Doa Melepas Orang Pergi Haji, Berikut Bacaan dan Artinya yang Penuh Makna

Merdeka.com - Saat hendak ke Tanah Suci, umumnya keluarga dan kerabat akan berkumpul untuk membaca doa melepas orang pergi haji. Doa melepas orang pergi haji biasanya berwujud acara pengajian pelepasan di rumah orang yang hendak berangkat ke Tanah Suci tersebut.
Hal ini adalah tradisi yang baik dan terus dilestarikan dalam masyarakat hingga sekarang. Doa melepas orang pergi haji dilafalkan dengan tujuan agar mereka-mereka yang berangkat ke Tanah Suci menempuh perjalanan yang lancar tanpa suatu halangan apapun dan kembali ke Tanah Air dengan selamat.
Membaca doa melepas orang pergi haji juga dimaksudkan untuk memohon ridho dan perlindungan kepada Allah SWT, agar senantiasa selalu memberikan kesehatan dan menjaga mereka yang tengah beribadah haji. Di Indonesia, doa melepas orang pergi haji dikenal dengan doa walimatus safar.
Dikutip dari laman NU Online dan Liputan6, berikut bacaan lengkap doa melepas orang pergi haji beserta artinya yang bisa Anda baca.
Doa Melepas Orang Pergi Haji Menurut Anjuran Rasulullah SAW
Membaca doa melepas orang pergi haji adalah hal yang dianjurkan untuk dilakukan. Rasulullah SAW pernah membaca doa untuk melepas keberangkatan sahabatnya yang akan mengadakan perjalanan jauh. Doa ini bisa Anda baca sebagai doa pelepasan kerabat atau kenalan yang hendak berhaji. Berikut bacaan doanya:
زَوَّدَكَ اللهُ التَّقْوَى وَغَفَرَ ذَنْبَكَ وَيَسَّرَ لَكَ الخَيْرَ حَيْثُمَا كُنْتَ
Zawwadakallâhut taqwâ, wa ghafara dzanbaka, wa yassara lakal khaira haitsumâ kunta.
Artinya: “Semoga Allah membekalimu dengan takwa, mengampuni dosamu, dan memudahkanmu dalam jalan kebaikan di mana pun kau berada.”
Doa ini diriwayatkan oleh Imam At-Tirmidzi dari sahabat Anas RA berikut ini:
وروينا في كتاب الترمذي، عن أنس رضي الله قال : جاء رجل إلى النبي صلى الله عليه وسلم، فقال: يارسول الله، إني أريد سفرا فزودني، فقال: "زودك الله التقوى"، قال: زدني، قال: "وغفر ذنبك"، قال: زدني، قال: "ويسر لك الخير حيثما كنت" قال الترمذي: حديث حسن
Artinya: “Diriwayatkan kepada kami pada Kitab At-Tirmidzi, dari Sahabat Anas RA. Ia bercerita bahwa seseorang mendatangi Rasulullah SAW, ‘Wahai Rasul, aku hendak berpergian. Karenanya, berikanlah aku bekal,’ kata sahabat tersebut. ‘Zawwadakallâhut taqwâ,’ kata Rasulullah SAW. ‘Tambahkan lagi ya Rasul,’ kata sahabat itu. ‘Wa ghafara dzanbaka,’ kata Rasulullah SAW. ‘Tambahkan lagi ya Rasul,’ kata sahabat itu. ‘Wa yassara lakal khaira haitsumâ kunta,’ jawab Rasulullah SAW. Imam At-Tirmidzi mengatakan bahwa kualitas hadits ini hasan,” (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], halaman 187).
Doa Melepas Orang Pergi Haji Berdasarkan Riwayat Lainnya
Selain doa melepas orang pergi haji yang telah disebutkan di atas, ada lagi doa lain yang bisa Anda panjatkan untuk menghantarkan mereka yang hendak berhaji. Riwayat hadist lain yang mencantumkan bacaan doa melepas orang pergi haji adalah hadist dari Salim bin Abdillah, yang mana beliau berkata:
"Ketika seseorang yang hendak berangkat safar datang kepada Abi Abdullah bin Umar, ia mengatakan, “mendekatlah padaku, aku akan mendoakanmu sebagaimana Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mendoakan kami (yang artinya): Aku menitipkan agamamu, amanahmu dan perbuatan terakhirmu kepada Allah”." (HR. Ahmad)
Berdasarkan hadist ini, berikut bacaan doa melepas orang pergi haji yang diajarkan oleh para ulama dari doa yang dicontohkan Rasulullah SAW;
أَسْتَوْدِعُ اللَّهَ دِينَكَ وَأَمَانَتَكَ وَخَوَاتِيمَ عَمَلِكَ
Astaudi’ullooha diinaka wa amaanataka wa khowaatiima ‘amalik.
Artinya: "Aku menitipkan agamamu, amanahmu dan perbuatan terakhirmu kepada Allah."
Inti dari doa melepas orang pergi haji yang terdapat dalam artikel ini adalah untuk memohon kepada Allah Swt agar senantiasa melindungi dan memberkahi mereka-mereka yang beribadah haji ke Tanah Suci dan kembali dengan selamat sebagai haji yang mabrur.
(mdk/edl)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya


