Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Kamarudin Sjam

Profil Kamarudin Sjam | Merdeka.com

Kamarudin Syam merupakan pria kelahiran Ketapang, Kalimantan Barat ini lahir pada tanggal 22 Mei 1947. Dia menikah dengan Dra. Ida Sundari, MM yang merupakan Kepala Pusdiklat BPK RI.  Hasil pernikahan tersebut, Kamarudin memiliki 6 orang anak.

Pada tahun 2007, dia menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Lanang Bersatu , Ketapang, Kalbar  yang bergerak di bidang pertambangan sampai sekarang. Kemudian dia bergabung dengan Partai Golkar dan terpilih menjadi Anggota DPR-RI komisi XI yang menaungi masalah Keuangan, Perencanaan Pembangunan Nasional, Perbankan, Lembaga Keuangan Bukan Bank. Dia disini terpilih menjadi wakil ketua periode 2009-2014.

Pada masa jabatannya , Kamarudin sudah 2 kali menuding calon Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan yang sedang diuji sebagai sosok yang yang tidak jujur dan sombong. Hal ini dilakukannya terkait dengan fit dan proper test yang dilakukan. Dia juga sempat mengkritik instansi pemerintah agar tidak hanya mengejar opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dan mengabaikan hasil yang harus dicapai dalam rangka peningkatan kesejahteraan rakyat. Saat ini, dirinya bersama pemerintah daerah, DPRD Kubu Raya bekerja sama dengan BNI 46 memprogramkan bantuan bagi usaha kecil dan menengah dalam bentuk modal kredit.

Riset Dan Analisa Oleh Nur Laila

Profil

  • Nama Lengkap

    Drs. Kamarudin Sjam MM.

  • Alias

    Kamaruddin Sjam

  • Agama

    Islam

  • Tempat Lahir

    Ketapang

  • Tanggal Lahir

    1947-05-22

  • Zodiak

    Gemini

  • Warga Negara

    Indonesia

  • Istri

    Dra. Ida Sundari , MM

  • Biografi

    Kamarudin Syam merupakan pria kelahiran Ketapang, Kalimantan Barat ini lahir pada tanggal 22 Mei 1947. Dia menikah dengan Dra. Ida Sundari, MM yang merupakan Kepala Pusdiklat BPK RI.  Hasil pernikahan tersebut, Kamarudin memiliki 6 orang anak.

    Pada tahun 2007, dia menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Lanang Bersatu , Ketapang, Kalbar  yang bergerak di bidang pertambangan sampai sekarang. Kemudian dia bergabung dengan Partai Golkar dan terpilih menjadi Anggota DPR-RI komisi XI yang menaungi masalah Keuangan, Perencanaan Pembangunan Nasional, Perbankan, Lembaga Keuangan Bukan Bank. Dia disini terpilih menjadi wakil ketua periode 2009-2014.

    Pada masa jabatannya , Kamarudin sudah 2 kali menuding calon Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan yang sedang diuji sebagai sosok yang yang tidak jujur dan sombong. Hal ini dilakukannya terkait dengan fit dan proper test yang dilakukan. Dia juga sempat mengkritik instansi pemerintah agar tidak hanya mengejar opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dan mengabaikan hasil yang harus dicapai dalam rangka peningkatan kesejahteraan rakyat. Saat ini, dirinya bersama pemerintah daerah, DPRD Kubu Raya bekerja sama dengan BNI 46 memprogramkan bantuan bagi usaha kecil dan menengah dalam bentuk modal kredit.

    Riset Dan Analisa Oleh Nur Laila

  • Pendidikan

    • S2 Jur. Manajemen Pemasaran STIE IPWI Jakarta

  • Karir

    • Komisaris Utama PT. Lanang Bersatu , Ketapang, Kalbar, 2007
    • Anggota DPR RI Komisi XI (2009 - 2014)

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya