Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Monica Seles

Profil Monica Seles | Merdeka.com

   
Monica Seles merupakan mantan petenis wanita terbaik dunia. Ia merupakan anggota International Tennis Hall Of Fame dan telah memenangi Sembilan gelar Grand Slam Tunggal sepanjang karirnya.
Monica Seles lahir pada tanggal 2 Desember 1973 di Novi Sad, Yugoslavia.  Ia merupakan anak dari Pasangan Eszter dan Karoly, ia juga mempunyai seorang kakak bernama Zoltan.
Pada masa kecilnya, bakat Seles dalam olahraga tenis memang sudah terlihat. Ia sudah bermain tenis sejak umur lima tahun dimana ia dilatih oleh ayahnya sendiri. Pada waktu itu ayah Seles mengajarkannya beberapa teknik memukul bola seperti bagaiman cara melakukan forehand dan backhand.

Pada saat Seles berumur 11 tahun tepatnya pada tahun 1985, Seles mengikuti kejuaraan tenis pertamanya yaitu Orange Bowl Tournament yang diselenggarakan di Miami, Florida, Setahun setelah itu, ia bersama kelurganya memutuskan untuk pindah menuju Amerika Serikat. Di negara inilah ia bergabung dengan Nick Bollettieri Tennis Academy selama dua tahun.  
   
Karir profesionalnya sebagai petenis dimulai ketika ia mengikuti ajang kejuaraan tenis Perancis Terbuka pada tahun 1990 pada saat ia berumur 16 tahun. Ia langsung menang dalam ajang tersebut dan menjadi  pemenang termuda selama digelarnya ajang ini. Pada tahun 1992 sampai 1993 ia sukses menjadi pemain tenis wanita terbaik dunia. Tetapi setahun kemudian, di tahun 1993, Seles dipaksa keluar dari ajang kejuaraan tenis dunia setelah ia ditusuk oleh seseorang yang tidak dikenal dan menyebabkannya harus beristirahat selama dua tahun.
   
Pada tahun 1995, Seles kembali dalam ajang kejuaraan tenis dunia dan berhasil memenangi beberapa gelar seperti Gelar Grand Slam Individu pada Australia Open 1996 dan gelar lainnya. Tetapi selama masa comeback nya hingga tahun 2003 ia tidak berhasil menjaga bentuk permainan terbaiknya. Sehingga pada tahun 2008 Seles mengumumkan secara resmi bahwa ia pensiun dari dunia tenis. Pada tahun 2011, Seles masuk dalam daftar 30 Legends of Women’s Tennis oleh majalah Time.
   
Kegiatan Seles saat ini adalah menjadi Duta dari IIMSAM, lembaga antar pemerintah yang bergerak dalam bidang kesehatan. Ia bersama tokoh terkenal lainnya seperti Diego Maradona, Tushar Gandhi, dan lain-lain membantu lembaga ini untuk mengatasi masalah kekurangan gizi dan ketahanan pangan di negara berkembang.

Riset Dan Analisa Oleh Dwi Zain

Profil

  • Nama Lengkap

    Monica Seles

  • Alias

    Seles

  • Agama

  • Tempat Lahir

    Novi Sad, Yugoslavia

  • Tanggal Lahir

    0000-00-00

  • Zodiak

    -

  • Warga Negara

    Amerika Serikat dan Hungaria

  • Biografi

       
    Monica Seles merupakan mantan petenis wanita terbaik dunia. Ia merupakan anggota International Tennis Hall Of Fame dan telah memenangi Sembilan gelar Grand Slam Tunggal sepanjang karirnya.
    Monica Seles lahir pada tanggal 2 Desember 1973 di Novi Sad, Yugoslavia.  Ia merupakan anak dari Pasangan Eszter dan Karoly, ia juga mempunyai seorang kakak bernama Zoltan.
    Pada masa kecilnya, bakat Seles dalam olahraga tenis memang sudah terlihat. Ia sudah bermain tenis sejak umur lima tahun dimana ia dilatih oleh ayahnya sendiri. Pada waktu itu ayah Seles mengajarkannya beberapa teknik memukul bola seperti bagaiman cara melakukan forehand dan backhand.

    Pada saat Seles berumur 11 tahun tepatnya pada tahun 1985, Seles mengikuti kejuaraan tenis pertamanya yaitu Orange Bowl Tournament yang diselenggarakan di Miami, Florida, Setahun setelah itu, ia bersama kelurganya memutuskan untuk pindah menuju Amerika Serikat. Di negara inilah ia bergabung dengan Nick Bollettieri Tennis Academy selama dua tahun.  
       
    Karir profesionalnya sebagai petenis dimulai ketika ia mengikuti ajang kejuaraan tenis Perancis Terbuka pada tahun 1990 pada saat ia berumur 16 tahun. Ia langsung menang dalam ajang tersebut dan menjadi  pemenang termuda selama digelarnya ajang ini. Pada tahun 1992 sampai 1993 ia sukses menjadi pemain tenis wanita terbaik dunia. Tetapi setahun kemudian, di tahun 1993, Seles dipaksa keluar dari ajang kejuaraan tenis dunia setelah ia ditusuk oleh seseorang yang tidak dikenal dan menyebabkannya harus beristirahat selama dua tahun.
       
    Pada tahun 1995, Seles kembali dalam ajang kejuaraan tenis dunia dan berhasil memenangi beberapa gelar seperti Gelar Grand Slam Individu pada Australia Open 1996 dan gelar lainnya. Tetapi selama masa comeback nya hingga tahun 2003 ia tidak berhasil menjaga bentuk permainan terbaiknya. Sehingga pada tahun 2008 Seles mengumumkan secara resmi bahwa ia pensiun dari dunia tenis. Pada tahun 2011, Seles masuk dalam daftar 30 Legends of Women’s Tennis oleh majalah Time.
       
    Kegiatan Seles saat ini adalah menjadi Duta dari IIMSAM, lembaga antar pemerintah yang bergerak dalam bidang kesehatan. Ia bersama tokoh terkenal lainnya seperti Diego Maradona, Tushar Gandhi, dan lain-lain membantu lembaga ini untuk mengatasi masalah kekurangan gizi dan ketahanan pangan di negara berkembang.

    Riset Dan Analisa Oleh Dwi Zain

  • Pendidikan

  • Karir

    • Petenis

  • Penghargaan

    • "30 Legends of Women's Tennis: Past, Present and Future" oleh majalah Time
    • Anggota dari International Tennis Hall of Fame
    • Memenangi 9 gelar Grand Slam

Geser ke atas Berita Selanjutnya