Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Lawrence Ferlinghetti

Profil Lawrence Ferlinghetti | Merdeka.com

Lawrence Ferlinghetti adalah seorang penyair asal Amerika yang juga dikenal sebagai seorang pelukis, aktivis dan salah satu pendiri penerbit buku City Lights. Dia terkenal dengan karyanya A Coney Island of the Mind pada tahun 1958. Karya ini sendiri merupakan sebuah buku yang berisikan kumpulan puisi dan telah diterjemahkan ke dalam sembilan bahasa, dengan penjualan lebih dari satu juta eksemplar.

Lawrence Ferlinghetti lahir pada tanggal 24 Maret 1919 di Yonkers, New York. Ibunya bernama née Lyons Albertine Mendes-Monsanto berasal Perancis sedangkan ayahnya bernama Carlo Ferlinghetti berasal dari Brescia, Italia. Ayah Ferlinghetti meninggal enam bulan sebelum dia lahir dan tak lama kemudian ibunya juga menyusul ayahnya meninggal dunia tak lama setelah kelahirannya. Ferlinghetti yang yatim piatu akhirnya tinggal bersama bibinya selama lima tahun di Strasbourg, Prancis.

Setelah mereka kembali ke AS, Ferlinghetti ditempatkan di panti asuhan Chappaqua, New York sementara Emily mencari pekerjaan. Walaupun tinggal di panti asuhan, Ferlinghetti tetap menyelesaikan studinya dengan baik. Ferlinghetti yang berkeinginan menjadi seorang jurnalis akhirnya memutuskan untuk masuk di University of North Carolina, Chapel Hill setamat SMA. Dari universitas ini, pada tahun 1941 Ferlinghetti memperoleh gelar BA dalam jurnalisme. Ferlinghetti kemudian diterima bekerja sebagai kontributor artikel olahraga untuk majalah The Heel Tar. Saat itu, Ferlinghetti juga sudah mulai menulis cerita pendek yang untuk pertama kalinya diterbitkan dalam majalah Carolina.

Ferlinghetti terus saja membuat dan mempublikasikan karyanya baik berupa kumpulan puisi maupun cerita. Dari semua karyanya, puisilah yang menjadi identitasnya hingga kini. Puisi karya Ferlinghetti ketika dibaca sekilas nampak biasa saja,namun ketika mencoba membaca dan menjiwainya maka akan didapatkan suatu makna tersirat yang luar biasa. Berkat karya-karyanya inilah, Ferlinghetti memperoleh banyak penghargaan dalam jurnalistik.

Riset dan Analisa: Fathimatuz Zahroh

Profil

  • Nama Lengkap

    Lawrence Ferlinghetti

  • Alias

    No Alias

  • Agama

  • Tempat Lahir

    Yonkers, New York, Amerika

  • Tanggal Lahir

    0000-00-00

  • Zodiak

    -

  • Warga Negara

    Amerika

  • Ayah

    Née Lyons Albertine Mendes-Monsanto

  • Ibu

    Carlo Ferlinghetti

  • Biografi

    Lawrence Ferlinghetti adalah seorang penyair asal Amerika yang juga dikenal sebagai seorang pelukis, aktivis dan salah satu pendiri penerbit buku City Lights. Dia terkenal dengan karyanya A Coney Island of the Mind pada tahun 1958. Karya ini sendiri merupakan sebuah buku yang berisikan kumpulan puisi dan telah diterjemahkan ke dalam sembilan bahasa, dengan penjualan lebih dari satu juta eksemplar.

    Lawrence Ferlinghetti lahir pada tanggal 24 Maret 1919 di Yonkers, New York. Ibunya bernama née Lyons Albertine Mendes-Monsanto berasal Perancis sedangkan ayahnya bernama Carlo Ferlinghetti berasal dari Brescia, Italia. Ayah Ferlinghetti meninggal enam bulan sebelum dia lahir dan tak lama kemudian ibunya juga menyusul ayahnya meninggal dunia tak lama setelah kelahirannya. Ferlinghetti yang yatim piatu akhirnya tinggal bersama bibinya selama lima tahun di Strasbourg, Prancis.

    Setelah mereka kembali ke AS, Ferlinghetti ditempatkan di panti asuhan Chappaqua, New York sementara Emily mencari pekerjaan. Walaupun tinggal di panti asuhan, Ferlinghetti tetap menyelesaikan studinya dengan baik. Ferlinghetti yang berkeinginan menjadi seorang jurnalis akhirnya memutuskan untuk masuk di University of North Carolina, Chapel Hill setamat SMA. Dari universitas ini, pada tahun 1941 Ferlinghetti memperoleh gelar BA dalam jurnalisme. Ferlinghetti kemudian diterima bekerja sebagai kontributor artikel olahraga untuk majalah The Heel Tar. Saat itu, Ferlinghetti juga sudah mulai menulis cerita pendek yang untuk pertama kalinya diterbitkan dalam majalah Carolina.

    Ferlinghetti terus saja membuat dan mempublikasikan karyanya baik berupa kumpulan puisi maupun cerita. Dari semua karyanya, puisilah yang menjadi identitasnya hingga kini. Puisi karya Ferlinghetti ketika dibaca sekilas nampak biasa saja,namun ketika mencoba membaca dan menjiwainya maka akan didapatkan suatu makna tersirat yang luar biasa. Berkat karya-karyanya inilah, Ferlinghetti memperoleh banyak penghargaan dalam jurnalistik.

    Riset dan Analisa: Fathimatuz Zahroh

  • Pendidikan

    • Riverdale Country School
    • Bronxville Public School
    • Mount Hermon School (sekarang Northfield Mount Hermon School)
    • University of North Carolina, Chapel Hill

  • Karir

  • Penghargaan

    • Los Angeles Times’ Robert Kirsch Award
    • the BABRA Award for Lifetime Achievement
    • the National Book Critics Circle Ivan Sandrof Award for Contribution to American Arts and Letters
    • the ACLU’s Earl Warren Civil Liberties Award
    • the Premio
    • the Robert Frost Memorial Medal
    • the Author’s Guild Lifetime Achievement Award
    • Literarian Award (2005),
    • Douglas MacAgy Distinguished Achievement Award from the San Francisco Art Institute.

Geser ke atas Berita Selanjutnya