerang

Sakit Hati, Wanita Bermobil Tikam Pemilik Butik di Tangerang

Atas perbuatan tersebut, ND disangkakan pasal pembunuhan sesuai pasal 338 KUHPidana dengan ancaman penjara maksimal 15 tahun.

Baca Selengkapnya
New Wuling Almaz RS Pro Hybrid: SUV Hybrid Terjangkau dengan Tiga Mode Hybrid Unggulan

New Wuling Almaz RS Pro Hybrid: SUV Hybrid Terjangkau dengan Tiga Mode Hybrid Unggulan

New Wuling Almaz RS Hybrid adalah SUV hybrid paling terjangkau di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Makin Nyaman, Ini Fasilitas Lengkap KA Bromo Anggrek New Generation Relasi Gambir-Pasar Turi

Makin Nyaman, Ini Fasilitas Lengkap KA Bromo Anggrek New Generation Relasi Gambir-Pasar Turi

Kereta generasi baru ini memiliki segala fasilitas yang telah ditingkatkan demi kenyamanan penumpang selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya
Daftar Harga Mobil Nissan GT-R Terbaru, Sportcar Idaman dengan Tenaga Buas

Daftar Harga Mobil Nissan GT-R Terbaru, Sportcar Idaman dengan Tenaga Buas

GT-R merupakan salah satu mobil andalan dari Nissan yang telah diproduksi sejak lama. Gen terbarunya diperkenalkan pada tahun 2023 di acara Tokyo Auto Salon.

Baca Selengkapnya