Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gagal Main di All England 2021, Khofifah Sampaikan Ini ke Tim Bulu Tangkis Indonesia

Gagal Main di All England 2021, Khofifah Sampaikan Ini ke Tim Bulu Tangkis Indonesia Tim Bulu Tangkis Indonesia gagal main di All England 2021. ©2021 Merdeka.com/Instagram @badminton.ina

Merdeka.com - Squad Bulu Tangkis Indonesia gagal main di ajang bergengsi All England 2021. Mereka dipaksa mundur dari turnamen Yonex All England 2021 lantaran sempat berada dalam satu pesawat dengan penumpang yang positif Covid-19.

Kejadian itu berlangsung pada Sabtu (13/3/2021), saat skuad bulu tangkis Indonesia sedang dalam penerbangan dari Istanbul ke Birmingham.

“Saat penerbangan dari Istanbul ke Birmingham pada Sabtu (13/3) lalu, terdapat penumpang yang terkena Covid-19. Namun, kami pun tidak diberi tahu siapa, berapa orang, dan dari mana asal orang yang positif tersebut,” tulis akun instagram resmi @badminton.ina, Kamis (18/3).

Isolasi Mandiri

tim bulu tangkis indonesia gagal main di all england 2021

©2021 Merdeka.com/Instagram @badminton.ina

Akibatnya, tidak hanya dipaksa mundur dari turnamen, skuad bulu tangkis Indonesia juga harus menjalani isolasi mandiri selama 10 hari. Mereka diminta menjalani isolasi mandiri di Crowne Plaza Birmingham City Centre hingga 23 Maret 2021.

“Baik dari BWF maupun Panitia All England sendiri pun tidak bisa berbuat apa-apa karena hal ini sudah menjadi regulasi pemerintah Inggris,” lanjut @badminton.ina.

Meski demikian, seluruh anggota skuad bulu tangkis Indonesia yang ada di Birmingham dinyatakan dalam kondisi sehat. Batalnya skuad bulu tangkis Indonesia main di Yonex All England 2021 tidak hanya membuat para pemain kecewa, namun juga menyakitkan bagi seluruh bangsa Indonesia.

Pulang Lebih Awal

Selanjutnya, dua hari sebelum waktu isolasi yang diinstruksikan National Health Service (NHS) selesai, skuad bulu tangkis Indonesia sudah berhasil kembali ke tanah air. Ini terjadi berkat adanya koordinasi yang baik antara PBSI dengan KBRI, Kemenlu dan Kemenpora.

“Bahkan musibah ini telah mendapat dukungan penuh dari Presiden Joko Widodo,” tulis @badminton.ina, Sabtu (20/3).

Meski mengalami kekecewaan yang dalam, Ricky Soebagdja selaku manajer tim menyatakan prioritasnya ialah tim secepatnya bisa kembali ke Indonesia.

“Setelah berkoordinasi dengan berbagai pihak, khususnya dengan Duta Besar RI di London, Desra Percaya, tim akan kembali ke Indonesia pada Minggu (21/3),” lanjut @badminton.ina

Selain membantu mempersiapkan kepulangan skuad bulu tangkis Indonesia, pihak KBRI juga memfasilitasi tes kit untuk tes usap secara mandiri. Proses tes usap dilakukan oleh dokter PP PBSI.

Dukungan Khofifah

tim bulu tangkis indonesia gagal main di all england 2021

©2021 Merdeka.com/Instagram @badminton.ina

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengunggah foto skuad bulu tangkis Indonesia melalui akun instagram pribadinya @khofifah.ip, Minggu (21/3). Ia menyatakan dukungannya terhadap skuad bulu tangkis Indonesia yang baru saja tiba dari Birmingham itu.

“Teruntuk squad bulu tangkis Indonesia di ajang All England 2021 yang hari ini, Minggu (21/3) kembali ke tanah air, meski harus menelan kecewa tapi jangan pernah patah semangat. Masih banyak ajang bergengsi lain yang bisa kita menangkan,” tulis Mantan Mensos itu.

