Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hikayat tempe di Warung Tegal

Hikayat tempe di Warung Tegal warteg warmo. ©blogspot.com

Merdeka.com - "Kalau ciri-ciri warteg asli Tegal itu ada gorengan tempenya," ujar Dastoro pedagang warung Tegal asli Desa Sidakaton, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, saat berbincang dengan merdeka.com Minggu dua pekan lalu. "Kemudian ada gorengan udang. Kalau dulu pasti ada teh pocinya," katanya menjelaskan.

Beda memang Warung Tegal asli Desa Sidakaton dengan kebanyakan warteg menyebar di beberapa daerah dan kota-kota besar di Indonesia. Menurut Dastoro, hal paling mencolok ialah ciri-cirinya berupa gorengan tempe. Gorengan dari kacang kedelai itu diiris tipis-tipis. "Itu yang paling membedakan," ujar Dastoro.

Sejak suksesnya orang-orang asli Kampung Warteg Sidakaton di perantauan sebagai pedagang warteg, banyak juga daerah lain ikut menekuni bisnis warung makanan ini. Menurut Dastoro, beberapa daerah beda kabupaten dengan Tegal misalnya, ikut juga mengambil peluang ini sebagai usaha di perantauan. Karena warteg sudah menjadi ciri makanan murah meriah untuk kalangan kelas bawah.

"Karena dari awal memang dikenal makanan kelas bawah," ujar Dastoro.

Dastoro pun membuka dibalik dapur para pedagang warteg sukses di perantauan. Menurut dia, kunci kesuksesan pedagang warteg ialah cara mengolah bahan makanan menjadi lebih banyak. Misal, untuk potongan tempe goreng dibuat tipis-tipis. Menurut dia, hal itu dilakukan agar harga jualnya pun terjangkau bagi pembeli. Selain itu juga, untuk memberikan rasa enak, para pedagang warteg ini juga memberikan beras kualitas nomor wahid.

Tujuannya tak lain adalah memanjakan lidah pembeli. Menurut Dastoro, jika berasnya enak, di makan dengan lauk apa pun akan enak juga dimakan. Meski tak semua warteg menggunakan beras kualitas bagus, namun bagi Dastoro hal itu tidak bisa dilakukan di tempat usahanya membuka warteg. "Kuncinya juga ada di beras. Kita kasih beras yang paling enak," tutur Dastoro.

Hal senada juga dikatakan Haji Untung, pedagang warteg yang kini menjadi Kepala Desa Sidakaton ini juga mengatakan hal sama. Menurut dia, ciri khasnya warteg asli Tegal ialah gorengan tempe tipis, peyek udang dan teh poci. Dia memastikan, jika tidak ada salah satu tiga jenis menu itu adalah bukan warteg asli. Sebab menurut dia saat ini, banyak juga bukan orang asli Tegal menggunakan nama sama dengan menyematkan nama 'Warteg' di warungnya.

"Saya pernah makan di warteg, ternyata dia bukan orang Tegal. Ketika saya ngobrol pakai bahas Tegal, dia enggak ngerti," ujar Haji Untung.

Memang nama warung Tegal membawa berkah tersendiri bagi siapa saja menyematkannya kata itu di tembok tempat usahanya. Namun dibalik kesuksesan nama warteg dan para pedagangnya di Desa Sidakaton, tak lepas dari usaha keras mereka mencoba bertahan dan mencari peruntungan di perantauan. Apalagi nama warteg identik dengan kalangan kelas bawah. Namun kini nama warteg juga dicintai oleh kalangan menengah atas.

"Citra warteg kini sudah bergeser dan model warteg pun kini makin bersaing dalam penyajian," tutur Haji Untung.

(mdk/arb)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Resep Telur Dadar Khas Warteg, Bisa Lebar dan Gurih

Resep Telur Dadar Khas Warteg, Bisa Lebar dan Gurih

Kini, Anda memiliki kesempatan untuk menyiapkan sendiri telur dadar gaya warteg yang tebal dan gurih di rumah. Berikut panduannya.

Baca Selengkapnya
Tragis! 2 Balita di Simalungun Tewas Terbakar di Rumahnya, saat Orang Tua Pergi ke Warung

Tragis! 2 Balita di Simalungun Tewas Terbakar di Rumahnya, saat Orang Tua Pergi ke Warung

Ketika kebakaran kedua balita malang tersebut sedang tertidur dengan kondisi rumah dikunci dari luar

Baca Selengkapnya
Cara Buat Tempe Goreng yang Garing dan Kriuk, Bumbu Meresap Sempurna

Cara Buat Tempe Goreng yang Garing dan Kriuk, Bumbu Meresap Sempurna

Dengan cara ini, menggoreng tempe yang garing dan kriuk jadi sangat mudah dengan bumbu meresap sempurna. Begini caranya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tanpa Bahan Tambahan, Ini Cara Agar Tempe Tahan Lama Tidak Mudah Busuk

Tanpa Bahan Tambahan, Ini Cara Agar Tempe Tahan Lama Tidak Mudah Busuk

Dengan cara ini, tempe dapat tetap segar selama satu minggu tanpa perlu tambahan bahan apapun. Berikut adalah prosedurnya.

Baca Selengkapnya
Pulang Santap Sahur di Warung, Seorang Warga Dibacok Geng Motor di Garut

Pulang Santap Sahur di Warung, Seorang Warga Dibacok Geng Motor di Garut

Setelah selesai, sekitar pukul 04.00 korban berencana kembali ke tempatnya bekerja.

Baca Selengkapnya
Kenali 5 Jenis Olahan Tempe Sehat Tanpa Tepung, dari Tempe Orek Hingga Tempe Kering Teri

Kenali 5 Jenis Olahan Tempe Sehat Tanpa Tepung, dari Tempe Orek Hingga Tempe Kering Teri

Tempe termasuk salah satu sumber protein nabati yang sering menjadi pilihan dalam menu makan sehari-hari orang Indonesia.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Tempe yang Mudah dan Sederhana, Bisa Dibuat Sendiri di Rumah

Cara Membuat Tempe yang Mudah dan Sederhana, Bisa Dibuat Sendiri di Rumah

Merdeka.com merangkum informasi tentang cara membuat tempe yang mudah dan sederhana, bisa dibuat di rumah.

Baca Selengkapnya
8 Tradisi Warga Tionghoa di Medan saat Perayaan Imlek, Ada Minum Teh Bersama

8 Tradisi Warga Tionghoa di Medan saat Perayaan Imlek, Ada Minum Teh Bersama

Menjelang perayaan Imlek tahun 2024, simak ragam tradisi warga Tionghoa di Medan yang penuh makna.

Baca Selengkapnya
Proses Pembuatan Tempe dan Cara Mengolahnya secara Sehat, Penting Diketahui

Proses Pembuatan Tempe dan Cara Mengolahnya secara Sehat, Penting Diketahui

Proses pembuatan tempe tidak sesulit yang dibayangkan. Anda bahkan bisa mencobanya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang sederhana.

Baca Selengkapnya