VIDEO: Megawati Beri Tanggapan Mengejutkan Isu Duet Prabowo dan Ganjar
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengaku sudah mendengar wacana bakal capres Ganjar Pranowo menjadi bakal cawapres dari Prabowo Subianto.
Baca Selengkapnya


Survei LSI Denny JA: Head to Head Prabowo Ungguli Ganjar, Anies Makin Jauh Tertinggal
Dalam survei tersebut, Anies Baswedan hanya berhasil mendapatkan 14,5 persen.
Baca Selengkapnya


Mantan Panglima TNI Hadi Bersabuk Hitam Karate Keluarkan Jurus Bareng Iwan Fals
Momen Hadi Tjahjanto pamer jurus karate di ajang Join Fun Karate Training Camp.
Baca Selengkapnya


45 Kata-kata Bio IG Aesthetic Bahasa Inggris Singkat dan Artinya, Medsos Dijamin Tambah Kece
Bio Instagram yang aesthetic bisa bikin profilmu makin kece. Berikut referensi kata-kata bio ig aesthetic Bahasa Inggris singkat dan artinya.
Baca Selengkapnya


70 Kata-kata Romantis Bahasa Inggris dan Maknanya, Cocok Diberikan ke Pasangan di Hari Istimewa
Kata-kata romantis bahasa Inggris bisa mewakili perasaan Anda kepada pasangan.
Baca Selengkapnya

Doa Pelunas Hutang Latin dan Artinya, Amalan untuk Memohon Kemudahan
Doa pelunas hutang adalah harapan ketenangan yang dipanjatkan oleh mereka yang sedang gelisah dan bingung dengan beban hutangnya.
Baca Selengkapnya

7 Cara Melihat Spek Laptop dengan Tepat dan Akurat, Pelajari Selengkapnya
Mengenali spesifikasi laptop sangat penting bagi kamu yang akan membeli atau menjual laptop.
Baca Selengkapnya

80 Kata-Kata Minta Maaf Menyentuh Hati, Ungkapkan Rasa Sesal dalam Dada
Tak mudah merangkai kata untuk meminta maaf. Gunakan salah satu contoh berikut ini.
Baca Selengkapnya

Perbedaan Kualitatif dan Kuantitatif beserta Pengertian dan Tujuannya
Kedua metode penelitian ini memiliki karakteristik unik yang memungkinkan para peneliti untuk memahami fenomena yang berbeda dengan cara yang berbeda pula.
Baca Selengkapnya

Terkenal Tangguh dan Cerdas Pimpin Kerajaan Majapahit selama 12 Tahun, Ini Sisi Lain Ratu Tribhuwana Tunggadewi
Sosok Tribhuwana Tunggadewi dikenal sebagai saah satu pemimpin perempuan era kerajaan yang disegani.
Baca Selengkapnya

Cara Membuat Denah Lokasi di Word, Mudah Dipraktikkan
Microsoft Word menyediakan beragam fitur untuk membuat denah lokasi.
Baca Selengkapnya

Doa untuk Anak Sakit Latin dan Artinya, Mohon Kesembuhan
Doa memohon kesembuhan adalah bentuk bergantungnya umat pada Allah.
Baca Selengkapnya