Squad bulu tangkis Indonesia, lanjut Khofifah, tidak pernah kalah dan tetap menjadi juara. Bangsa Indonesia di seluruh penjuru negeri selalu memberikan dukungan penuh terhadap para pemain bulu tangkis Indonesia.

“Terima kasih telah membawa dan menjaga nama baik Indonesia. Semangat!!!” pungkas gubernur perempuan pertama di Jawa Timur itu.

(mdk/rka)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ulang Tahun ke-29, Intip Sosok Pebulu Tangkis Indonesia Fajar Alfian

Ulang Tahun ke-29, Intip Sosok Pebulu Tangkis Indonesia Fajar Alfian

Bertepatan dengan ulang tahunnya, kini ia sedang di Paris untuk mengikuti turnamen French Open.

Baca Selengkapnya
Ada yang Dapat Hampir Rp1,5 Miliar, Ini Hadiah yang Didapat Pebulu Tangkis Indonesia di All England 2024

Ada yang Dapat Hampir Rp1,5 Miliar, Ini Hadiah yang Didapat Pebulu Tangkis Indonesia di All England 2024

Sempat seret gelar di BWF World Tour 2024, wakil-wakil Indonesia berhasil membawa pulang 2 gelar juara di ajang bergengsi All England 2024.

Baca Selengkapnya
Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Disambut Meriah, Ini Momen Kepulangan Pebulu Tangkis Indonesia yang Juara di All England 2024

Para pemain Indonesia yang berlaga di All England telah tiba di Jakarta pada Senin (18/3) malam.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
TPN Ganjar-Mahfud Geram soal Temuan Kecurangan Pemilu: Tak Perlu Lagi Ada Pemilu Kalau Seperti Ini

TPN Ganjar-Mahfud Geram soal Temuan Kecurangan Pemilu: Tak Perlu Lagi Ada Pemilu Kalau Seperti Ini

Ketua Tim Penjadwalan Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud Aria Bima menyoroti banyaknya kecurangan pada Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Potret Kediaman Raffi Ahmad Dilengkapi Sarana Olahraga dari Lapang Tenis Hingga Bulu Tangkis, Sule Sampai Melongo

Potret Kediaman Raffi Ahmad Dilengkapi Sarana Olahraga dari Lapang Tenis Hingga Bulu Tangkis, Sule Sampai Melongo

Sule berkesempatan berkunjung ke kediaman Raffi Ahmad yang berada di Andara. Intip yuk potretnya.

Baca Selengkapnya
Timses 02: Anak Muda Tentukan Kemajuan Bangsa, Jangan Golput

Timses 02: Anak Muda Tentukan Kemajuan Bangsa, Jangan Golput

Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Azanil Kelana mengatakan, masa depan Indonesia berada di tangan anak-anak muda.

Baca Selengkapnya
Lolos ke 16 Besar Piala Asia, Momen Selebrasi Timnas Indonesia Ini Curi Perhatian

Lolos ke 16 Besar Piala Asia, Momen Selebrasi Timnas Indonesia Ini Curi Perhatian

Indonesia berhasil lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Pasangan Indonesia Fajar/Rian Raih Juara All England 2024 usai Menghajar Malaysia Dua Gim Langsung

FOTO: Momen Pasangan Indonesia Fajar/Rian Raih Juara All England 2024 usai Menghajar Malaysia Dua Gim Langsung

Fajar/Rian berhasil memenangkan pertandingan final melawan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dua gim langsung.

Baca Selengkapnya
Alam Ganjar Main Basket Bareng Komunitas dan Tim PON Sulawesi Utara

Alam Ganjar Main Basket Bareng Komunitas dan Tim PON Sulawesi Utara

Alam mengaku permainan Tim PON Sulut berada di atas secara kualitas.

Baca Selengkapnya