Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Adira Insurance Ajak Fintech Modal Rakyat Pasarkan Produk Asuransi Kendaraan Bermotor

Adira Insurance Ajak Fintech Modal Rakyat Pasarkan Produk Asuransi Kendaraan Bermotor Adira Insurance. ©asuransiadira.com

Merdeka.com - PT Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance) bermitra dengan fintech Modal Rakyat, platform peer to peer lending digital, untuk memasarkan produk perlindungan kendaraan bermotor.

Auralusia Rimadiana, Chief Agency Officer Adira Insurance, menjelaskan masyarakat saat ini semakin memahami besarnya biaya kerugian yang harus ditanggung pemilik kendaraan bermotor, jika terjadi risiko pada kendaraannya akibat kecelakaan, pencurian, bencana alam, dan faktor risiko lainnya.

"Oleh karena itu, kebutuhan terhadap perlindungan kendaraan bermotor juga semakin meningkat. Selain itu, konsumen saat ini juga menuntut perusahaan asuransi memberikan kemudahan untuk memilih dan membeli produk-produk asuransi yang dibutuhkan melalui platform digital,” kata Auralusia dalam rilisnya, Kamis (9/7).

Christian Hanggra, CTO Modal Rakyat, menambahkan platform digital Modal Rakyat menawarkan proses pengajuan yang mudah dan tidak rumit. Kami menargetkan lebih dari 55.000 pendana di Modal Rakyat dapat merasakan manfaat perlindungan asuransi bagi kendaraan pribadi mereka melalui fitur asuransi ini.

"Strategi kami untuk mencapai target tersebut adalah bekerja sama dengan beragam penyedia layanan keuangan yang mumpuni dan terpercaya seperti Adira Insurance,” ucapnya.

Modal Rakyat Salurkan Dana Rp 370 Miliar

Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak Juni 2018, Modal Rakyat telah menyalurkan pendanaan lebih dari Rp 370 miliar ke UMKM yang tersebar di 34 provinsi Indonesia. Kerja sama dengan Adira Insurance menjadi terobosan baru bagi Modal Rakyat untuk bisa memberikan manfaat lebih bagi para pengguna, khususnya asuransi kendaraan.

“Kemitraan kami dengan Modal Rakyat merupakan bagian dari komitmen Adira Insurance untuk terus mengembangkan solusi inovatif bagi pelanggan kami agar dapat mengakses produk-produk perlindungan dengan mudah kapan saja dan dimana saja melalui platform digital,” pungkas Auralusia.

(mdk/sya)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Resmi Kolaborasi, J Trust Bank Kini Bisa Salurkan Pinjaman ke UMKM Lewat FIntech Dana.id
Resmi Kolaborasi, J Trust Bank Kini Bisa Salurkan Pinjaman ke UMKM Lewat FIntech Dana.id

Dengan kerja sama ini, mitra UMKM bisa memanfaatkan platform P2P lending Danai.id yang dikelola oleh PT Adiwisista Finansial Teknologi.

Baca Selengkapnya
AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Perlindungan Amanah Syariah, Ini Sederet Manfaatnya
AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Perlindungan Amanah Syariah, Ini Sederet Manfaatnya

Keunggulan lain dari yakni fitur badal haji dan wakaf. Wakaf yang bisa disalurkan bernilai hingga 45 persen dari nilai santunan asuransi.

Baca Selengkapnya
Masa Depan Tak Ada yang Tahu, Sudahkah Menyiapkan Perlindungan Finansial yang Tepat Buat Diri Sendiri dan Keluarga?
Masa Depan Tak Ada yang Tahu, Sudahkah Menyiapkan Perlindungan Finansial yang Tepat Buat Diri Sendiri dan Keluarga?

Penting bagi setiap individu dan keluarga untuk memastikan mereka dilindungi secara memadai dengan asuransi jiwa seumur hidup.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Begini Inovasi Dilakukan Bank DKI Guna Kembangkan Produk dan Layanan Berbasis Digital
Begini Inovasi Dilakukan Bank DKI Guna Kembangkan Produk dan Layanan Berbasis Digital

Dibuktikan dengan Unit Usaha Syariah Bank DKI yang telah menerapkan Dual Banking Leverage Model (DBLM).

Baca Selengkapnya
Curhat Perajin Ukiran Jepara ke Ganjar Agar Dapat Kemudahan Modal Usaha
Curhat Perajin Ukiran Jepara ke Ganjar Agar Dapat Kemudahan Modal Usaha

Ada banyak hal dinilai para perajin perlu mendapat perhatian, di antaranya akses permodalan karena selama ini perajin hanya mengandalkan bantuan modal.

Baca Selengkapnya
Praktis! Asuransi Lentera Cocok untuk Milenial
Praktis! Asuransi Lentera Cocok untuk Milenial

Asuransi LENTERA dengan cara melindungi finansial dan menjamin pengembalian premi.

Baca Selengkapnya
Istri Nekat Bikin Usaha saat Suami di-PHK, Modal Rp50.000 dan Kini Punya 14 Karyawan dengan Omzet Rp150 Juta
Istri Nekat Bikin Usaha saat Suami di-PHK, Modal Rp50.000 dan Kini Punya 14 Karyawan dengan Omzet Rp150 Juta

Setelah di-PHK, suaminya mulai mencari peluang lain dengan bekerja di proyek. Namun sayangnya dia malah ditipu hingga harus mengorbankan motornya.

Baca Selengkapnya
Tambah Lagi Perusahaan Melantai di Bursa Saham, FOLK Raup Dana Segar Rp57 Miliar dari IPO
Tambah Lagi Perusahaan Melantai di Bursa Saham, FOLK Raup Dana Segar Rp57 Miliar dari IPO

Dalam IPO, perseroan menawarkan sebanyak 570 juta saham biasa atau setara 14,44 persen.

Baca Selengkapnya
Data Terbaru: 7 Perusahaan Asuransi Masuk Pengawasan Khusus OJK
Data Terbaru: 7 Perusahaan Asuransi Masuk Pengawasan Khusus OJK

Ogi menuturkan, pengawasan khusus dilakukan dengan tujuan agar perusahaan dapat memperbaiki kondisi keuangannya untuk kepentingan pemegang polis.

Baca Selengkapnya